Atlet angkat beban ini tidak mau lepas jilbab. Dia memilih mundur daripada harus lepas jilbab.
Rupanya berjilbab pun bisa sumbang 3 medali emas.
Panitia Sea Games RI menyudutkan Islam?
(GFD-2023-12619) [SALAH] “ATLET ANGKAT BEBAN INDONESIA MUNDUR DARI KOMPETISI SEA GAMES KARNA DISURUH LEPAS HIJAB”
Sumber: twitterTanggal publish: 19/05/2023
Berita
Hasil Cek Fakta
Sebuah akun Twitter dengan nama pengguna @MichelAdam9191 menampilkan video atlet angkat beban asal Indonesia dengan klaim Atlet angkat beban ini tidak mau lepas hijab. Dia memilih mundur dari pada harus lepas hijab.
Hasil penelusuran menunjukkan bahwa video yang diunggah merupakan hasil editan disertai dengan narasi yang menyesatkan.
Faktanya, video tersebut merupakan atlet Indonesia dengan nama Lifter Siti Nafisatul Hariroh yang mengikuti kompetisi di Islamic Solidarity Games pada tahun 2021 dan berhasil meraih 3 emas, bukan di Sea Games 2023.
Berdasarkan penjelasan di atas, klaim bahwa narasi atlet angkat beban ini tidak mau lepas hijab. Dia memilih mundur daripada harus lepas hijab adalah salah dan masuk kategori konten yang menyesatkan.
Hasil penelusuran menunjukkan bahwa video yang diunggah merupakan hasil editan disertai dengan narasi yang menyesatkan.
Faktanya, video tersebut merupakan atlet Indonesia dengan nama Lifter Siti Nafisatul Hariroh yang mengikuti kompetisi di Islamic Solidarity Games pada tahun 2021 dan berhasil meraih 3 emas, bukan di Sea Games 2023.
Berdasarkan penjelasan di atas, klaim bahwa narasi atlet angkat beban ini tidak mau lepas hijab. Dia memilih mundur daripada harus lepas hijab adalah salah dan masuk kategori konten yang menyesatkan.
Kesimpulan
Hasil periksa fakta Yudho Ardi
Informasi palsu. Judul dan keterangan pada thumbnail video tidak sesuai dengan isi video. Pada video tersebut tidak diberitakan bahwa Atlet angkat beban indosesia mundur dari Sea Games karna disuruh lepas hijab.
Informasi palsu. Judul dan keterangan pada thumbnail video tidak sesuai dengan isi video. Pada video tersebut tidak diberitakan bahwa Atlet angkat beban indosesia mundur dari Sea Games karna disuruh lepas hijab.
Rujukan
(GFD-2023-12618) Jelang Pemilu Parlemen, Dewan Pers Timor Leste Luncurkan Situs dan Tim Cek Fakta
Sumber: liputan6.comTanggal publish: 18/05/2023
Berita
Liputan6.com, Jakarta - Dewan Pers Timor Leste (Timor-Leste Press Council) atau Conselho de Imprensa de Timor-Leste (CI) meluncurkan tim Timor Leste Fact-check dan website Cek Fakta Timor Leste, https://fact-checking.conselhoimprensa.tl, pada Rabu 17 Mei 2023 lalu.
Peluncuran Cek Fakta Timor Leste itu dilakukan menjelang Pemilu Parlemen yang akan berlangsung pada Minggu 21 Mei 2023 di Timor Leste.
Direktur Eksekutif Dewan Pers Timor Leste, Rigoberto Monteiro menyatakan, peluncuran tim cek fakta dan website ini merupakan bagian dari perjalanan panjang yang dirintis sejak 2022 lalu.
"Semoga aliansi ini dapat berkontribusi melawan misinformasi dan disinformasi yang beredar masyarakat Timor Leste termasuk menjelang pemilu parlemen 2023," kata Rigoberto dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis (18/5/2023).
