Jakarta (ANTARA/JACX) – Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) resmi merilis turnamen sepak bola antarnegara Asia Tenggara (ASEAN) yang akan diselenggarakan pada 23 November hingga 21 Desember 2024.
Sebuah unggahan di YouTube menarasikan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memutuskan Timnas Indonesia tidak mengikuti Piala AFF 2024 karena sudah bukan levelnya.
Berikut narasi dalam unggahan tersebut:
“RESMI ! PSSI PUTUSKAN PIALA AFF TIDAK MASUK LAGI KALENDER TIMNAS INDONESIA. AFF BUKAN LEVEL LAGI.”
Namun, benarkah PSSI putuskan timnas tidak ikut Piala AFF 2024?
(GFD-2024-20768) Disinformasi! PSSI putuskan timnas tidak ikut Piala AFF 2024
Sumber:Tanggal publish: 27/06/2024
Berita
Hasil Cek Fakta
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut raihan prestasi timnas sepak bola Indonesia di SEA Games 2025 tetap menjadi prioritas bagi organisasi yang dipimpinnya, sedangkan Piala AFF 2024 merupakan sasaran antara.
Piala AFF 2024 akan berlangsung pada November sampai Desember 2024. Sementara itu, pada akhir tahun timnas Indonesia akan memainkan pertandingan-pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yakni pada enam laga yang terentang mulai 5 September sampai 19 November.
“Untuk SEA Games dan AFF kita masih menunggu putusan AFF dan juga SEA Games itu usia berapa yang akan dimainkan di SEA Games. Jadi memang SEA Games menjadi target juga buat kita di mana, tentu salah satu membentuk tim jangka panjang melalui beberapa event kompetisi salah satunya AFF,” kata Erick, dilansir dari ANTARA.
Erick Thohir juga telah memastikan pihaknya dan PT Liga Indonesia Baru selaku operator Liga Indonesia sudah menyinkronkan jadwal kompetisi dalam negeri dengan jadwal tim nasional.
“Dan tentu kita juga sudah melihat bagaimana target. SEA Games, itu liga berhenti, AFF tidak berhenti. Ya ini ada semua tentu perhitungan semua, tidak berarti kita melihat sebelah mata AFF, tapi konsekuensinya Liga harus jalan, AFF harus jalan, apalagi sekarang ada kejuaraan AFF dan AFC untuk klub,” kata Erick dilansir dari ANTARA.
Selain itu, Indonesia juga telah dijadwalkan mengikuti Piala AFF yang tergabung di grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar dan Laos.
Klaim: PSSI putuskan timnas tidak ikut Piala AFF 2024
Rating: Disinformasi
Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024
Piala AFF 2024 akan berlangsung pada November sampai Desember 2024. Sementara itu, pada akhir tahun timnas Indonesia akan memainkan pertandingan-pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yakni pada enam laga yang terentang mulai 5 September sampai 19 November.
“Untuk SEA Games dan AFF kita masih menunggu putusan AFF dan juga SEA Games itu usia berapa yang akan dimainkan di SEA Games. Jadi memang SEA Games menjadi target juga buat kita di mana, tentu salah satu membentuk tim jangka panjang melalui beberapa event kompetisi salah satunya AFF,” kata Erick, dilansir dari ANTARA.
Erick Thohir juga telah memastikan pihaknya dan PT Liga Indonesia Baru selaku operator Liga Indonesia sudah menyinkronkan jadwal kompetisi dalam negeri dengan jadwal tim nasional.
“Dan tentu kita juga sudah melihat bagaimana target. SEA Games, itu liga berhenti, AFF tidak berhenti. Ya ini ada semua tentu perhitungan semua, tidak berarti kita melihat sebelah mata AFF, tapi konsekuensinya Liga harus jalan, AFF harus jalan, apalagi sekarang ada kejuaraan AFF dan AFC untuk klub,” kata Erick dilansir dari ANTARA.
Selain itu, Indonesia juga telah dijadwalkan mengikuti Piala AFF yang tergabung di grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar dan Laos.
