Akun Instagram “lokerblog” pada Jumat (27/12/2024) membagikan foto [arsip] berisi info rekrutmen relawan ramadan BAZNAS 2025. Berikut narasinya:
“Rekrutmen Relawan Ramadhan BAZNAS 2025 Resmi Dibuka 🌙 Siap jadi bagian dari momen penuh berkah Ramadhan? Gaji 5-8 juta Yuk, wujudkan Ramadhan lebih bermakna dengan bergabung sebagai Relawan Ramadhan BAZNAS 2025! 💼✨
💡 Posisi yang Dibutuhkan:
✅ Tim Administrasi
✅ Tim Konter Penghimpunan
✅ Tim Layanan
✅ Tim Acara Ramadhan
✅ Tim Kreatif
🔎 Syarat & Ketentuan:
📚 SMA/SMK/Mahasiswa/i dan Lulusan D3/S1 semua jurusan
🕒 Usia 17–45 tahun
💪 Siap bekerja dalam tim dan semangat tinggi
📌 Tertarik?
👉 Klik link di bio akun @loker.update_terbaru untuk daftar sekarang”
(GFD-2025-25404) [PENIPUAN] Rekrutmen Relawan BAZNAS Ramadan 2025
Sumber: Instagram.comTanggal publish: 31/01/2025
Berita
Hasil Cek Fakta
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) mengakses tautan yang tersemat di bio akun Instagram itu. Diketahui, tautan tak mengarah ke laman resmi Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) (baznas.go.id). Calon pelamar justru diminta mengisi nama lengkap sesuai KTP, tempat tanggal lahir, alamat, jenis kelamin bahkan nomor Telegram aktif.
Dari penelusuran TurnBackHoax di akun Facebook resmi Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), diketahui BAZNAS telah menegaskan narasi yang beredar merupakan informasi palsu.
“ PERHATIAN!!
BAZNAS hanya memberikan informasi perihal rekruitmen melalui media sosial dan website resmi BAZNAS di @baznasindonesia atau baznas.go.id,” tulis BAZNAS pada Senin (13/1/2025).
Dari penelusuran TurnBackHoax di akun Facebook resmi Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), diketahui BAZNAS telah menegaskan narasi yang beredar merupakan informasi palsu.
“ PERHATIAN!!
BAZNAS hanya memberikan informasi perihal rekruitmen melalui media sosial dan website resmi BAZNAS di @baznasindonesia atau baznas.go.id,” tulis BAZNAS pada Senin (13/1/2025).
Kesimpulan
Unggahan berisi informasi “rekrutmen relawan ramadan BAZNAS 2025” disertai tautan yang mengarah ke laman tak resmi itu merupakan konten palsu (fabricated content).
Rujukan
- http[Instagram] Akun Instagram BAZNAS “baznasindonesia” [Facebook] Akun Facebook BAZNAS “Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS)”
- https://www.instagram.com/baznasindonesia/p/DEwv-NqSa83
- https://www.facebook.com/badanamilzakat/photos/%EF%B8%8F%EF%B8%8F-perhatian-%EF%B8%8F%EF%B8%8Fbaznas-hanya-memberikan-informasi-perihal-rekruitmen-melalui-medi/944368317890974/?_rdr
- https://www.instagram.com/lokerblog/p/DEE-6V7vtp3/?hl=id&img_index=1 (unggahan akun Instagram “lokerblog”)
- https://archive.md/3lBkE (arsip tautan pendaftaran relawan ramadan BAZNAS 2025)
- https://archive.md/irji6 (arsip unggahan akun Instagram “lokerblog”)
(GFD-2025-25403) [SALAH] Buntut Sengketa Pilkada Jateng, MK Diskualifikasi Luthfi-Taj Yasin
Sumber: facebook.comTanggal publish: 31/01/2025
Berita
Akun Facebook “Idah Nurhayati” pada Senin (13/1/2025) mengunggah video [arsip] dengan tanda air nama akun TikTok “rasika_105.6fm”. Kreator konten akun Facebook “Idah Nurhayati” menambahkan narasi:
“VIRAAALLL…!!!‼‼‼
TAMAT JOKOWI DI JATENG…‼ PASANGAN CAGUB-CAWAGUB YANG DIA DUKUNG TERKENA DISKUALIFIKASI
(AHMAD LUTFI & TAJ YASIN)‼👹🤛👹🤛
TERBUKTI melakukan PELANGGARAN dan KEIKUTANSERTAKAN JOKOWI & Para KADES main MONEY POLITIK…!!! 👏👏👏”
Per Jumat (31/01/ 2025), unggahan tersebut telah dibanjiri 124 tanda suka, mendapatkan 75 komentar, dan telah ditonton ulang 1.400-an kali.