Presiden Timor-Leste Press Council, Otelio Ote juga berharap, Timor-Leste Fact Check semakin solid dalam memberikan informasi kepada masyarakat, menyampaikan kebenaran, dan informasi bagi publik.
"Pada masa pemilu ini, banyak berseliweran informasi palsu dan hoaks yang berbahaya bagi kelangsungan pemilu yang demokratis," katanya menambahkan.
Sebelum peluncuran, Dewan Pers Timor Leste berkolaborasi dengan asosiasi jurnalis, universitas di Timor Leste, serta tim Cek Fakta di Indonesia (Cekfakta.com) telah memberikan pelatihan kepada 140 orang lebih dari kelompok jurnalis, mahasiswa, staf Dewan Pers, hingga kelompok pemuda. Pelatihan ini mendapat dukungan dari UNESCO dan Pemerintah Belanda (the Kingdom of the Netherlands).
Menjelang pemilu parlemen, tim Cek Fakta yang merupakan kolaborasi Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI), dan Masyarakat Antifitnah Indonesia (Mafindo), mendampingi secara khusus pemeriksa fakta Timor Leste terkait identifikasi isu politik yang penting untuk diperiksa.
Hasil periksa fakta tersebut akan dipublikasikan di website dalam bahasa Tetum dan sebagian akan diterjemahkan dalam bahasa Inggris.
Yekthi Hesthi Murthi, Associate Project Officer Communication and Information Unit UNESCO Jakarta menyatakan, dukungan UNESCO pada Timor-Leste Fact Check sebagai bentuk komitmen untuk mendukung akses informasi yang akurat bagi publik dan kemerdekaan pers, sekaligus berkontribusi pada proses pemilu yang fair, bebas dan demokratis termasuk Timor Leste.
"Pemilu di era digital menjadi tantangan tersendiri bagi banyak pihak karena diikuti dengan peredaran disinformasi/ misinformasi yang bertujuan diantaranya mengaburkan informasi yang akurat bagi publik dan menurunkan kredibilitas penyelenggara atau hasil pemilihan umum. Fact-checking diperlukan sebagai rujukan publik," kata Yekthi.
Ketua Presidium Mafindo, Septiaji Eko Nugroho, menyatakan pihaknya mendorong tumbuhnya ekosistem periksa fakta di Timor Leste dalam rangka Pemilu yang damai.
Mafindo mengirim dua factchecker untuk transfer pengalaman, kapasitas sumber daya manusia, dan teknologi bagi aliansi periksa fakta Timor Leste sehingga diharapkan semakin memantapkan kerja periksa fakta yang sedang dibangun.
Sekjen AMSI, Wahyu Dhyatmika mengatakan, setelah ada Timor-Leste Fact Check, politisi tidak akan sembarangan berkomentar karena ada pemeriksa fakta yang akan mengecek itu fakta atau bukan.
Syifaul Arifin dan Adi Syafitrah mewakili CekFakta.com Indonesia mendampingi wartawan dan komunitas dalam membangun Tim Cek Fakta Timor Leste. Selama tiga hari, Senin-Rabu (15-17/5/2023), keduanya berada di Dili untuk memperkuat kapasitas Tim Cek Fakta Timor Leste sampai peluncuran website Cek Fakta Timor Leste.
Timor-Leste Fact Check terdiri dari wartawan, anggota Asosiasi Jurnalis seperti AJTL, TLPU, UPJTL, Organisasi Pemuda atau kelompok pemuda seperti Organisasi Perubahan Pemuda FHM, Alumni Parlemen Muda APFTL, UNDIL, UNITAL, ISFIT dan UNTL dan staf Dewan Pers Timor-Leste.
