• (GFD-2021-7906) [SALAH] Akun WhatsApp Bupati Klaten Sri Mulyani

    Sumber: Whatsapp.com
    Tanggal publish: 28/11/2021

    Berita

    Penipu: “Assalamualaikum.wr wb”
    Korban: “waalaikum salam…”
    Penipu: “Sebelumnya saya perkenalkan saya dengan Ibu Hj. Sri Mulyani Selaku bupati klaten. saya mau menggalang donasi berupa uang untuk berbagai yayasan dan pondok pesantren. apa benar ini saya berbicara dengan pengurus yayasan. “

    Hasil Cek Fakta

    Beredar akun WhatsApp mengatasnamakan Bupati Kabupaten Kalten, Sri Mulyani. Diketahui akun WhatsApp tersebut memiliki nomor +62 81333212694 dan memakai foto profil Sri Mulyani.

    Dalam percakapannya tampak Sri Mulyani menggalang sejumlah donasi berupa uang untuk berbagai yayasan dan pondok pesantren.

    Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut, akun WhatsApp tersebut bukanlah asli milik Bupati Kabupaten Klaten, Sri Mulyani. Dikonfirmasi secara langsung oleh Humas Pemerintah Kabupaten Klaten, melalui akun Twitter resminya @humaskabklaten, menginformasikan akun tersebut adalah PALSU.

    Dikutip dari Solopos.com, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Klaten, Amin Mustafa menegaskan bahwa akun WA dengan foto profil Bupati Klaten Sri Mulyani tersebut adalah akun palsu.

    “Mendasarkan keberadaan pesan media sosial yang telah tersebar dan diterima oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Klaten pada Rabu, 24 November 2021 melalui WA grup pemerintah, yang berisi tentang upaya penggalangan dana atas nama yayasan yang menggunakan foto profil Bupati Klaten Sri Mulyani menggunakan nomor WA. Maka saya menegaskan foto profil di akun whatsaap tersebut bukan akun WA Bupati Klaten Sri Mulyani dan dipastikan itu akun palsu,” ungkap Amin Mustofa melalui Solopos.com Rabu (24/11/21).

    Berdasarkan data yang terkumpul dapat disimpulkan bahwa akun WhatsApp Bupati Klaten, Sri Mulyani dengan nomor +62 81333212694 adalah akun Palsu dan termasuk kategori Konten Tiruan.

    Kesimpulan

    Hasil Periksa Fakta Ani R

    Akun Palsu. Dikonfirmasi langsung melalui akun Twitter resmi Humas Pemerintah Kabupaten Klaten, menyatakan bahwa akun WhatsApp Bupati Klaten, Sri Mulyani, dengan nomor +62 81333212694 adalah akun PALSU.

    Rujukan

  • (GFD-2021-7905) [SALAH] Aktor sekaligus Artis Nicky Tirta Meninggal dunia

    Sumber: Tangkapan Layar
    Tanggal publish: 28/11/2021

    Berita

    “Aktor Nicky Tirta Meninggal Dunia, Sang Sahabat Ungkap Tanda-Tanda Sebelum Meninggal Dunia “

    Hasil Cek Fakta

    Santer beredar di media sosial sebuah video yang diunggah oleh salah satu akun youtube channel yang mengabarkan bahwa artis Nicky Tirta telah meninggal dunia. Dalam unggahan channel @ENJOYYOURLIFE, Nicky Tirta dikabarkan meninggal pada usia 38 tahun akibat dari serangan jantung, hal tersebut juga diklaim telah dikonfirmasi oleh pihak keluarga.

    Setelah ditelusuri, faktanya hingga saat ini pria yang berprofesi sebagai artis sekaligus chef ini masih terlihat sehat dan bugar.Melalui akun resminya, pria 38 tahun ini mengunggah foto dirinya dengan caption yang menginfokan bahwa dirinya masih sehat, ia juga mendoakan agar si pembuat konten hoax agar selalu sehat.