Klaim: PSSI putuskan timnas tidak ikut Piala AFF 2024
Rating: Disinformasi
Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024
Rujukan
(GFD-2024-20767) [HOAKS] Video Rumah Baru Ketua MK Suhartoyo Roboh
Sumber:Tanggal publish: 26/06/2024
Berita
KOMPAS.com - Sebuah video diklaim memperlihatkan detik-detik rumah baru milik Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Suhartoyo roboh.
Dalam video itu tampak dua rumah bercat putih runtuh akibat longsor. Setelah ditelusuri, narasi dalam video tidak benar atau hoaks.
Narasi mengenai rumah baru milik Ketua MK Suhartoyo roboh disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, dan ini.
Berikut narasi yang ditulis salah satu akun pada 13 Juni 2024:
Detik detik rumah baru SUHARTOYO ketua MK ambrol*Astaghfirullah haladzim* nguntal duit sogokan pilpres curang?Hasilnya korupsi XInna Lilahi Wa Inna Ilaihi Roji'un
akun Facebook Tangkapan layar konten hoaks di sebuah akun Facebook, 13 Juni 2024, mengenai detik-detik rumah Ketua MK Suhartoyo roboh.
Dalam video itu tampak dua rumah bercat putih runtuh akibat longsor. Setelah ditelusuri, narasi dalam video tidak benar atau hoaks.
Narasi mengenai rumah baru milik Ketua MK Suhartoyo roboh disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, dan ini.
Berikut narasi yang ditulis salah satu akun pada 13 Juni 2024:
Detik detik rumah baru SUHARTOYO ketua MK ambrol*Astaghfirullah haladzim* nguntal duit sogokan pilpres curang?Hasilnya korupsi XInna Lilahi Wa Inna Ilaihi Roji'un
akun Facebook Tangkapan layar konten hoaks di sebuah akun Facebook, 13 Juni 2024, mengenai detik-detik rumah Ketua MK Suhartoyo roboh.
Hasil Cek Fakta
Tim Cek Fakta Kompas.com menemukan video serupa di kanal YouTube Kompas TV, pada 27 Januari 2021.
Dua rumah mewah di Kawasan Perumahan Citraland, Bandar Lampung, ambruk pada 26 Januari 2021, sekitar pukul 08.00 WIB.
Jalan di depan perumahan mengalami longsor hingga merambat ke rumah. Dilansir Kompas.com, penyebab longsor belum diketahui dengan pasti.
Pihak pengembang dengan pemilik rumah sudah bertemu. Ciputra Group menyatakan siap bertanggung jawab atas insiden tersebut.
Tidak terdapat bukti yang menunjukkan rumah yang roboh adalah milik Ketua MK Suhartoyo.
Seperti diberitakan Kompas.com, anggota DPRD Bandar Lampung Yuhadi berjanji akan mengkaji penyebab longsor di perumahan tersebut.
Sementara, Direktur Walhi Lampung Irfan Tri Musri mengatakan, secara teknis lokasi perumahan itu berada di lereng dan perbukitan yang rawan longsor.
Irfan mengingatkan pentingnya analisis dampak lingkungan (amdal) dalam pembangunan kawasan perumahan.
Sebagai konteks, Ketua MK Suhartoyo menjadi sorotan publik ketika memimpin sidang putusan perkara sengketa hasil pemilihan presiden (Pilpres) pada 22 April 2024.
Ia menangani gugatan yang diajukan oleh Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Dua rumah mewah di Kawasan Perumahan Citraland, Bandar Lampung, ambruk pada 26 Januari 2021, sekitar pukul 08.00 WIB.
Jalan di depan perumahan mengalami longsor hingga merambat ke rumah. Dilansir Kompas.com, penyebab longsor belum diketahui dengan pasti.
Pihak pengembang dengan pemilik rumah sudah bertemu. Ciputra Group menyatakan siap bertanggung jawab atas insiden tersebut.
Tidak terdapat bukti yang menunjukkan rumah yang roboh adalah milik Ketua MK Suhartoyo.
Seperti diberitakan Kompas.com, anggota DPRD Bandar Lampung Yuhadi berjanji akan mengkaji penyebab longsor di perumahan tersebut.