Hasil Cek Fakta
(GFD-2023-12617) [SALAH] Pengobatan Ibu Ida Dayak 15-22 Mei 2023 di Jogja
Sumber: FacebookTanggal publish: 16/05/2023
Berita
NARASI:
“Tour 7 hari
Jadwal Kunjungan
Kota Yogyakarta
15 Mei – 22 Mei 2023
09.00-15.00
Tempat : Alun Alun Kidul”
Caption
“Monggo Monggo saudaraku di Jogjakarta semoga ibu ida Dayak tetap sehat selalu di Jogjakarta”
“Tour 7 hari
Jadwal Kunjungan
Kota Yogyakarta
15 Mei – 22 Mei 2023
09.00-15.00
Tempat : Alun Alun Kidul”
Caption
“Monggo Monggo saudaraku di Jogjakarta semoga ibu ida Dayak tetap sehat selalu di Jogjakarta”
Hasil Cek Fakta
Akun Facebook Suparmo pada 10 April 2023 memposting gambar yang memuat informasi bahwa Ibu Ida Dayak akan melakukan Tour 7 hari dimulai dari 15 -22 Mei 2023 di Kota Yogyakarta tempatnya di Alun-alun Kidul pukul 09.00-15.00.
Setelah ditelusuri, Polda Jogja menjelaskan bahwa informasi tentang pengobatan ibu Ida Dayak berlokasi di Alun-alun kidul Jogja yang beredar di media sosial merupakan hoaks. Informasi tersebut dijelaskan melalui akun Instagram resmi Polda Jogja.
Dengan demikian informasi tentang pengobatan ibu Ida Dayak di alun-alun kidul Jogja merupakan hoaks hal tersebut dijelaskan oleh Polda Jogja, sehingga masuk dalam kategori konten palsu.
Setelah ditelusuri, Polda Jogja menjelaskan bahwa informasi tentang pengobatan ibu Ida Dayak berlokasi di Alun-alun kidul Jogja yang beredar di media sosial merupakan hoaks. Informasi tersebut dijelaskan melalui akun Instagram resmi Polda Jogja.
Dengan demikian informasi tentang pengobatan ibu Ida Dayak di alun-alun kidul Jogja merupakan hoaks hal tersebut dijelaskan oleh Polda Jogja, sehingga masuk dalam kategori konten palsu.
Kesimpulan
Hasil Periksa Fakta Luthfiyah OJ (UIN Raden Mas Said Surakarta).
Informasi tersebut tidak benar. Faktanya, Polda Jogja pada instagram resminya menjelaskan bahwa informasi mengenai pengobatan Ibu Ida Dayak bertempat di Alun-alun Kidul Jogja 15-22 Mei 2023 merupakan hoaks.
Selengkapnya pada bagian penjelasan.
Informasi tersebut tidak benar. Faktanya, Polda Jogja pada instagram resminya menjelaskan bahwa informasi mengenai pengobatan Ibu Ida Dayak bertempat di Alun-alun Kidul Jogja 15-22 Mei 2023 merupakan hoaks.
Selengkapnya pada bagian penjelasan.
Rujukan
(GFD-2023-12616) [SALAH] Loker Kasir dan Barista Starbucks
Sumber: FacebookTanggal publish: 16/05/2023
Berita
“Dibutuhkan Kasir Dan Barista STARBUCKS
3 KASIR WANITA
3 BARISTA WANITA
PENEMPATAN Di Mall MALIOBORO
BUTUH 3 KASIR WANITA
-MINIMAL TAMAN SMP/SMA
-PENGALAMAN/NON PENGALAMAN
-BARU TAMAT SEKOLAH BISA MELAMAR
MAKSIMAL USIA 35 TAHUN
WA IBU Dintan : 0877-1136-5420
Wa langsung di respon”
3 KASIR WANITA
3 BARISTA WANITA
PENEMPATAN Di Mall MALIOBORO
BUTUH 3 KASIR WANITA
-MINIMAL TAMAN SMP/SMA
-PENGALAMAN/NON PENGALAMAN
-BARU TAMAT SEKOLAH BISA MELAMAR
MAKSIMAL USIA 35 TAHUN
WA IBU Dintan : 0877-1136-5420
Wa langsung di respon”
Hasil Cek Fakta
Akun Facebook Abdulrahman memposting sebuah informasi mengenai lowongan pekerjaan kasir dan barista di Starbuck dengan penempatan di Mall Malioboro. Dalam informasi yang diposting 1 Mei 2023 tersebut juga disertakan nomor Whatsapp atas nama ibu Dinta dengan nomor 0877-1136-5420.
