• (GFD-2025-30954) [SALAH] Dedi Mulyadi Copot Farhan dari Wali Kota Bandung

    Sumber: Youtube.com
    Tanggal publish: 19/12/2025

    Berita

    Beredar unggahan video [arsip] dari kanal YouTube “Tarbiyah Daily” pada Selasa (9/12/2025). Berisi narasi : 

    “DEDI MULYADI COPOT FARHAN DARI WALIKOTA BANDUNG?! GAK BECUS ATASI SAMPAH DAN BANJIR DI JABAR?!”

    Hingga Jumat (19/12/2025) unggahan telah dilihat 6.475 kali, menuai 70 tanda suka serta 57 komentar.

    Hasil Cek Fakta

    Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) menelusuri video tersebut dengan memanfaatkan Google Lens. Berikut hasilnya : 

    • Klip video pertama berasal dari akun TikTok ‘jpmedia.id’ yang memperlihatkan Dedi Mulyadi turun langsung menangani banjir di Bandung.

    • Klip video ke-2 berasal dari akun TikTok ‘vie.nukita’ yang memperlihatkan Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, sedang berpidato sambil menyindir pejabat yang aktif membuat konten YouTube.

    • Klip video ke-3 berasal dari akun TikTok ‘dedimulyadiofficial’ yang memperlihatkan Dedi Mulyadi bersama para korban banjir.

    Setelah disimak hingga selesai, video unggahan kanal YouTube “Tarbiyah Daily” tidak memuat pernyataan maupun visual yang secara jelas menyebutkan bahwa Dedi Mulyadi mencopot Farhan dari Wali Kota Bandung. 

    Sementara itu, dilansir dari jabarprov.go.id pada Selasa (16/12/2025), Muhammad Farhan masih menjabat sebagai Wali Kota Bandung dan tetap aktif menjalankan tugas pemerintahan, termasuk memastikan layanan publik di Kota Bandung berjalan normal.

    Kesimpulan

    Faktanya, hingga Selasa (16/12/2025), Farhan masih menjabat sebagai Wali Kota Bandung. Dengan demikian, unggahan video berisi klaim “Dedi Mulyadi copot Farhan dari Wali Kota Bandung” adalah konten palsu (fabricated content).

    Rujukan

  • (GFD-2025-30953) [SALAH] Pernyataan Menkeu Purbaya “Tahun 2026 Standar Gaji Guru Rp5 Juta Per Bulan”

    Sumber: Facebook
    Tanggal publish: 19/12/2025

    Berita

    Akun Facebook “Satria Langit” pada Jumat (5/12/2025) membagikan video [arsip] dengan narasi:

    “Tahun 2026 Gaji Guru 5 Juta

    Menkeu Purbaya menegaskan 2026 TIDAK BOLEH lagi ada Guru Honorer Negeri atau swasta yang Hidupnya TIDAK LAYAK

    Semua HONORER harus TUNTAS

    Standar Gaji Guru tidak boleh dibawah 5 Juta/bulan

    Diharapkan mampu meningkatkan KESEJAHTERAAN dan MARTABAT Guru di Seluruh Indonesia”.

    Unggahan disertai takarir:

    “Tahun 2026 Gaji Guru 5 Juta/bulan”.

    Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) menemukan postingan serupa dibagikan oleh akun Facebook “Humaidi Amir”.

    Per Jumat (19/12/2025) konten tersebut telah mendapat lebih dari 3.300-an tanda suka, menuai 6 komentar dan dibagikan ulang sebanyak 192 kali oleh pengguna Facebook lainnya.

    Hasil Cek Fakta

    Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) memasukkan kata kunci “pernyataan Menkeu Purbaya: tahun 2026 standar gaji guru Rp5 juta per bulan” ke mesin pencarian Google. Hasil penelusuran mengarah ke sejumlah artikel dan berita, antara lain:

    • Artikel tribunnews.com “Gaji Guru Sekolah Rakyat Se-Indonesia, Dapat Tunjangan Rp5 Juta, Ini Rinciannya”, tayang Rabu (10/9/2025). Artikel ini menyebut bahwa berdasarkan data Kementerian Sosial (Kemensos), pendapatan kotor bulanan bagi guru Sekolah Rakyat bisa mencapai lebih dari Rp9 juta dengan tunjangan kinerja (tukin) mencapai Rp5 juta. Penghasilan yang diterima ini bervariasi tergantung pada kepemilikan sertifikat pendidik.

    • Berita detik.com “Insentif Guru Honorer Naik Jadi Rp 400 Ribu per Bulan pada 2026”, tayang Kamis (23/10/2025). Berita ini melaporkan bahwa mulai tahun 2026, insentif guru honorer naik menjadi Rp400 ribu per bulan yang ditransfer ke rekening masing-masing.