“VIRAAALLL…!!!‼‼‼
TAMAT JOKOWI DI JATENG…‼ PASANGAN CAGUB-CAWAGUB YANG DIA DUKUNG TERKENA DISKUALIFIKASI
(AHMAD LUTFI & TAJ YASIN)‼👹🤛👹🤛
TERBUKTI melakukan PELANGGARAN dan KEIKUTANSERTAKAN JOKOWI & Para KADES main MONEY POLITIK…!!! 👏👏👏”
Per Jumat (31/01/ 2025), unggahan tersebut telah dibanjiri 124 tanda suka, mendapatkan 75 komentar, dan telah ditonton ulang 1.400-an kali.
Hasil Cek Fakta
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) mengetikkan nama akun TikTok “rasika_105.6fm” ke kolom pencarian TikTok. Diketahui, tidak terdapat informasi mengenai putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang mendiskualifikasi Luthfi-Taj Yasin (pasangan terpilih di Pilkada Jateng).
Video hanya berisi momen perempuan yang sedang membacakan gugatan dengan narasi:
“Kami memohon majelis hakim membatalkan atau mendiskualifikasi pasangan calon nomor urut 2 atas nama Ahmad Luthfi dan Taj Yasin sebagai pemenang atau calon Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2024.”
TurnBackHoax kemudian memasukkan kata kunci “Sidang Sengketa Pilkada Jateng Diskualifikasi Luthfi-Taj Yasin” ke mesin pencarian Google. Salah satu penelusuran mengarah ke pemberitaan kompas.com “Andika-Hendi Minta MK Diskualifikasi Ahmad Luthfi-Taj Yasin”. Diketahui, pembacaan gugatan itu disampaikan oleh kuasa hukum Andika-Hendi pada sidang sengketa Pilkada Jateng di Gedung MK, Jakarta Kamis (9/1/2025).
Untuk mengetahui informasi terbaru, TurnBackHoax memasukkan kata kunci “Update Sengketa Pilkada Jateng 2024”. Hasilnya, dilansir dari artikel di laman mkri.id berjudul “Andika-Hendi Resmi Cabut Perkara Sengketa Pilkada Jawa Tengah,” diketahui kalau kuasa hukum penggugat telah mengajukan pencabutan permohonan gugatan pada Sabtu (11/1/2025) guna menjaga kondusifitas Jawa Tengah usai Pemilu dan Pilkada 2024.
Video hanya berisi momen perempuan yang sedang membacakan gugatan dengan narasi:
“Kami memohon majelis hakim membatalkan atau mendiskualifikasi pasangan calon nomor urut 2 atas nama Ahmad Luthfi dan Taj Yasin sebagai pemenang atau calon Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2024.”
TurnBackHoax kemudian memasukkan kata kunci “Sidang Sengketa Pilkada Jateng Diskualifikasi Luthfi-Taj Yasin” ke mesin pencarian Google. Salah satu penelusuran mengarah ke pemberitaan kompas.com “Andika-Hendi Minta MK Diskualifikasi Ahmad Luthfi-Taj Yasin”. Diketahui, pembacaan gugatan itu disampaikan oleh kuasa hukum Andika-Hendi pada sidang sengketa Pilkada Jateng di Gedung MK, Jakarta Kamis (9/1/2025).
Untuk mengetahui informasi terbaru, TurnBackHoax memasukkan kata kunci “Update Sengketa Pilkada Jateng 2024”. Hasilnya, dilansir dari artikel di laman mkri.id berjudul “Andika-Hendi Resmi Cabut Perkara Sengketa Pilkada Jawa Tengah,” diketahui kalau kuasa hukum penggugat telah mengajukan pencabutan permohonan gugatan pada Sabtu (11/1/2025) guna menjaga kondusifitas Jawa Tengah usai Pemilu dan Pilkada 2024.