Setelah ditelusuri, informasi mengenai lowongan pekerjaan kasir dan barista Starbucks merupakan hoaks yang sudah tersebar di media sosial, informasi yang disebarkan bernada sama namun pada penempatan lokasinya diubah-ubah. Berdasarkan artikel pada website humas.polri.go.id sudah ada 2 mahasiswa yang menjadi korban hoaks loker Starbucks yang akan ditempatkan di Palangka Raya. Korban diminta untuk membayar Rp 150 ribu dan Rp 300 ribu untuk menebus baju dan ikut BPJS ketenagakerjaan setelah dinyatakan diterima bekerja. Lebih lanjut Satria Nitha selaku Manajer Store Starbucks Palangka Raya saat dikonfirmasi oleh Humas Polda Kalteng menjelaskan loker resmi hanya ada di instagram resmi starbuck @karierstarbucksid yang dikelola pusat. Pada akun instagram @karierstarbucksid didapatkan informasi bahwa semua proses rekrutmen Starbucks Indonesia tidak dipungut biaya apapun dan hanya melalui link resmi dari instagram.
Dengan demikian informasi mengenai loker kasir dan barista starbucks dengan kontak Whatsapp atas nama ibu Dinta tidak benar. Proses rekrutmen Starbucks Indonesia hanya melalui link yang ada di Instagram @karierstarbucksid dan tidak dipungut biaya, sehingga hal tersebut masuk dalam kategori konten palsu.
Setelah ditelusuri, informasi mengenai lowongan pekerjaan kasir dan barista Starbucks merupakan hoaks yang sudah tersebar di media sosial, informasi yang disebarkan bernada sama namun pada penempatan lokasinya diubah-ubah. Berdasarkan artikel pada website humas.polri.go.id sudah ada 2 mahasiswa yang menjadi korban hoaks loker Starbucks yang akan ditempatkan di Palangka Raya. Korban diminta untuk membayar Rp 150 ribu dan Rp 300 ribu untuk menebus baju dan ikut BPJS ketenagakerjaan setelah dinyatakan diterima bekerja. Lebih lanjut Satria Nitha selaku Manajer Store Starbucks Palangka Raya saat dikonfirmasi oleh Humas Polda Kalteng menjelaskan loker resmi hanya ada di instagram resmi starbuck @karierstarbucksid yang dikelola pusat. Pada akun instagram @karierstarbucksid didapatkan informasi bahwa semua proses rekrutmen Starbucks Indonesia tidak dipungut biaya apapun dan hanya melalui link resmi dari instagram.
Dengan demikian informasi mengenai loker kasir dan barista starbucks dengan kontak Whatsapp atas nama ibu Dinta tidak benar. Proses rekrutmen Starbucks Indonesia hanya melalui link yang ada di Instagram @karierstarbucksid dan tidak dipungut biaya, sehingga hal tersebut masuk dalam kategori konten palsu.
Kesimpulan
Hasil Periksa Fakta Luthfiyah OJ (UIN Raden Mas Said Surakarta).
Informasi tersebut tidak benar. Faktanya, proses rekrutmen Starbucks Indonesia hanya melalui link yang ada di Instagram @karierstarbucksid dan tidak dipungut biaya.
Selengkapnya pada bagian penjelasan.
Informasi tersebut tidak benar. Faktanya, proses rekrutmen Starbucks Indonesia hanya melalui link yang ada di Instagram @karierstarbucksid dan tidak dipungut biaya.
Selengkapnya pada bagian penjelasan.
Rujukan
Halaman: 3046/5608