• (GFD-2024-22911) [SALAH] Kemunculan Pokemon Pikacu Asli di Persawahan Warga

    Sumber: instagram.com
    Tanggal publish: 25/09/2024

    Berita

    What pokemon asli :sweat_smile::laughing:

    Hasil Cek Fakta

    Sebuah akun instagram bernama @rozak4391 mengunggah sebuah video yang memperlihatkan kemunculan Pokemon pikacu di area persawahan warga. Video ini sudah ditonton sebanyak 5,3 juta kali dengan kurang lebih 79 ribu suka.
    Setelah dilakukan penelusuran, ternyata video tersebut hasil buatan AI. Pemeriksa fakta mencoba melakukan penelusuran dengan menggunakan situs pendeteksi AI yaitu Sightengine dan Huggingface. Pemeriksa fakta memeriksa dengan mengunggah tangkapan layar video pokemon pikacu pada dua situs tersebut.
    Pengecekan pada situs Sightengine hasil menunjukkan 89 persen buatan AI, sedangkan pengecekan pada situs Huggingface menunjukkan 98 persen buatan AI. Sehingga, berkemungkinan besar video tersebut dibuat menggunakan AI.

    Kesimpulan

    Faktanya, berdasarkan situs pendeteksi AI terbukti bahwa video yang menampilkan kemunculan Pokemon pikacu di area persawahan warga adalah video yang dibuat dengan manipulasi AI

    Rujukan

  • (GFD-2024-22910) [PENIPUAN] Michael Bambang Hartono Janjikan Bantuan 50 Juta

    Sumber: Facebook.com
    Tanggal publish: 25/09/2024

    Berita

    Di pwolo udah di share ach, siapa tau di transfer oleh BPK, bambang hartono dapat uang 50 juta :smirk: iya pak, gak pake foya-foya kok tapi aku pake buat modal kawin pak. :grin::grin:

    Hasil Cek Fakta

    Artikel disadur dari Pemeriksa Fakta Kompas.
    Sebuah akun facebook bernama Mahesa Alun mengunggah sebuah postingan di facebook mengenai bantuan yang diberikan oleh Michael Bambang Hartono senilai 50 juta. Postingan tersebut telah diunggah pada 11 September 2024.
    Dilansir dari kompas.com, video tersebut mirip dengan unggahan pada kanal youtube kumparan dengan judul “Bambang Hartono : Bonus Perunggu Saya Kembalikan Untuk Kembangkan Bridge Indonesia | Bincang Kumparan”. Unggahan youtube tersebut juga terunggah pada 30 Agustus 2018. Dari baju dan lanyard yang dipakainya terlihat identik dengan video facebook tersebut.
    Video tersebut direkam pada tahun 2018 setelah Michael Hartono mendapatkan medali perunggu di cabang olahraga bridge pada Asian Games 2018. Saat itu, Hartono menyatakan bahwa ia mengembalikan bonus medali perunggu dari pemerintah untuk mendukung pengembangan olahraga bridge di Indonesia.
    Kemudian, dilakukan juga penelusuran pada suara yang terdapat dalam video tersebut menggunakan Hive Moderation. Hasil menunjukkan 99,1% telah dibuat dengan AI. Sehingga, video tersebut kemungkinan besar merupakan sebuah editan dengan menambahkan konten deep fake pada foto atau video Michael Hartono.

    Kesimpulan

    Faktanya, setelah dilakukan pengecekan suara dengan Hive Moderation, 99,1% suara dalam video tersebut merupakan hasil buatan AI. Video asli Bambang Hartono juga membahas mengenai olahraga bridge.

    Rujukan

  • (GFD-2024-22909) [PENIPUAN] Akun Tiktok @hondajot572 Berisi Banyak Konten Giveaway

    Sumber: TikTok.com
    Tanggal publish: 25/09/2024

    Berita

    Ambil Hadiah Hubungi WhatsApp Admin.
    :arrow_down::arrow_down::arrow_down:
    wa[dot]me/message/JKQYVRMXQD

    Hasil Cek Fakta

    Ditemukan sebuah akun tiktok yang mengatasnamakan PT. Honda dengan nama @hondajot572. Akun tersebut sudah memiliki kurang lebih 200 ribu pengikut, 900 ribu suka, bahkan video yang diunggah mencapai jutaan penonton dengan konten berisi giveaway berupa beberapa jenis motor honda hanya dengan syarat tangkap gambar atau menyusun kata. Pada bio akun tersebut juga mencantumkan sebuah link WhatsApp yang patut dicurigai sebagai modus untuk melakukan penipuan secara online.
    Sebelumnya, http://turnbackhoax.id juga sering membahas unggahan serupa tentang adanya akun yang mengatasnamakan PT. Honda sedang mengadakan giveaway. Akun resmi PT. Astra Honda Motor bernama @welovehonda yang sudah terverifikasi oleh TikTok dengan kurang lebih 1,8 juta pengikut dan tentu akun tersebut tidak mencantumkan nomor WhatsApp di dalamnya.
    Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa akun tersebut merupakan akun tiruan dan unggahan yang menampilkan PT. Astra Honda Motor mengadakan giveaway berupa motor tidaklah benar dan dapat diindikasikan sebagai penipuan.

    Kesimpulan

    Faktanya, akun tersebut bukanlah akun resmi milik PT. Astra Honda Motor. Akun tersebut dapat diindikasi sebagai akun penipuan.

    Rujukan

  • (GFD-2024-22908) [PENIPUAN] Konten Giveaway Mengatasnamakan Raffi Ahmad Dengan Challenge Tangkap Gambar

    Sumber: TikTok.com
    Tanggal publish: 25/09/2024

    Berita

    RP35 JUTA BAGI KALIAN YANG MAU SEPERTI BAPAK SIREGAR DARI BANDUNG

    Hasil Cek Fakta

    Sebuah akun tiktok Raffi Nagita telah mengunggah sebuah postingan mengenai giveaway yang diadakan dengan challenge tangkap gambar sesuai pola binatang dengan cara menangkap tangkapan layar atau screenshot. Postingan tersebut telah diunggah pada 14 September 2024.
    Setelah dilakukan penelusuran dengan mengecek akun tiktok tersebut, ternyata telah mengunggah beberapa postingan mengenai konten dengan konteks yang sama. Akun tersebut juga bukan merupakan akun tiktok resmi Raffi Ahmad maupun Nagita Slavina.
    Dapat diketahui bahwa Raffi Ahmad hanya memiliki satu akun tiktok resmi dengan username @raffi_nagita yang sudah terverifikasi centang biru. Pada laman resmi instagram dan tiktok Raffi Ahmad juga tidak ditemukan mengenai giveaway menggunakan challenge tangkap gambar.

    Kesimpulan

    Faktanya, tidak terdapat informasi resmi dari media sosial Raffi Ahmad terkait challenge tersebut. Akun tiktok tersebut juga bukan merupakan akun asli dari Raffi Ahmad.

    Rujukan