(GFD-2024-15520) [SALAH] Gelombang Tinggi 15 Meter Terjang 5 Wilayah
Sumber: YouTube.comTanggal publish: 25/01/2024
Berita
LIVE ; 5 WILAYAH MUSNAH SEKETIKA… GELOMBANG TINGGI 15 METER GULUNG RIBUAN WISATAWAN | 5 WILAYAH LENYAP, GELOMBANG TINGGI 15 METER MENGAMUK, RIBUAN NYAWA MELAYANG
Hasil Cek Fakta
Kanal YouTube @bencanaalam294 pada 24 Januari 2024 mengunggah video dengan klaim bahwa 5 wilayah telah musnah seketika akibat diterjang gelombang setinggi 15 meter. Diketahui bahwa ribuan wisatawan juga menjadi korban dari bencana ini.
Setelah menonton keseluruhan video, faktanya narator hanya membaca ulang dua artikel yang tidak saling berkaitan.
Pertama, artikel milik Metro TV News berjudul “Cuaca Ekstrem dan Gelombang Tinggi Diprakirakan Melanda Jateng”. Artikel tersebut memberitakan mengenai potensi cuaca ekstrem di daerah pegunungan dan gelombang tinggi di Perairan Laut Jawa yang diperkirakan terjadi pada 22 Januari 2024.
Kedua, artikel milik IDN Times Jogja berjudul “Waspada Gelombang Tinggi, Nelayan di DIY Diminta Tak Melaut”. Dalam artikel diberitakan mengenai himbauan BPBD DIY agar nelayan mewaspadai gelombang tinggi di Laut Selatan Yogyakarta dan menunda untuk melaut hingga tanggal 22 Januari 2024. Diketahui bahwa potensi cuaca ekstrem ini merupakan dampak dari Siklon Tropis Anggrek di Samudera Hindia.
Dengan demikian, informasi yang disebarluaskan oleh kanal YouTube @bencanaalam294 merupakan informasi yang salah.
Setelah menonton keseluruhan video, faktanya narator hanya membaca ulang dua artikel yang tidak saling berkaitan.
Pertama, artikel milik Metro TV News berjudul “Cuaca Ekstrem dan Gelombang Tinggi Diprakirakan Melanda Jateng”. Artikel tersebut memberitakan mengenai potensi cuaca ekstrem di daerah pegunungan dan gelombang tinggi di Perairan Laut Jawa yang diperkirakan terjadi pada 22 Januari 2024.
Kedua, artikel milik IDN Times Jogja berjudul “Waspada Gelombang Tinggi, Nelayan di DIY Diminta Tak Melaut”. Dalam artikel diberitakan mengenai himbauan BPBD DIY agar nelayan mewaspadai gelombang tinggi di Laut Selatan Yogyakarta dan menunda untuk melaut hingga tanggal 22 Januari 2024. Diketahui bahwa potensi cuaca ekstrem ini merupakan dampak dari Siklon Tropis Anggrek di Samudera Hindia.
Dengan demikian, informasi yang disebarluaskan oleh kanal YouTube @bencanaalam294 merupakan informasi yang salah.
Kesimpulan
Hasil periksa fakta Ainayya Al Fatikhah.
Unggahan video yang mengklaim bahwa gelombang setinggi 15 meter telah menerjang 5 wilayah dan menghanyutkan ribuan wisatawan merupakan konten yang dimanipulasi. Faktanya, narator hanya membaca ulang dua artikel yang tidak saling berkaitan.
Unggahan video yang mengklaim bahwa gelombang setinggi 15 meter telah menerjang 5 wilayah dan menghanyutkan ribuan wisatawan merupakan konten yang dimanipulasi. Faktanya, narator hanya membaca ulang dua artikel yang tidak saling berkaitan.
Rujukan
- https://www.metrotvnews.com/read/k8oC6eR8-cuaca-ekstrem-dan-gelombang-tinggi-diprakirakan-melanda-jateng
- https://jogja.idntimes.com/news/jogja/paulus-risang-pratama-1/waspada-gelombang-tinggi-nelayan-di-diy-diminta-tak-melaut
- https://turnbackhoax.id/2024/01/25/salah-gelombang-tinggi-15-meter-terjang-5-wilayah/
(GFD-2024-15519) [SALAH] “Sangat aneh KPU sekarang ini karena sudah coblosan duluan?… Demokrasi ala JokoSontolol”
Sumber: WhatAppsTanggal publish: 25/01/2024
Berita
Hasil pemilu luar negeri 2024 di negara Taiwan, sudah didapatkan hasil sebagai berikut. Untuk pemilihan presiden dan wakil presiden, nomor urut satu, Anies Baswedan dan Muhaimin mendapatkan 5,46%. Nomor urut dua, Prabowo dan Gibran mendapatkan 88,6%. Nomor urut tiga, Ganjar dan Mahfud MD mendapatkan 3,64%. Kemudian untuk hasil pemilihan parpol, lima yang terbesar, yang pertama adalah Gerindra dengan 41,86%, yang kedua adalah PSI dengan 10%, yang ketiga adalah Golkar, 9,1%, yang keempat adalah PDI dengan 4,6%, yang kelima dan PKB, eh sorry, yang kelima PKB dan PAN ini nilainya sama yaitu 2,73%, kemudian partai lainnya 15, 56%. Ini metode yang kami gunakan adalah Exit Poll, jadi PMI yang sudah mendapatkan surat suara dan mencoblos kami tanyai tentang hasil yang sudah dicoblos ketika mendapatkan surat suara tersebut, dengan sampel sekitar 200 lebih sampel di seluruh Taiwan, dengan metode random. Terimakasih
hasil pemilu taiwan
hasil pemilu taiwan
Hasil Cek Fakta
Berdasarkan hasil penelusuran, klaim adanya keanehan Komisi Pemilihan Umum (KPU) karena di luar negeri seperti Taiwan sudah ada yang mencoblos duluan merupakan klaim yang menyesatkan.
