• (GFD-2024-23478) CEK FAKTA: Debat Pilgub Jatim 2024, Khofifah Sebut Produksi Padi, Ikan, dan Daging Jawa Timur Tertinggi Nasional, Benarkah?

    Sumber:
    Tanggal publish: 18/10/2024

    Berita

    Debat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Tahun 2024 (Debat Pilgub Jatim 2024) berlangsung  di Graha Unesa Surabaya, Jumat  (18/10/2024) malam. Calon Gubernur Jawa Timur (Cagub Jatim) nomor urut 2 Khofifah Indar Parawansa  menyatakan bahwa produksi padi, ikan, dan daging Jawa Timur tertinggi di Indonesia.

    Inilah pernyataan yang disampaikan Khofifah Indar Parawansa dalam Debat Pilgub Jatim 2024: 

    Bahwa saat ini Jawa Timur menjadi lumbung pangan nasional. Produksi padi kita secara nasional, ikan tangkap kita tertinggi secara nasional, daging kita tertinggi secara nasional.

    Hasil Cek Fakta

    Hasil penelusuran tim Cek Fakta TIMES Indonesia bahwa pernyataan yang disampaikan cagub Khofifah Indar Parawansa bahwa produksi padi, ikan, dan daging Jawa Timur tertinggi di Indonesia, sebagian benar. 

    Data BPS mencatat produksi padi Jatim pada 2021-2023 adalah sebesar 9.710.661,33 ton. Jumlah ini tertinggi dari semua provinsi di Indonesia.
    Sumber: https://www.bps.go.id/id/statistics-table/2/MTQ5OCMy/luas-panen--produksi--dan-produktivitas-padi-menurut-provinsi.html

    Masih berkaitan dengan produksi padi, mengutip dari Tempo.co, Jawa Timur menempati peringkat pertama pada tahun 2023, diikuti oleh Jawa Barat, kemudian Jawa Tengah.  
    Sumber: https://koran.tempo.co/read/berita-utama/485632/11-daerah-penghasil-padi-terbesar-di-indonesia

    Mengenai produksi ikan, berdasarkan data Kementerian Kelautan dan Perikanan RI (KKP RI), produksi ikan tangkap Jatim pada 2023 sebesar 576.991,06 ton. Angka ini bukan yang tertinggi di Indonesia, masih kalah dengan Jateng (735.449,76 ton). 

    Sementara untuk produksi ikan budidaya, Jatim mencatat produksi 1.347.519,45 ton pada 2023. Angka tertinggi nasional dicatat provinsi Sulawesi Selatan (4.116.722,98 ton).
    Sumber: https://statistik.kkp.go.id/home.php?m=prod_ikan_prov#panel-footer-kpda

    Berikutnya, data produksi daging di Jawa Timur. Data BPS mencatat produksi daging sapi Jatim pada 2023 memang tertinggi di Indonesia dengan total produksi 102.711.716,18 ton. Angka tersebut menyumbang 20,3 persen dari 503.506.761,96 jumlah total produksi nasional.
    Sumber: https://www.bps.go.id/id/statistics-table/3/TkZZNEt6UlNVakF4TUdadVRrdFVaMmRHYjNKcFp6MDkjMw==/produksi-daging-ternak-menurut-provinsi-dan-jenis-ternak-kg-.html?year=2023

    Kesimpulan

    Pernyataan cagub Khofifah Indar Parawansa dalam debat Pilgub Jatim 2024 yang menyebut  produksi padi, ikan, dan daging Jawa Timur tertinggi nasional, sebagian benar.

    Produksi padi dan daging Jawa Timur tertinggi di Indonesia. Sedangkan produksi ikan, bukan yang tertinggi di Indonesia. Untuk ikan tangkap masih kalah dengan Jateng. Untuk produksi  ikan budidaya, angka tertinggi nasional dicatat provinsi Sulawesi Selatan.

    Sebagai informasi dalam Debat Pilgub Jatim 2024 sesi pertama ini mengusung tema Transformasi Sosial dan Peningkatan Produktifitas Sumber Daya Lokal Untuk Kesejahteraan Masyarakat Jawa Timur.

    Cek Fakta TIMES Indonesia mengimbau masyarakat untuk lebih selektif menerima informasi atau menyebarkan informasi yang benar.

