(GFD-2024-15551) Cek Fakta: Klarifikasi Ban Mobil yang Ditumpangi Presiden Jokowi Bocor di Jalan
Sumber: liputan6.comTanggal publish: 27/01/2024
Berita
Liputan6.com, Jakarta - Beredar di media sosial postingan yang menyebut ban mobil yang ditumpangi Presiden Jokowi bocor di jalan. Postingan itu beredar sejak tengah pekan ini.
Salah satu akun ada yang mempostingnya di Facebook. Akun itu mengunggahnya pada 27 Januari 2024.
Dalam postingannya terdapat video dengan judul "Kok bisa ya??? Mobil Kepresidenan Mengalami Pecah Ban"
Akun itu juga menambahkan narasi:
"TONDO TONDO ALAM
Ban mobil Jokowi BOCOR
Udara merembes KELUAR krn TEKANANBan KEMPES dan kehilangan KEKUATAN
dan kl dipaksa laju, mobil bs KECELAKAAN yg BS merenggut nyawa
Paspampres sibuk NGURUS mobil ketimbang mengamankan jokowi
Pemilik rumah yg pasang spanduk warna BIRU hanya bs diam menonton
Jokowi terlihat jalan ke arah yg lebih PANAS
Tak seorang pun yg MEMAYUNGIYA"
Lalu benarkah postingan yang menyebut ban mobil yang ditumpangi Presiden Jokowi bocor di jalan?
Hasil Cek Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dan menemukan artikel berjudul "Viral Video Ban Mobil Jokowi Bocor saat Kunjungan ke Jateng, Ini Penjelasan Istana" yang tayang di Liputan6.com pada 25 Januari 2024. Berikut isi artikelnya:
"Liputan6.com, Jakarta - Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menanggapi soal video viral mobil Kepresidenan diduga mengalami kebocoran ban saat kunjungan kerja di Jawa Tengah. Dia membantah mobil Kepresidenan yang ditumpangi Presiden Jokowi ini bannya bocor.
"Saya sudah cek ke Setpres dan Setmil bahwa peristiwa yang terekam di video itu bukan sedang ganti ban mobil Kepresidenan yang disebutkan bocor," kata Ari kepada wartawan, Kamis (25/1/2024).
Dia menjelaskan anggota pasukan pengamanan presiden (Paspampres) tengah mengambil kaos untuk dibagikan ke masyarakat. Kaos itu berada di mobil dan diambil melalui pintu supir.
Ari menyampaikan Paspampres berjongkok untuk menghormati Ibu Negara Iriana yang ada di dalam mobil. Sementara itu, kata dia, Jokowi turun dari mobil bukan menunggu perbaikan ban bocor.
"Saat itu Bapak Presiden sedang turun untuk mengukur lebar jalan IJD bersama Menteri PUPR di sepanjang route Sragen (Gemolong) - Grobogan - Blora," jelas Ari.
Sebelumnya, Media sosial dihebohkan dengan video viral mobil Kepresidenan Republik Indonesia yang diduga mengalami kebocoran ban saat digunakan dalam kunjungan kerja. Video yang diunggah oleh akun TikTok @qoril48 pada Selasa (24/1/2024) kemarin ini pun langsung menuai banyak perhatian netizen.
Dalam video yang diabadikan oleh sopir truk yang melintas tersebut, terlihat bahwa Presiden Jokowi nampak mengenakan kemeja putih dan celana hitam yang tengah berjalan kaki di jalan daerah Grobogan.
Terlihat presiden Jokowi turut menyapa warga yang melintas dengan melambaikan tangan. Tidak sedikit para netizen yang cukup terkejut dengan kejadian tersebut dan memberikan banyak komentar di media sosial TikTok.
Mengutip dari video yang diunggah oleh akun TikTok @qoril48 memperlihatkan momen Joko Widodo yang keluar dari mobil RI 1. Dirinya yang berjalan kaki di jalanan yang dilewatinya ini turut diamankan oleh para petugas dari Paspampres.
Dari arah berlawanan, cukup banyak kendaraan yang tetap melintas. Salah satu sopir truk pun mengabadikan momen tersebut yang hingga saat ini telah viral. Sampai saat ini video yang diunggah oleh akun TikTok @qoril48 ini telah disaksikan lebih dari 1 juta netizen.
Selain Jokowi, nampak sosok Menteri Basuki yang turut menemaninya dalam perjalanan kunjungan kerja tersebut."
Kesimpulan
Postingan yang menyebut ban mobil yang ditumpangi Presiden Jokowi bocor di jalan telah diklarifikasi pihak Istana.
Rujukan
(GFD-2024-15550) [SALAH]: Foto Prabowo dilukis tampak menyeramkan
Sumber: facebook.comTanggal publish: 27/01/2024
Berita
Bong!! Udah pada ngopi belom?
Hasil Cek Fakta
Beredar sebuah foto Prabowo sedang dilukis namun lukisan menunjukkan wajah menyeramkan. Namun setelah ditelusuri lebih lanjut foto tersebut tidak benar.