Sementara, Direktur Walhi Lampung Irfan Tri Musri mengatakan, secara teknis lokasi perumahan itu berada di lereng dan perbukitan yang rawan longsor.
Irfan mengingatkan pentingnya analisis dampak lingkungan (amdal) dalam pembangunan kawasan perumahan.
Sebagai konteks, Ketua MK Suhartoyo menjadi sorotan publik ketika memimpin sidang putusan perkara sengketa hasil pemilihan presiden (Pilpres) pada 22 April 2024.
Ia menangani gugatan yang diajukan oleh Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Kesimpulan
Video yang diklaim menampilkan detik-detik rumah baru milik Ketua MK Suhartoyo roboh merupakan hoaks.
Dua rumah mewah dalam video itu berlokasi Perumahan Citraland, Bandar Lampung, yang ambruk akibat longsor, pada 26 Januari 2021.
Dua rumah mewah dalam video itu berlokasi Perumahan Citraland, Bandar Lampung, yang ambruk akibat longsor, pada 26 Januari 2021.
Rujukan
- https://www.facebook.com/100095119893622/videos/6447677575357200/
- https://www.facebook.com/en.boca.7/videos/369984319004798/?idorvanity=713036556545001
- https://www.facebook.com/ismail.syahalam.7/videos/3800244280251070/
- https://www.facebook.com/linda.wijayanti.9828/videos/497015395996696
- https://www.youtube.com/watch?v=xW2BmpYvBv4
- https://www.kompas.com/properti/read/2021/01/26/192421621/rumah-di-citraland-lampung-roboh-ciputra-siap-bertanggung-jawab
- https://regional.kompas.com/read/2021/01/27/11394431/2-rumah-mewah-di-lampung-roboh-karena-longsor-lokasi-perumahan-akan-dikaji?page=all
- https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D
(GFD-2024-20766) [SALAH] Artikel DetikEdu: “Huruf Y Akan Dihapus dari Alfabet”
Sumber: Facebook.comTanggal publish: 27/06/2024
Berita
“Huruf ‘Y’ akan dihapus dari Alfabet”
Hasil Cek Fakta
Beredar sebuah informasi dengan klaim bahwa huruf Y akan dihapus dari Alfabet. Informasi tersebut beredar pada postingan Facebook dengan menampilkan tangkapan layar dari judul berita dari DetikEdu sebagai buktinya.
Setelah ditelusuri dengan mengunjungi laman detik.com dan mencari dengan kata kunci “Huruf Y akan dihapus dari Alfabet” pada mesin pencariannya, tidak ditemukan artikel yang dijadikan bukti tersebut.
Dilansir dari Kompas.com, Prof E Aminudin Aziz selaku Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbud Ristek membantah klaim tersebut. Ia menyebut bahwa Badan Bahasa tidak pernah membahas mengenai isu penghapusan huruf Y dari alfabet.
Dengan demikian, DetikEdu memberitakan huruf Y akan dihapus adalah tidak benar dengan kategori Satire/Parodi.
Setelah ditelusuri dengan mengunjungi laman detik.com dan mencari dengan kata kunci “Huruf Y akan dihapus dari Alfabet” pada mesin pencariannya, tidak ditemukan artikel yang dijadikan bukti tersebut.
Dilansir dari Kompas.com, Prof E Aminudin Aziz selaku Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbud Ristek membantah klaim tersebut. Ia menyebut bahwa Badan Bahasa tidak pernah membahas mengenai isu penghapusan huruf Y dari alfabet.
Dengan demikian, DetikEdu memberitakan huruf Y akan dihapus adalah tidak benar dengan kategori Satire/Parodi.
Kesimpulan
Hasil periksa fakta Moch. Marcellodiansyah
Faktanya tidak ditemukan artikel dari DetikEdu yang mempublikasi artikel dengan klaim tersebut. Selain itu, Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbud Ristek membantah klaim tersebut. Ia juga menyebut dari pihak Badan Bahasa tidak pernah membahas penghapusan huruf Y tersebut.