Faktanya, KPU telah menetapkan Warga Negara Indonesia di luar negeri lebih dulu digelar ketimbang di Indonesia. Menurut Peraturan KPU Nomor 25 Tahun 2023 yang mengatur pencoblosan dengan metode pos bagi WNI di luar negeri, surat suara akan dikirim melalui pos kepada pemilih pada 2 Januari hingga 11 Januari 2024.
Berdasarkan unggahan di akun Instagram PPLN Taipei, PPLN Taipei mengirimkan surat suara Metode POS pada tanggal 8-11 Januari 2024, dan meminta pemilih yang sudah menerima surat suara tersebut agar mengembalikannya paling lambat sebelum tanggal 1 Februari 2024.
Sementara itu untuk klaim hasil Pemilu Taiwan yang ada di video, seperti yang disampaikan oleh narator, hasil itu bukanlah hasil resmi dari KPU melainkan hasil Exit Poll. Exit Poll adalah metode yang dilakukan beberapa saat setelah pemilih menyalurkan pilihan politiknya di tempat pemungutan suara. Secara teknis Exit Poll merupakan bagian dari survey. Metode yang digunakan dalam Exit Poll biasanya dengan dengan mewawancarai responden atau pemilih setelah keluar dari tempat pemungutan suara.
Faktanya, KPU telah menetapkan Warga Negara Indonesia di luar negeri lebih dulu digelar ketimbang di Indonesia. Menurut Peraturan KPU Nomor 25 Tahun 2023 yang mengatur pencoblosan dengan metode pos bagi WNI di luar negeri, surat suara akan dikirim melalui pos kepada pemilih pada 2 Januari hingga 11 Januari 2024.
Berdasarkan unggahan di akun Instagram PPLN Taipei, PPLN Taipei mengirimkan surat suara Metode POS pada tanggal 8-11 Januari 2024, dan meminta pemilih yang sudah menerima surat suara tersebut agar mengembalikannya paling lambat sebelum tanggal 1 Februari 2024.
Sementara itu untuk klaim hasil Pemilu Taiwan yang ada di video, seperti yang disampaikan oleh narator, hasil itu bukanlah hasil resmi dari KPU melainkan hasil Exit Poll. Exit Poll adalah metode yang dilakukan beberapa saat setelah pemilih menyalurkan pilihan politiknya di tempat pemungutan suara. Secara teknis Exit Poll merupakan bagian dari survey. Metode yang digunakan dalam Exit Poll biasanya dengan dengan mewawancarai responden atau pemilih setelah keluar dari tempat pemungutan suara.
Kesimpulan
Faktanya, KPU telah menetapkan Warga Negara Indonesia di luar negeri lebih dulu digelar ketimbang di Indonesia. Menurut Peraturan KPU Nomor 25 Tahun 2023 yang mengatur pencoblosan dengan metode pos bagi WNI di luar negeri, surat suara akan dikirim melalui pos kepada pemilih pada 2 Januari hingga 11 Januari 2024.
Rujukan
- https://www.detik.com/sumut/berita/d-7145861/jadwal-lengkap-pemilu-2024-di-luar-negeri-beserta-cara-coblos
- https://jdih.kpu.go.id/data/data_pkpu/2023pkpu025.pdf
- https://www.instagram.com/p/C1_nT4PRmU-/
- https://www.instagram.com/p/C2JWT0GReUv/?img_index=1
- https://prebunking.cekfakta.com/prebunking-serba-serbi-pendistribusian-surat-suara-pencoblosan-pemilu-di-dalam-luar-negeri/
- https://www.hukumonline.com/berita/a/perbedaan-quick-count–exit-poll–dan-real-count-dalam-pemilu-lt657c36b4e9612/
(GFD-2024-15518) [SALAH] Beredar Unggahan Prabowo Berikan Setiap Pemilihnya Uang 20 Juta
Sumber: Tiktok.comTanggal publish: 25/01/2024
Berita
Khusus Yg Dukung Saya Prabowo Subianto Menjadi Presiden Ri Bp Kirim Hadiah Uang Rp20jt
Hasil Cek Fakta
Ditemukan sebuah akun Tiktok yang mengatasnamakan Prabowo Subianto mengunggah video yang berisi narasi bahwa ia akan memberikan hadiah uang sebesar 20 juta rupiah bagi mereka yang mendukungnya menjadi Presiden RI.