Berdasarkan sumber brilio.net foto yang sebenarnya bukanlah Prabowo yang duduk untuk dilukis melainkan orang lain. Gambar orang tersebut telah diedit dengan wajah pak Prabowo.
Dengan demikian klaim Prabowo dilukis dengan wajah menyeramkan adalah tidak benar dengan kategori konten satire.
Berdasarkan sumber brilio.net foto yang sebenarnya bukanlah Prabowo yang duduk untuk dilukis melainkan orang lain. Gambar orang tersebut telah diedit dengan wajah pak Prabowo.
Dengan demikian klaim Prabowo dilukis dengan wajah menyeramkan adalah tidak benar dengan kategori konten satire.
Kesimpulan
Klaim foto yang menunjukkan wajah Prabowo dilukis tampak menyeramkan adalah tidak benar. Foto tersebut adalah wajah orang lain yang telah diedit dengan wajah Prabowo.
Rujukan
(GFD-2024-15549) [SALAH] Penembakan dari pesawat oleh tentara Israel
Sumber: whatsapp.comTanggal publish: 27/01/2024
Berita
Beredar sebuah pesan berantai yang menunjukan video rekaman kokpit penembakan yang diklaim dilakukan oleh tentara Israel untuk menembak warga Palestina, dengan narasi sebagai berikut :
NARASI:
Allahuakbaarr!!! sebagai umat muslim kita tidak bisa tinggal diam, AKsi free palestine jangan bergenti begitu saja. tentara DZALIM israel menembak mati dengan cara yang begitu kejam dan membabi buta dengan pesawat tempurnyaaaaa!!!
NARASI:
Allahuakbaarr!!! sebagai umat muslim kita tidak bisa tinggal diam, AKsi free palestine jangan bergenti begitu saja. tentara DZALIM israel menembak mati dengan cara yang begitu kejam dan membabi buta dengan pesawat tempurnyaaaaa!!!
Hasil Cek Fakta
Berdasarkan hasil penelusuran, video tersebut bukan merupakan serangan tembakan yang dilakukan oleh tentara Israel.
Akun twitter @blackdiammon juga mengunggah video yang serupa. Namun rekaman tersebut dijelaskan merupakan aksi pesawat serang Su-25 menyerang unit Angkatan Bersenjata Ukraina ke arah Donetsk. Setelah menggunakan senjata penerbangan, pilot melakukan manuver anti-rudal dan kembali ke lapangan terbang keberangkatan. Menurut laporan penembak pesawat depan, semua target yang ditentukan telah tercapai.
Dengan demikian, informasi video yang diklaim sebagai serangan Israel terhadap Palestine adalah tidak benar, sehingga masuk kedalam kategori konten yang menyesatkan.
Akun twitter @blackdiammon juga mengunggah video yang serupa. Namun rekaman tersebut dijelaskan merupakan aksi pesawat serang Su-25 menyerang unit Angkatan Bersenjata Ukraina ke arah Donetsk. Setelah menggunakan senjata penerbangan, pilot melakukan manuver anti-rudal dan kembali ke lapangan terbang keberangkatan. Menurut laporan penembak pesawat depan, semua target yang ditentukan telah tercapai.
Dengan demikian, informasi video yang diklaim sebagai serangan Israel terhadap Palestine adalah tidak benar, sehingga masuk kedalam kategori konten yang menyesatkan.
Kesimpulan
BUKAN serangan Israel, video tersebut merupakan aksi pesawat serang Su-25 menyerang unit Angkatan Bersenjata Ukraina ke arah Donetsk.
Rujukan
(GFD-2024-15548) [HOAKS] Jordi Amat Dipecat dari Timnas Indonesia
Sumber: kompas.comTanggal publish: 26/01/2024
Berita
KOMPAS.com - Pemain tim nasional sepak bola Indonesia, Jordi Amat, dikabarkan dipecat usai laga melawan Jepang pada laga terakhir Grup D Piala Asia 2023, Rabu (24/1/2024).
Pada laga tersebut, Indonesia kalah 1-3 dari Jepang. Gol perdana Jepang dicetak oleh penyerang Ayase Ueda dari tendangan penalti pada menit ke-6.
Tendangan penalti diberikan setelah Ayase Ueda dilanggar oleh Jordi Amat di kotak penalti.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, kabar tersebut tidak benar atau hoaks.
Kabar Jordi Amat dipecat dari timnas Indonesia dibagikan oleh akun Facebook ini dan ini.
Berikut narasi yang dibagikan:
INDONESIA VS JEPANG KALAH 1 - 3! Jordi Amat Langsung Dipecat Dari Timnas Akibat Blunder!
Narasi itu disertai video 18 menit 40 detik. Narator video membacakan sejumlah berita terkait laga Indonesia melawan Jepang.
Pada laga tersebut, Indonesia kalah 1-3 dari Jepang. Gol perdana Jepang dicetak oleh penyerang Ayase Ueda dari tendangan penalti pada menit ke-6.
Tendangan penalti diberikan setelah Ayase Ueda dilanggar oleh Jordi Amat di kotak penalti.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, kabar tersebut tidak benar atau hoaks.