    Sepanjang penelusuran, tidak ditemukan informasi dari sumber kredibel yang membenarkan klaim “pernyataan Menkeu Purbaya: tahun 2026 standar gaji guru Rp5 juta per bulan”.

    Kesimpulan

    Tidak ditemukan informasi kredibel yang membenarkan klaim. Unggahan video berisi klaim “pernyataan Menkeu Purbaya: tahun 2026 standar gaji guru Rp5 juta per bulan” merupakan konten palsu (fabricated content).

    Rujukan

  • (GFD-2025-30952) [PENIPUAN] Lowongan Kerja Tim Dapur MBG Seluruh Indonesia 2025/2026

    Sumber: TIKTOK.COM
    Tanggal publish: 19/12/2025

    Berita

    Akun Tiktok “lokerapaaja1” pada Senin (15/12/2025) mengunggah video [arsip] yang berisi narasi:

    Lowongan Pekerjaan dapur MBG.

    #loker #lokerterbaru #lowongankerja #fyp #foryoupage. Lowongan Pekerjaan Dapur MBG - Segera Daftar!

    Cari kerja di dapur MBG? Daftar sekarang untuk lowongan terbaru! Temukan kesempatan kerja yang sesuai untukmu. #loker #lokerterbaru #lowongankerja

    Per Jumat (17/12/2025) gambar ditonton 12 ribu kali disukai 37 kali, dibagikan 16 kali dan menuai 6 komentar.

    Hasil Cek Fakta

    Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) mengakses tautan yang mengarah ke nomor Whatsapp, nomor mengarahkan untuk mengisi formulir yang meminta pengisian nama lengkap sesuai KTP dan nomor Telegram aktif. Ketika diteruskan, pelamar diminta untuk memasukkan kode verifikasi untuk masuk ke akun Telegram.


    Melansir dari kompas.com. Tautan pendaftaran yang disebarkan tidak mengarah ke situs resmi bgn.go.id. Selain itu, tautan yang dicantumkan kemungkinan besar adalah modus phishing.


    Adapun daftar lokasi dapur SPPG dapat diakses melalui laman resmi BGN di bgn.go.id. BGN menghimbau agar masyarakat tidak mudah percaya terhadap informasi yang belum jelas sumbernya.

    Kesimpulan

    Faktanya,tautan rekrutmen yang disebar di Tiktok mengarah ke situs yang meminta pengunjung memasukkan nama lengkap dan nomor akun Telegram. Unggahan berisi “lowongan kerja Tim Dapur MBG seluruh Indonesia 2025/2026” merupakan konten tiruan (impostor content).

    Rujukan

  • (GFD-2025-30951) Hoaks Menkeu Purbaya Resmikan Pinjaman Cepat Cair Tanpa Jaminan

    Sumber:
    Tanggal publish: 18/12/2025

    Berita

    tirto.id - Sebuah video beredar di media sosial yang menampilkan Menteri Keuangan RI Purbaya Yudhi Sadewa mengumumkan informasi resmi terkait program pinjaman cepat cair tanpa jaminan sebesar Rp 5 juta sampai dengan Rp 500 juta untuk masyarakat.

    ADVERTISEMENT

    Video tersebut diunggah oleh akun Facebook bernama “Luanne Oralia” (arsip) pada Rabu (3/12/2025). Dalam unggahan video disebutkan bahwa pinjaman cepat cair telah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan.

    let gpt_inline2 = window.googletag || {cmd: []};gpt_inline2.cmd.push(function() {gpt_inline2.defineSlot('/22201407306/tirto-desktop/inline-2', [[336, 280], [300, 250]], 'gpt-inline2-passback').addService(gpt_inline2.pubads());gpt_inline2.pubads().enableSingleRequest();gpt_inline2.pubads().collapseEmptyDivs();gpt_inline2.enableServices();gpt_inline2.display('gpt-inline2-passback');});

    “Assalamualaikum, saya Purbaya Yudhi Sadewa Menteri Keuangan resmi mengumumkan pinjaman cepat cair mulai dari lima juta hingga lima ratus juta tanpa jaminan dan sudah terdaftar di OJK” begitu narasi yang dikatakan Purbaya dalam video.
    #inline3 {margin:1.5em auto}
    #inline3 img{margin: 0 auto;max-width:300px !important;}

    let gpt_inline3 = window.googletag || {cmd: []};gpt_inline3.cmd.push(function() {gpt_inline3.defineSlot('/22201407306/tirto-desktop/inline-3', [[336, 280], [300, 250]], 'gpt-inline3-passback').addService(gpt_inline3.pubads());gpt_inline3.pubads().enableSingleRequest();gpt_inline3.pubads().collapseEmptyDivs();gpt_inline3.enableServices();gpt_inline3.display('gpt-inline3-passback');});