Kesimpulan
Unggahan berisi informasi “buntut sengketa Pilkada Jateng, MK diskualifikasi Luthfi-Taj Yasin” merupakan konten yang menyesatkan (misleading content).
Rujukan
(GFD-2025-25402) Hoaks Anak Yatim Piatu di Makassar Meninggal Karena Kelaparan
Sumber:Tanggal publish: 31/01/2025
Berita
tirto.id - Baru-baru ini, muncul narasi di media sosial tentang seorang anak yatim piatu yang tinggal di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, yang diklaim ditemukan meninggal dunia karena kelaparan.
Narasi itu diunggah oleh sejumlah akun di Facebook, di antaranya “Soni Sanjaya Masnajib”(arsip) pada Selasa (14/1/2025), “Inspirasi Populer.”(arsip) dan “Chef Bunda” (arsip) pada Selasa (21/1/2025). Sejumlah akun tersebut juga menyertakan foto sebagai penguat klaimnya. Ada juga tautan yang disertakan dalam unggahan.
“Miris😭 anak yatim piatu yang tinggal sendirian ini meninggal karena kelaparan, padahal tinggal di tengah kota makassar,ingatlah hak kewajiban tetangga,insyallah banyak mendoakanmu masuk surga n4k amiin,” tulis keterangan unggahan pada Selasa (21/1/2025).
Sepanjang Selasa (21/1/2025) hingga Jumat (31/1/2025) atau selama 10 hari tersebar di Facebook, salah satu unggahan itu telah memperoleh 24 tanda suka dan satu komentar.
Lantas, benarkah klaim yang menyebut ada anak yatim piatu di Makassar meninggal dunia karena kelaparan?
Narasi itu diunggah oleh sejumlah akun di Facebook, di antaranya “Soni Sanjaya Masnajib”(arsip) pada Selasa (14/1/2025), “Inspirasi Populer.”(arsip) dan “Chef Bunda” (arsip) pada Selasa (21/1/2025). Sejumlah akun tersebut juga menyertakan foto sebagai penguat klaimnya. Ada juga tautan yang disertakan dalam unggahan.
“Miris😭 anak yatim piatu yang tinggal sendirian ini meninggal karena kelaparan, padahal tinggal di tengah kota makassar,ingatlah hak kewajiban tetangga,insyallah banyak mendoakanmu masuk surga n4k amiin,” tulis keterangan unggahan pada Selasa (21/1/2025).
Sepanjang Selasa (21/1/2025) hingga Jumat (31/1/2025) atau selama 10 hari tersebar di Facebook, salah satu unggahan itu telah memperoleh 24 tanda suka dan satu komentar.
Lantas, benarkah klaim yang menyebut ada anak yatim piatu di Makassar meninggal dunia karena kelaparan?
Hasil Cek Fakta
Pertama-tama, Tirto melakukan penelusuran dengan mengeklik tautan yang tersedia dalam unggahan tersebut. Hasilnya, tautan tersebut justru mengarahkan kami ke salah satu situs e-commerce.
Penelusuran dilanjutkan dengan memasukan kata kunci “Anak yatim piatu di Makassar meninggal dunia karena kelaparan” ke mesin pencarian Google.
Hasil penelusuran mengarahkan kami ke artikel beridata.com berjudul “Cek Fakta: Anak Meninggal di Kelurahan Masale Karena Kelaparan Adalah Hoaks” yang diunggah pada Minggu (22/12/2024).
Artikel tersebut memuat pernyataan Ketua RT 5 RW 4 Kelurahan Masale, Kecamatan Panakkukan, Kota Makassar, Rosnanengsih, yang menjawab isu adanya anak yatim piatu di Kota Makassar yang meninggal dunia karena kelaparan.
Rosnanengsih menyebutkan anak yang dimaksud dalam narasi tersebut adalah NAP (10). Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa NAP bukanlah seorang anak yatim piatu seperti yang diberitakan dalam sejumlah unggahan. Ia memiliki seorang ibu bernama Yeti Sapta Rini, yang tercatat memegang Kartu Tanda Penduduk (KTP) Jawa Timur.