    Dengan demikian informasi yang beredar di Instagram terkait meninggalnya artis Nicky tirta tersebut tidak benar, sehingga informasi tersebut masuk dalam kategori konten palsu.

    Kesimpulan

    Informasi tersebut telah dibantah langsung melalui akun Instagram resmi Nicky Tirta.

    Rujukan

  • (GFD-2021-7904) [SALAH] “Pilar Masjid di Pontianak Bergeser”

    Sumber: Instagram.com
    Tanggal publish: 28/11/2021

    Berita

    “Kalau yang diatas sudah berkehendakApapun bisa terjadi guys🥺tag temen kalian”

    Hasil Cek Fakta

    Sebuah video tengah mengguncang jagad Maya, pasalnya video yang diunggah oleh akun @moodgood.id tersebut menampilkan beberapa jemaah wanita yang tengah terkejut karena pilar di salah satu masjid di daerah Pontianak telah bergeser. Para jamaah wanita tersebut mengklaim bahwa peristiwa berpindahnya pilar masjid tersebut merupakan hal yang ghaib.

    Setelah dilakukan penelusuran, rupanya pilar masjid tersebut tidak berpindah maupun bergeser, namun sajadah yang ada didalam masjid tersebut yang diubah posisinya mengikuti kalibrasi arah kiblat dengan bantuan dari pihak Kementrian Agama.

    Menurut Zakirin selaku Ketua Pengurus Masjid Sadar bahwa masjid akan direnovasi sebab itu pula dilakukan kalibrasi atau pelurusan shaf karena setelah diukur, rupanya arah kiblat bergeser sebanyak 13 derajat dari arah sebelumnya.

    Dengan demikian informasi yang beredar di Instagram terkait pilar masjid yang bergeser tersebut tidak benar, sehingga informasi tersebut masuk dalam kategori konteks yang salah.

    Kesimpulan

    Informasi keliru, nyatanya pihak masjid mengubah arah sajadah.

    Rujukan

  • (GFD-2021-7903) [SALAH] Bawang Putih Ampuh Atasi Hidung Tersumbat

    Sumber: Tiktok.com
    Tanggal publish: 28/11/2021

    Berita

    “Since tik tok took it down the first time, THIS IS NOT DANGEROUS. The garlic cleans out your sinuses. #Safe #snot #fyp #comedy #garlic”

    Hasil Cek Fakta

    Beredar di media sosial tiktok sebuah video yang diunggah oleh akun @hwannah5 yang berisi seorang pria dan seorang wanita tengah memasukkan bawang putih ke dalam hidung keduanya. Dalam video tersebut diklaim bahwa bawang putih dapat meredakan hidung tersumbat.

    Pada video tersebut juga dijelaskan tutorial pemakaian bawang putih untuk meredakan hidung tersumbat, yang mana harus memasukkan sebuah bawang putih utuh ke dalam masing-masing lubang hidung lalu menunggu selama kurang lebih 10 menit. Maka hasilnya akan langsung terlihat.

    Setelah dilakukan penelusuran, diketahui bahwa informasi pada video tersebut tidak benar. Menurut Dokter spesialis Telinga Hidung Tenggorokan (THT) dan dosen Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga, Chusnu Romdhoni bahwa tidak ada metode pengobatan hidung tersumbat dengan cara memasukkan bawang putih utuh ke dalam lubang hidung. Apabila lubang hidung menerima kontak dengan minyak dan bahan kimia dalam bawang putih maka akan menyebabkan dermatitis kontak di hidung atau biasa disebut iritasi.

    Dengan demikian informasi yang beredar di tiktok terkait bawang putih yang dapat menyembuhkan hidung tersumbat tersebut tidak benar, sehingga informasi tersebut masuk dalam kategori konten yang menyesatkan.

    Kesimpulan

    Hasil Periksa Fakta Fachrun Nisa, Mahasiswa auniversitas Muhammadiyah Luwuk

    Informasi palsu, bawang putih yang dimasukkan ke dalam hidung dapat menyebabkan iritasi.

    Rujukan