    #gpt-inline3-passback{text-align:center;}

    Sementara keterangan teks penyerta unggahan menyertakan kontak terkait informasi lebih lanjut.
    #inline4 {margin:1.5em 0}
    #inline4 img{max-width:300px !important;margin:auto;display:block;}

    let gpt_inline4 = window.googletag || {cmd: []};gpt_inline4.cmd.push(function() {gpt_inline4.defineSlot('/22201407306/tirto-desktop/inline-4', [[336, 280], [300, 250]], 'gpt-inline4-passback').addService(gpt_inline4.pubads());gpt_inline4.pubads().enableSingleRequest();gpt_inline4.pubads().collapseEmptyDivs();gpt_inline4.enableServices();gpt_inline4.display('gpt-inline4-passback');});

    #gpt-inline4-passback{text-align:center;}

    Sampai artikel ini ditulis pada Rabu (17/12/2025), unggahan tersebut telah mendapatkan 2,4 ribu likes, 849 komentar dan 167 kali dibagikan. Banyak masyarakat yang mempercayai informasi pada video tersebut dan menanyakan cara pendaftaran pinjaman di kolom komentar.

    Periksa Fakta Purbaya Beri Pinjaman Tanpa Jaminan. foto/hotline periksa fakta tirto

    ADVERTISEMENT

    Lantas, benarkah video yang menunjukkan Menkeu Purbaya resmikan pinjaman cepat cair tanpa jaminan?

    Hasil Cek Fakta

    Tirto mengamati keseluruhan video berdurasi 12 detik tersebut. Dalam video, tidak terdapat keterangan waktu dan tempat yang spesifik. Kami justru, menemukan beberapa hal mencurigakan dari tayangan tersebut, yang paling utama terkait gerak mulut Purbaya yang terlihat kaku dan tidak sesuai dengan beberapa kata yang diucapkan.

    Berdasarkan kecurigaan itu, kami lantas mengecek keaslian video dengan menggunakan pendeteksi AI Hive Moderation. Hasilnya menunjukkan video Purbaya resmikan pinjaman cepat cair tanpa jaminan tersebut memiliki kemungkinan 81,9 persen mengandung konten AI dan deepfake content.

    Sementara lewat penelusuran GetContact, Tirto mencoba menelusuri nomor kontak yang tercantum dalam unggahan. Kontan tersebut tidak menunjukkan keterkaitan dengan Kementrian Keuangan maupun Purbaya.

    Tirto juga sempat melakukan pencarian gambar terbalik (reverse image search) dari salah satu potongan gambar dalam video. Hasilnya mengarahkan ke foto berikut. Foto tersebut diambil pada 23 September 2025 lalu. Pengunggah foto menyebarkan fotonya bersama Purbaya kala itu. Tak ada keterangan soal pinjaman uang dalam unggahan itu.

    Penelusuran dengan mesin pencarian terkait pinjaman yang diberikan Purbaya, justru mengarahkan ke artikel Kementerian Komunikasi dan Digital berikut yang menyatakan informasi tersebut adalah hoaks.

    Pencarian lebih lanjut juga mengarahkan ke informasi dari CIMB Niaga berikut. Dalam narasi tersebut dijelaskan kalau saat ini selain bank sudah ada lembaga non-bank yang memberi pinjaman dana yaitu, koperasi, pegadaian, pinjaman online dan bank. Namun tetap dengan prosedur yang sudah ditentukan oleh masing–masing lembaga.

    Setiap bank memiliki persyaratan dan ketentuan yang berbeda dalam memberikan pinjaman dana. Namun secara umum, beberapa syarat yang diminta oleh pihak bank dalam memberikan pinjaman dana, antara lain, fotokopi identitas diri (KTP dan Kartu Keluarga), fotokopi penghasilan atau slip gaji, fotokopi NPWP, fotokopi buku tabungan, dan dokumen kepemilikan agunan seperti BPKB, sertifikat (jika Anda mengambil pinjaman beragunan).

    Masyarakat diimbau agar lebih waspada pinjaman cepat cair ataupun tanpa jaminan yang tidak bersumber dari media resmi pemerintah atau lembaga, karena bisa berakibat pada penipuan.

    Kesimpulan

    Hasil penelusuran menunjukkan bahwa video yang mengklaim Purbaya resmikan pinjaman cepat cair Rp5 juta sampai Rp500 juta tanpa jaminan adalah adalah salah dan menyesatkan (false and misleading).

    Video yang beredar di media sosial diduga kuat adalah konten buatan AI yang memanfaatkan foto unggahan di media sosial lain. Tidak ada berita atau informasi resmi pemerintah yang memverifikasi informasi tersebut.

    Sementara kontak yang tertera bersama unggahan tidak terafiliasi dengan Kementerian Keuangan dan berpotensi mengarahkan ke penipuan.

    ==

    Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Decode, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id.

    Rujukan