Sementara itu, sang ibu Yeti Sapta Rini menjelaskan bahwa anaknya mendadak mengalami kejang-kejang sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhir pada Jumat (20/12/2024) sekitar pukul 10.00 WITA.
Masih mengutip sumber yang sama, Rosnanengsih, menyebut keluarga tersebut baru beberapa minggu tinggal di Jl. Adhyaksa Baru Lorong 4, Kelurahan Masale, tanpa pernah melapor ke pihak RT atau RW setempat. Ia menceritakan, bahwa pihak keluarga baru melapor setelah anaknya meninggal dunia.
Selebihnya, Tirto tidak menemukan adanya informasi dan keterangan resmi dari pemerintah kota Makassar maupun pemberitaan media kredibel yang membenarkan adanya klaim yang menyebut ada anak yatim piatu di Makassar meninggal dunia karena kelaparan.
Kami justru menemukan bantahan yang sama terkait klaim ini yang dimuat di laman resmi Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) dan Tribrata News Polda Jabar yang turut membantah isu soal anak yatim piatu di Makassar meninggal dunia karena kelaparan.
Penelusuran dilanjutkan dengan memasukan kata kunci “Anak yatim piatu di Makassar meninggal dunia karena kelaparan” ke mesin pencarian Google.
Hasil penelusuran mengarahkan kami ke artikel beridata.com berjudul “Cek Fakta: Anak Meninggal di Kelurahan Masale Karena Kelaparan Adalah Hoaks” yang diunggah pada Minggu (22/12/2024).
Artikel tersebut memuat pernyataan Ketua RT 5 RW 4 Kelurahan Masale, Kecamatan Panakkukan, Kota Makassar, Rosnanengsih, yang menjawab isu adanya anak yatim piatu di Kota Makassar yang meninggal dunia karena kelaparan.
Rosnanengsih menyebutkan anak yang dimaksud dalam narasi tersebut adalah NAP (10). Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa NAP bukanlah seorang anak yatim piatu seperti yang diberitakan dalam sejumlah unggahan. Ia memiliki seorang ibu bernama Yeti Sapta Rini, yang tercatat memegang Kartu Tanda Penduduk (KTP) Jawa Timur.
Sementara itu, sang ibu Yeti Sapta Rini menjelaskan bahwa anaknya mendadak mengalami kejang-kejang sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhir pada Jumat (20/12/2024) sekitar pukul 10.00 WITA.
Masih mengutip sumber yang sama, Rosnanengsih, menyebut keluarga tersebut baru beberapa minggu tinggal di Jl. Adhyaksa Baru Lorong 4, Kelurahan Masale, tanpa pernah melapor ke pihak RT atau RW setempat. Ia menceritakan, bahwa pihak keluarga baru melapor setelah anaknya meninggal dunia.
Selebihnya, Tirto tidak menemukan adanya informasi dan keterangan resmi dari pemerintah kota Makassar maupun pemberitaan media kredibel yang membenarkan adanya klaim yang menyebut ada anak yatim piatu di Makassar meninggal dunia karena kelaparan.
Kami justru menemukan bantahan yang sama terkait klaim ini yang dimuat di laman resmi Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) dan Tribrata News Polda Jabar yang turut membantah isu soal anak yatim piatu di Makassar meninggal dunia karena kelaparan.
Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelusuran fakta yang dilakukan, tidak ditemukan bukti yang membenarkan klaim soal anak yatim piatu di Makassar yang meninggal dunia karena kelaparan.
Ketua RT 5 RW 4 Kelurahan Masale, Kecamatan Panakkukan, Kota Makassar, Rosnanengsih, memastikan anak yang dimaksud meninggal dunia dalam narasi tersebut bukan anak yatim piatu. Lebih lanjut, penyebab meninggalnya juga bukan karena kelaparan.
Jadi, informasi yang menyebut ada anak yatim piatu di Makassar meninggal dunia karena kelaparan bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).
== Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Decode, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id.
Ketua RT 5 RW 4 Kelurahan Masale, Kecamatan Panakkukan, Kota Makassar, Rosnanengsih, memastikan anak yang dimaksud meninggal dunia dalam narasi tersebut bukan anak yatim piatu. Lebih lanjut, penyebab meninggalnya juga bukan karena kelaparan.