Kabar Jordi Amat dipecat dari timnas Indonesia dibagikan oleh akun Facebook ini dan ini.
Berikut narasi yang dibagikan:
INDONESIA VS JEPANG KALAH 1 - 3! Jordi Amat Langsung Dipecat Dari Timnas Akibat Blunder!
Narasi itu disertai video 18 menit 40 detik. Narator video membacakan sejumlah berita terkait laga Indonesia melawan Jepang.
Hasil Cek Fakta
Setelah disimak sampai selesai, video itu tidak memuat informasi yang menyebutkan Jordi Amat dipecat dari timnas Indonesia.
Penelusuran di situs resmi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) juga tidak menemukan informasi pemecatan Jordi Amat.
Dikutip dari PSSI, Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, bangga dan memuji penampilan timnas Indonesia seusai kalah 1-3 dari Jepang pada laga terakhir Grup D Piala Asia 2023.
Amali mengaku terkesan dengan perjuangan yang ditunjukkan oleh Jordi Amat dan kawan-kawan sepanjang pertandingan.
Menurut dia, Indonesia sudah memberikan perlawanan maksimal terhadap Jepang, yang secara level jauh lebih baik.
"Kita sudah lihat bagaimana perjuangan timnas, anak-anak kita saya kira melawan negara dengan peringkat jauh di atas kita, tapi bisa meladeni permainan Jepang," kata Amali.
"Secara keseluruhan saya melihat bahwa timnas kita semakin baik performanya, apalagi kemarin sudah sampai mengalahkan Vietnam," ujar dia.
Terlepas dari hasil akhir pertandingan, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY), mengaku tetap bangga dengan penampilan anak asuhnya saat menghadapi Jepang.
Berdasarkan statistik, Jepang unggul 72 persen dalam penguasaan bola dibanding Indonesia (28). Total tendangan Jepang pun mencapai 12 percobaan berbanding tiga milik Indonesia.
"Tapi kami punya banyak pemain muda, biarlah ini menjadi pengalaman bagi mereka, terutama ketika kami mendapatkan penguasaan bola, kami kesulitan mengembangkan permainan, itu yang perlu kami perbaiki dan kembangkan," kata STY.
"Dan saya ingin menyampaikan bahwa tim saya adalah tim yang termuda dengan mendapatkan pengalaman bermain melawan tim terbaik di Asia akan membantu kami terus berkembang," ujar dia.
Penelusuran di situs resmi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) juga tidak menemukan informasi pemecatan Jordi Amat.
Dikutip dari PSSI, Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, bangga dan memuji penampilan timnas Indonesia seusai kalah 1-3 dari Jepang pada laga terakhir Grup D Piala Asia 2023.
Amali mengaku terkesan dengan perjuangan yang ditunjukkan oleh Jordi Amat dan kawan-kawan sepanjang pertandingan.
Menurut dia, Indonesia sudah memberikan perlawanan maksimal terhadap Jepang, yang secara level jauh lebih baik.
"Kita sudah lihat bagaimana perjuangan timnas, anak-anak kita saya kira melawan negara dengan peringkat jauh di atas kita, tapi bisa meladeni permainan Jepang," kata Amali.
"Secara keseluruhan saya melihat bahwa timnas kita semakin baik performanya, apalagi kemarin sudah sampai mengalahkan Vietnam," ujar dia.
Terlepas dari hasil akhir pertandingan, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY), mengaku tetap bangga dengan penampilan anak asuhnya saat menghadapi Jepang.
Berdasarkan statistik, Jepang unggul 72 persen dalam penguasaan bola dibanding Indonesia (28). Total tendangan Jepang pun mencapai 12 percobaan berbanding tiga milik Indonesia.
"Tapi kami punya banyak pemain muda, biarlah ini menjadi pengalaman bagi mereka, terutama ketika kami mendapatkan penguasaan bola, kami kesulitan mengembangkan permainan, itu yang perlu kami perbaiki dan kembangkan," kata STY.
"Dan saya ingin menyampaikan bahwa tim saya adalah tim yang termuda dengan mendapatkan pengalaman bermain melawan tim terbaik di Asia akan membantu kami terus berkembang," ujar dia.
Kesimpulan
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, kabar Jordi Amat dipecat dari timnas Indonesia adalah hoaks.
Video yang dibagikan tidak memuat informasi soal pemecatan Jordi Amat. Informasi tersebut juga tidak ditemukan di situs resmi PSSI.
Video yang dibagikan tidak memuat informasi soal pemecatan Jordi Amat. Informasi tersebut juga tidak ditemukan di situs resmi PSSI.
Rujukan
- https://www.facebook.com/61554987359381/videos/1127158168705790/
- https://www.facebook.com/100095052666637/videos/1445669213018595/
- https://www.pssi.org/news/waketum-pssi-apresiasi-perjuangan-skuad-garuda
- https://www.pssi.org/news/shin-tae-yong-bangga-dengan-kerja-keras-pemain
- https://t.me/kompascomupdate
Halaman: 2743/6016