Faktanya tidak ditemukan artikel dari DetikEdu yang mempublikasi artikel dengan klaim tersebut. Selain itu, Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbud Ristek membantah klaim tersebut. Ia juga menyebut dari pihak Badan Bahasa tidak pernah membahas penghapusan huruf Y tersebut.
Rujukan
(GFD-2024-20765) [SALAH] Video Pemakaman Polisi Korban Pembakaran
Sumber: Tiktok.comTanggal publish: 27/06/2024
Berita
“USAI MEMAKAMAN SANG POLISI KORBAN PEMBAKARAN
Ibu ini mengusir siapa kira-kira”
Ibu ini mengusir siapa kira-kira”
Hasil Cek Fakta
Akun Tik Tok rizal setia memposting sebuah video menunjukkan seorang perempuan yang memakai baju dan kerudung berwarna hitam sedang berada di depan pemakaman. Di belakang perempuan tersebut nampak beberapa orang, salah satu diantaranya merupakan artis bernama Pras Teguh yang menggunakan kaos berwarna hitam. Dalam video tersebut terdapat narasi “USAI MEMAKAMAN SANG POLISI KORBAN PEMBAKARAN, Ibu ini mengusir siapa kira-kira”.
Setelah ditelusuri menggunakan InVid, ditemukan video serupa pada akun Youtube @DReLegend. Berdasarkan keterangan pada postingan, video tersebut merupakan video pemakaman almarhum Babe Cabita. Sebuah foto yang menampilkan kejadian yang sama juga terdapat di artikel jakarta.tribunnews.com berjudul “‘Kok Papa Gak Keliatan’ Ucap Anak Babe Cabita Polos di Makam, Ibunya Palingkan Wajah Lalu Menangis” diunggah pada Kamis, 11 April 2024. Gambar pada artikel diambil pada sudut pandang yang berbeda dengan video, namun merupakan kejadian yang sama.
Sebagai informasi Priya Prayoga Pratama atau akrab dipanggil Babe Cabita meninggal dunia pada Selasa 9 April 2024 di RS Mayapada Lebak Bulus. Babe Cabita merupakan komedian sekaligus aktor. Babe merupakan juara 1 Stand Up Comedy Indonesia 3 tahun 2013.
Dengan demikian video yang diklaim merupakan pemakaman polisi korban pembakaran hal yang tidak benar. Video tersebut diambil saat pemakaman Babe Cabita yang merupakan komedian sekaligus aktor, sehingga masuk dalam kategori konten yang menyesatkan.
Setelah ditelusuri menggunakan InVid, ditemukan video serupa pada akun Youtube @DReLegend. Berdasarkan keterangan pada postingan, video tersebut merupakan video pemakaman almarhum Babe Cabita. Sebuah foto yang menampilkan kejadian yang sama juga terdapat di artikel jakarta.tribunnews.com berjudul “‘Kok Papa Gak Keliatan’ Ucap Anak Babe Cabita Polos di Makam, Ibunya Palingkan Wajah Lalu Menangis” diunggah pada Kamis, 11 April 2024. Gambar pada artikel diambil pada sudut pandang yang berbeda dengan video, namun merupakan kejadian yang sama.
Sebagai informasi Priya Prayoga Pratama atau akrab dipanggil Babe Cabita meninggal dunia pada Selasa 9 April 2024 di RS Mayapada Lebak Bulus. Babe Cabita merupakan komedian sekaligus aktor. Babe merupakan juara 1 Stand Up Comedy Indonesia 3 tahun 2013.
Dengan demikian video yang diklaim merupakan pemakaman polisi korban pembakaran hal yang tidak benar. Video tersebut diambil saat pemakaman Babe Cabita yang merupakan komedian sekaligus aktor, sehingga masuk dalam kategori konten yang menyesatkan.
Kesimpulan
Video yang diklaim merupakan pemakaman polisi korban pembakaran hal yang tidak benar. Faktanya, video tersebut diambil saat pemakaman Babe Cabita yang merupakan komedian sekaligus aktor.
Rujukan
Halaman: 807/5373