Jadi, informasi yang menyebut ada anak yatim piatu di Makassar meninggal dunia karena kelaparan bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).
== Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Decode, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id.
Rujukan
- https://web.facebook.com/soni.sanjaya.3154/posts/pfbid0A2qbwwJWQviKkW4yxjmN6zaRaJKeFG7923UwqpdPhZhdpXBxP6fV9UwJHnxUdoYVl
- https://archive.ph/6Z6MC
- https://web.facebook.com/ispirasipopuler/posts/pfbid0z8cPh61McabNbENndrDr5khJybXYYnQ6J4wehgxQHfPP5DAGouMUbxn3XmNV2H3Ul
- https://archive.ph/Mz5qJ
- https://web.facebook.com/DapurBunda151/posts/pfbid0NphjLfDYppiLKErzuU1g8SSktc1fLRAPj2dFHTE2kRJMvknrQ8oSLHe17L5FmadVl
- https://archive.ph/r934Q
- https://beridata.com/cek-fakta/cek-fakta-anak-meninggal-di-kelurahan-masale-karena-kelaparan-adalah-hoaks/
- https://www.komdigi.go.id/berita/berita-hoaks/detail/hoaks-anak-yatim-piatu-meninggal-dunia-akibat-kelaparan-di-kota-makassar
- https://tribratanews.jabar.polri.go.id/klarifikasi-hoax-misleading-content-salah-anak-yatim-piatu-meninggal-dunia-akibat-kelaparan-di-makassar/
(GFD-2025-25401) Hoaks Disnaker Pemalang Adakan Program Tebus Murah iPhone 15
Sumber:Tanggal publish: 31/01/2025
Berita
tirto.id - Beredar di media sosial, sebuah unggahan yang mengeklaim Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, mengadakan program tebus murah iPhone 15 Pro Max.
Narasi itu bahkan diklaim telah diunggah di akun instagram resmi Disnaker Pemalang (@disnakerpemalang)(arsip) pada Jumat (24/1/2025). Disebutkan bahwa ada dua unit iPhone 15 Pro Max yang bisa ditebus murah dengan harga Rp7,9 juta khusus bagi pengikut akun @disnakerpemalang.
Sejumlah syarat diminta bagi masyarakat yang tertarik dengan program tebus murah itu. Di antaranya wajib mengikuti akun tersebut, menyukai minimal tiga unggahan, mengambil tangkapan layar unggahan, serta melakukan klaim lewat nomor WhatsApp yang disediakan.
“Mengapa murah? Karena tebus murah yang kami adakan ini adalah sebagai tanda terimakasih. Maka dari itu kami mengadakan ini spesial hari natal untuk followers setia kami atau pemenang tercepat,” tulis keterangan pada unggahan tersebut.
Sepanjang Jumat (24/1/2025) hingga Jumat (31/1/2025) atau selama tujuh hari tersebar di Instagram, unggahan ini telah memperoleh 95 tanda suka. Lantas, benarkah Disnaker Pemalang mengadakan program tebus murah iPhone 15 Pro Max?
Narasi itu bahkan diklaim telah diunggah di akun instagram resmi Disnaker Pemalang (@disnakerpemalang)(arsip) pada Jumat (24/1/2025). Disebutkan bahwa ada dua unit iPhone 15 Pro Max yang bisa ditebus murah dengan harga Rp7,9 juta khusus bagi pengikut akun @disnakerpemalang.
Sejumlah syarat diminta bagi masyarakat yang tertarik dengan program tebus murah itu. Di antaranya wajib mengikuti akun tersebut, menyukai minimal tiga unggahan, mengambil tangkapan layar unggahan, serta melakukan klaim lewat nomor WhatsApp yang disediakan.
“Mengapa murah? Karena tebus murah yang kami adakan ini adalah sebagai tanda terimakasih. Maka dari itu kami mengadakan ini spesial hari natal untuk followers setia kami atau pemenang tercepat,” tulis keterangan pada unggahan tersebut.