    Rujukan

  • (GFD-2024-23477) [PENIPUAN] Najwa Shihab Bagi-Bagi Uang Rp500 Ribu di TikTok

    Sumber: Tiktok.com
    Tanggal publish: 18/10/2024

    Berita

    Terdapat akun TikTok “najwashihab.give” yang mengunggah satu video [arsip] bernarasi “Buat orang baik yang sudah follow akan ku kasih uang 500.000”. Akun tersebut mencantumkan deskripsi:

    Special account berbagi setiap hari

    Yg mau ikutan silahkan Chat WA ⬇️

    wa.[dot]ink/rq69jk

    Hasil Cek Fakta

    Tim pemeriksa fakta Mafindo (TurnBackHoax) menelusuri akun Instagram resmi bercentang biru milik Najwa Shihab, yakni “najwashihab”. Hasilnya, tidak ada konten tentang “Najwa Shihab bagi-bagi uang Rp500 ribu”, sebagaimana yang diunggah akun “najwashihab.give”.

    Kesimpulan

    Akun “najwashihab.give” beserta unggahan bernarasi “Najwa Shihab bagi-bagi uang Rp500 ribu” merupakan konten tiruan (impostor content) untuk modus penipuan.

    Rujukan

  • (GFD-2024-23476) CEK FAKTA: Debat Pilgub Jatim 2024, Luluk Nur Hamidah Sebut Jumlah Penduduk Miskin di Jatim Tertinggi di Indonesia, Benarkah?

    Sumber:
    Tanggal publish: 18/10/2024

    Berita

    Debat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Tahun 2024 (Debat Pilgub Jatim 2024) berlangsung  di Graha Unesa Surabaya, Jumat  (18/10/2024) malam. Cagub Jatim nomor urut 1 Luluk Nur Hamidah menyebut jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia.

    Inilah pernyataan lengkap yang disampaikan Luluk Nur Hamidah dalam Debat Pilgub Jatim 2024: 

    Rekan kami ibu Khofifah dan juga Ibu Risma telah mendapatkan kepercayaan dari rakyat Jawa Timur, mereka berdua pernah menjadi Menteri Sosial Bersama. Namun demikian, kondisi Jawa Timur sebagaimana yang kita rasakan dan kita ketahui bahwa jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia.

    Hasil Cek Fakta

    Hasil penelusuran tim Cek Fakta TIMES Indonesia bahwa pernyataan yang disampaikan cagub Luluk Nur Hamidah tentang  jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia,  benar. 

    Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun  2023, jumlah pemduduk miskin di Jatim sebesar 4,198 juta jiwa. Jumlah ini tertinggi di Indonesia. 
    Sumber: https://sumsel.bps.go.id/id/statistics-table/2/NTg4IzI=/jumlah-penduduk-miskin-menurut-provinsi.html#:~:text=448-,Jawa%20Timur,-4.189

    Masih berdasarkan data BPS, jumlah penduduk miskin di Jatim pada 2023 adalah 10,35 persen. Angka ini lebih tinggi dari angka kemiskinan nasional yang sebesar 9,36 persen.
    Sumber: https://www.bps.go.id/id/statistics-table/2/MTkyIzI=/persentase-penduduk-miskin--maret-2024.html#:~:text=%2D-,JAWA%20TIMUR,-7%2C12

    Kesimpulan

    Pernyataan Cagub Luluk Nur Hamidah dalam debat Pilgub Jatim 2024 yang menyebut jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesi, benar. Berdasarkan dData BPS tahun  2023, jumlah penduduk miskin di Jatim sebesar 4,198 juta jiwa, menjadi yang tertinggi di Indonesia. 

    Sebagai informasi dalam Debat Pilgub Jatim 2024 sesi pertama ini mengusung tema Transformasi Sosial dan Peningkatan Produktifitas Sumber Daya Lokal Untuk Kesejahteraan Masyarakat Jawa Timur

    Cek Fakta TIMES Indonesia mengimbau masyarakat untuk lebih selektif menerima informasi atau menyebarkan informasi yang benar.

    Rujukan

  • (GFD-2024-23475) Hoaks Kapal Terbalik di Selat Bali

    Sumber:
    Tanggal publish: 18/10/2024

    Berita

    tirto.id - Sebuah video yang menunjukkan kecelakaan kapal terbalik menjadi perbincangan di media sosial. Beberapa unggahan di media sosial menyebut musibah tersebut terjadi di Indonesia, tepatnya di Selat Bali.

    "Kapal tenggelam di selat Bali.. #fbpro," begitu bunyi pesan dari akun "Wahyu" pada 8 Oktober 2024 (arsip).

    Selain menunjukkan kronologi kapal terbalik, terdapat teks dalam video yang mengindikasikan kejadian terjadi di Selat Bali pada 8 Oktober 2024. Sampai dengan Jumat (18/10/2024), video tersebut sudah ditonton sebanyak 228 ribu kali, mengumpulkan 410 tanda suka, dan 461 komentar. Unggahan ini juga telah 756 kali dibagikan ulang.