Sebelumnya di turnbackhoax.com juga sudah sering membahas isu serupa mengenai akun bodong yang mengaku sebagai Prabowo Subianto sedang mengadakan giveaway uang tunai.
Untuk mengonfirmasi kebenaran dari kabar tersebut apabila kita cek langsung ke sosial media resmi milik Prabowo Subianto, Instagram dan Facebook, tidak ditemukan postingan yang membenarkan hal ini.
Sebagai tambahan, foto yang digunakan pada video tersebut merupakan foto Prabowo bersama influencer, Fujian. Foto tersebut diambil dari acara pertemuan artis dan influencer dalam undangan makan siang bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di kantornya pada Rabu, 29 November 2023.
Sebelumnya di turnbackhoax.com juga sudah sering membahas isu serupa mengenai akun bodong yang mengaku sebagai Prabowo Subianto sedang mengadakan giveaway uang tunai.
Untuk mengonfirmasi kebenaran dari kabar tersebut apabila kita cek langsung ke sosial media resmi milik Prabowo Subianto, Instagram dan Facebook, tidak ditemukan postingan yang membenarkan hal ini.
Sebagai tambahan, foto yang digunakan pada video tersebut merupakan foto Prabowo bersama influencer, Fujian. Foto tersebut diambil dari acara pertemuan artis dan influencer dalam undangan makan siang bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di kantornya pada Rabu, 29 November 2023.
Kesimpulan
Tidak benar bahwa Prabowo Subianto memberikan uang jutaan rupiah kepada siapa saja yang memilihnya, akun yang mengatasnamakan Prabowo tersebut dapat diindikasi sebagai akun penipuan.
Rujukan
- https://turnbackhoax.id/2023/07/18/salah-prabowo-subianto-menjanjikan-uang-kepada-pendukungnya/
- https://turnbackhoax.id/2023/10/11/salah-prabowo-subianto-bagi-uang-15-juta/
- https://www.liputan6.com/lifestyle/read/5468298/fuji-pakai-kemeja-putih-saat-bertemu-prabowo-subianto-warganet-penasaran-berapa-harganya
(GFD-2024-15517) [SALAH] Sulawesi Lenyap Tak Tertolong Akibat Banjir Bandang
Sumber: YouTube.comTanggal publish: 25/01/2024
Berita
Kiamat.. SULAWESI TINGGAL NAMA,BANJIR MALING TERJANG RUMAH HINGGA MOBIL TAK TERTOLONG | BANJIR BANDANG TERJANG MOBIL HINGGA RUMAH LENYAP TAK TERTOLONG
Hasil Cek Fakta
Kanal YouTube @bencanaalam294 pada 25 Januari 2024 mengunggah video dengan klaim bahwa Pulau Sulawesi diterjang bencana banjir bandang. Diketahui banjir dahsyat tersebut mengakibatkan pemukiman dan mobil-mobil warga hanyut.
Setelah menonton keseluruhan video, faktanya narator hanya membaca ulang artikel milik Berita Satu berjudul “Jalan Poros Kabupaten Jeneponto Terendam Banjir”.
Artikel tersebut memberitakan mengenai bencana banjir yang melanda jalan poros Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan pada 20 Januari 2024. Diketahui ketinggian banjir tersebut bervariasi, mulai dari 30 sentimeter hingga 50 sentimeter dan memicu kemacetan lantaran para pengendara takut menerobos banjir.
Dengan demikian, informasi yang disebarluaskan oleh kanal YouTube @bencanaalam294 merupakan informasi yang salah.
Setelah menonton keseluruhan video, faktanya narator hanya membaca ulang artikel milik Berita Satu berjudul “Jalan Poros Kabupaten Jeneponto Terendam Banjir”.
Artikel tersebut memberitakan mengenai bencana banjir yang melanda jalan poros Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan pada 20 Januari 2024. Diketahui ketinggian banjir tersebut bervariasi, mulai dari 30 sentimeter hingga 50 sentimeter dan memicu kemacetan lantaran para pengendara takut menerobos banjir.
Dengan demikian, informasi yang disebarluaskan oleh kanal YouTube @bencanaalam294 merupakan informasi yang salah.
Kesimpulan
Hasil periksa fakta Ainayya Al Fatikhah.
Unggahan video yang mengklaim bahwa Pulau Sulawesi lenyap total akibat diterjang bencana banjir bandang dahsyat merupakan konten yang dimanipulasi. Faktanya, narator hanya membaca ulang artikel berjudul “Jalan Poros Kabupaten Jeneponto Terendam Banjir”.
Unggahan video yang mengklaim bahwa Pulau Sulawesi lenyap total akibat diterjang bencana banjir bandang dahsyat merupakan konten yang dimanipulasi. Faktanya, narator hanya membaca ulang artikel berjudul “Jalan Poros Kabupaten Jeneponto Terendam Banjir”.
Rujukan
Halaman: 2750/6015