Sepanjang Jumat (24/1/2025) hingga Jumat (31/1/2025) atau selama tujuh hari tersebar di Instagram, unggahan ini telah memperoleh 95 tanda suka. Lantas, benarkah Disnaker Pemalang mengadakan program tebus murah iPhone 15 Pro Max?
Hasil Cek Fakta
Pertama-tama, Tim Riset Tirto mengunjungi laman resmi Disnaker Pemalang, instansi yang namanya dicatut dalam klaim tersebut. Hasilnya, kami tidak menemukan adanya satupun informasi resmi terkait adanya program tebus murah iPhone 15 Pro Max dari instansi tersebut.
Selanjutnya, penelusuran dilakukan dengan memasukan kata kunci “Disnaker Pemalang Tebus Murah iPhone 15 Pro Max” ke mesin pencarian Google. Hasilnya, kami menemukan klarifikasi resmi dari Disnaker Pemalang melalui akun instagram @blkpemalang1 tentang klaim tersebut.
Disnaker Pemalang membenarkan bahwa akun @disnakerpemalang awalnya adalah akun resmi dari instansi tersebut. Meski begitu, akun itu disebut telah diretas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab, sehingga unggahan program tebus murah iPhone 15 Pro Max bukan merupakan unggahan resmi dari Disnaker Pemalang.
Disnaker Pemalang meminta masyarakat untuk berhati-hati terhadap unggahan di akun tersebut.
“Harap berhati-hati terhadap segala post atau aktivitas pada akun tersebut, karena hal tersebut bukan dari kami. Kami sedang berupaya mengembalikan akun tersebut. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” tulis keterangan resmi dari Disnaker Pemalang tersebut.
Hasil penelusuran juga mengarahkan kami ke situs periksa fakta milik Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Senada, Komdigi juga telah memastikan bahwa klaim soal Disnaker Pemalang mengadakan program tebus murah iPhone 15 Pro Max adalah hoaks.
Selanjutnya, penelusuran dilakukan dengan memasukan kata kunci “Disnaker Pemalang Tebus Murah iPhone 15 Pro Max” ke mesin pencarian Google. Hasilnya, kami menemukan klarifikasi resmi dari Disnaker Pemalang melalui akun instagram @blkpemalang1 tentang klaim tersebut.
Disnaker Pemalang membenarkan bahwa akun @disnakerpemalang awalnya adalah akun resmi dari instansi tersebut. Meski begitu, akun itu disebut telah diretas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab, sehingga unggahan program tebus murah iPhone 15 Pro Max bukan merupakan unggahan resmi dari Disnaker Pemalang.
Disnaker Pemalang meminta masyarakat untuk berhati-hati terhadap unggahan di akun tersebut.
“Harap berhati-hati terhadap segala post atau aktivitas pada akun tersebut, karena hal tersebut bukan dari kami. Kami sedang berupaya mengembalikan akun tersebut. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” tulis keterangan resmi dari Disnaker Pemalang tersebut.
Hasil penelusuran juga mengarahkan kami ke situs periksa fakta milik Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Senada, Komdigi juga telah memastikan bahwa klaim soal Disnaker Pemalang mengadakan program tebus murah iPhone 15 Pro Max adalah hoaks.
Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelusuran fakta, tidak ditemukan keterangan resmi yang membenarkan klaim bahwa Disnaker Pemalang mengadakan program tebus murah iPhone 15 Pro Max.
Disnaker Pemalang telah mengonfirmasi bahwa akun @disnakerpemalang mengalami peretasan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Sehingga, unggahan program tebus murah iPhone 15 Pro Max yang diunggah akun tersebut bukan merupakan unggahan resmi dari Disnaker Pemalang.
Jadi, informasi yang menyebut bahwa Disnaker Pemalang mengadakan program tebus murah iPhone 15 Pro Max bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).
Disnaker Pemalang telah mengonfirmasi bahwa akun @disnakerpemalang mengalami peretasan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Sehingga, unggahan program tebus murah iPhone 15 Pro Max yang diunggah akun tersebut bukan merupakan unggahan resmi dari Disnaker Pemalang.
Jadi, informasi yang menyebut bahwa Disnaker Pemalang mengadakan program tebus murah iPhone 15 Pro Max bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).
Rujukan
Halaman: 161/5873