    Kami juga menemukan video serupa disebar dari unggahan akun akun-akun berikut (tautan 1, arsip; tautan 2, arsip; tautan 3, arsip; tautan 4, arsip). Di Instagram, video tersebut juga tersebar dari unggahan-unggahan berikut (tautan 1, arsip; tautan 2, arsip). Ada juga kanal di YouTube yang mengunggah konten serupa, contohnya video berikut.

    Kami juga menemukan video serupa, namun dengan keterangan kejadian kapal terbalik disebut di Gowa, Sulawesi Selatan, dari unggahan berikut di Facebook (tautan 1, arsip; tautan 2, arsip).

    Lalu, bagaimana faktanya? Apakah benar ada kejadian kapal terbalik di Selat Bali ataupun di Gowa?

    Hasil Cek Fakta

    Tirto memecah video berdurasi sekitar satu menit tersebut menjadi beberapa potongan gambar. Kami kemudian melakukan pencarian gambar terbalik (reverse image search) dari salah satu potongan gambar tersebut.

    Hasil pencarian mengarahkan ke ke sejumlah unggahan lain di sosial media, seperti video di X (dulu Twitter) berikut bertanggal 5 Oktober 2024, dari akun bernama @UpendrraRai. Pemilik akun bercentang biru ini pada bionya disebut merupakan editor-in-chief dari Bharat Express News Network. Berdasar keterangan cuitan video tersebut, kejadian tersebut adalah kecelakaan kapal terbalik di Danau Kivu di Kongo.

    Terkait kecelakaan itu, ada juga video dari Al Jazeera, yang diunggah 3 Oktober 2024, yang menjelaskan kejadian di Danau Kivu, sisi timur Kongo tersebut. Namun, Al Jazeera menyebut, korban jiwa saat itu diperkirakan sebanyak 50 orang, berdasar informasi saksi mata.

    Lebih lanjut, kami mencoba mencari informasi terkait kejadian kapal terbalik di Danau Kivu, Kongo. Artikel lanjutan dari Al Jazeera mengatakan setidaknya 78 orang dipastikan meninggal akibat insiden kapal terbalik tersebut. Gubernur Provinsi Kivu Selatan, Jean Jacques Purisi mengatakan kepada Reuters, pada Kamis, sebanyak 278 orang berada di atas kapal tersebut sebelum terbalik.

    “Diperlukan waktu setidaknya tiga hari untuk mendapatkan angka pastinya, karena belum semua jenazah ditemukan," kata Purisi dikutip Al Jazeera.

    Artikel dari BBC juga memaparkan hal yang sama. BBC mendapat kesaksian dari seorang penyintas, Alfani Buroko Byamungu. "Saya melihat orang-orang tenggelam, banyak yang tercebur. Saya melihat wanita dan anak-anak tenggelam di air, dan saya sendiri hampir tenggelam, tetapi Tuhan menolong saya," ujarnya.

    Berdasar laporan BBC, kecelakaan seperti itu umum terjadi di Kongo. Kapal-kapal sering kali penuh sesak dengan penumpang yang jarang diberi jaket keselamatan dan sering kali tidak bisa berenang. Celakanya, operasi penyelamatan menjadi sulit karena beberapa kapal jarang memiliki informasi jelas soal penumpang.

    Sementara laporan Al Jazeera menyebut, kejadian kapal kelebihan muatan ini disebabkan oleh makin banyak orang yang memilih menyeberangi ujung utara Danau Kivu dengan perahu untuk mencapai Goma. Hal ini sebab mereka menghindari perjalanan darat di daerah yang rawan pertempuran antara pasukan pemerintah Kongo dan pemberontak M23.

    Adapun kecelakaan terakhir di Selat Bali yang dilaporkan media salah satunya adalah pada 17 September 2023, seperti dilansir Antara, bukan baru-baru ini. Kapal ini kandas di perairan Selat Bali dalam perjalanan dari Pelabuhan Ketapang di Kabupaten Banyuwangi menuju ke Pelabuhan Gilimanuk di Kabupaten Jembrana. 114 orang penumpang berhasil dievakuasi. Pun tidak ada video terkait kejadian tersebut seperti yang diunggah di media sosial.

    Kesimpulan

    Hasil pemeriksaan fakta menunjukkan, video yang beredar soal kecelakaan terbalik di Selat Bali ataupun di Gowa bersifat salah dan meyesatkan (false & misleading).

    Video tersebut adalah kejadian kapal terbalik di Danau Kivu, Kongo pada 3 Oktober 2024. Setidaknya 78 orang dipastikan menjadi korban jiwa akibat dari musibah tersebut, berdasar laporan dari sejumlah media internasional.

    Rujukan