(GFD-2024-20904) Cek Fakta: Hoaks Video Aiman Witjaksono Promosikan Situs Judi
Sumber:Tanggal publish: 01/07/2024
Berita
Liputan6.com, Jakarta - Beredar di media sosial postingan video jurnalis Aiman Witjaksono mempromosikan situs judi. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 24 Juni 2024.
Dalam postingannya terdapat video Aiman sedang mewawancara seseorang dengan narasi seolah-olah mempromosikan situs judi tertentu.
Berikut narasi seseorang yang diwawancara Aiman dalam postingan video tersebut:
"Banyak yang menang besar di situs FxxM. Di situs FxxM ini orang sering banget dapat maxwin. Jadi kalo ada member baru yang daftar cuma modal puluhan ribu doang tuh bisa menang gede banget di situs FxxM.
"Kadang ada yang menang 5 juta, bahkan modal 50rb bisa menang 10 juta. Nah yang mengatur itu bandar dari FxxM. Jadi di situs F200M ini gak perlu takut kalah. Di situs ini tingkat kemenangannya sudah diatur menjadi 99%. Jadi mudah banget dapat maxwin di situs ini.
Saya berani jamin yang baru daftar di FxxM ini pasti dapat maxwin."
Akun itu menambahkan narasi "Wawancara terbaik tahun ini"
Lalu benarkah postingan video jurnalis Aiman Witjaksono mempromosikan situs judi?
Hasil Cek Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dan menemukan video yang identik dengan postingan. Video itu diunggah akun Sindonews di Youtube dengan judul "Aiman Witjaksono Gali Informasi dari Mister X, Perekrut Ribuan Penjudi Online" yang tayang pada 22 September 2023.
Dalam video asli terdapat narasi yang berbeda dengan yang ada di postingan. Video asli berdurasi 7 menit 37 detik dengan narasi sebagai berikut:
"Untuk di judi online ini saya sudah sekitar satu tahun lah. Kalau admin itu tugasnya hanya mengajak player atau pemain untuk deposit di situs kita, begitu.
Minimal deposit itu 50 ribu karena situs itu berbeda-beda, ada yang 10 ribu bisa. Paling besar deposit itu pemain yang saya ajak untuk deposit itu deposit sekitar 1 juta dan semuanya pasti rugi.
Tak ada yang menjamin untuk kemenangannya karena kalau dia baru satu kali deposit pasti kalah."
Simak video lengkapnya dalam link berikut ini...
Kesimpulan
Postingan video jurnalis Aiman Witjaksono mempromosikan situs judi adalah tidak benar. Faktanya narasi dalam video itu telah disunting.
Rujukan
(GFD-2024-20903) [SALAH] PENDIRI GOOGLE NYATAKAN SIAP HENTIKAN PRODUKNYA BEROPERASI DI INDONESIA APABILA TERJADI BOIKOT
Sumber: TikTok.comTanggal publish: 30/06/2024
Berita
Sebuah akun TikTok bernama @the.ricky78 mengunggah video yang berisi narasi seputar dua pendiri Google Larry Page dan Sergey Brin akan menghentikan produknya beroperasi di Indonesia apabila terjadi boikot. Video tersebut telah disukai sebanyak 596 dan dikomentari sebanyak 1431 pengguna TikTok lainnya.
Hasil Cek Fakta
Namun setelah melakukan penelusuran lebih lanjut, informasi tersebut tidak benar. Sampai dengan artikel ini dibuat, tidak ditemukan adanya pernyataan resmi dari pihak terkait perihal akan diberhentikannya produk Google beroperasi di Indonesia apabila terjadi boikot.
Berdasar seluruh referensi, informasi seputar pendiri Google akan menghentikan produknya beroperasi apabila terjadi boikot adalah tidak benar. Unggahan tersebut masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang mneyesatkan.
Berdasar seluruh referensi, informasi seputar pendiri Google akan menghentikan produknya beroperasi apabila terjadi boikot adalah tidak benar. Unggahan tersebut masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang mneyesatkan.
Kesimpulan
Informasi tersebut tidak benar. Sampai dengan artikel ini dibuat, tidak ditemukan adanya pernyataan resmi dari pendiri Google perihal akan menghentikan produknya beroperasi apabila terjadi boikot.
Rujukan
- https://www.cnnindonesia.com/internasional/20230125121929-134-904665/9-tokoh-keturunan-yahudi-yang-ubah-dunia-lewat-pengetahuan-teknologi
- https://www.cnbcindonesia.com/tech/20230126065610-37-408288/turun-gunung-pendiri-google-sempat-lenyap-ditelan-bumi
- https://money.kompas.com/read/2023/09/27/212940526/intip-kekayaan-duo-pendiri-google-larry-page-dan-sergey-brin?page=all
- https://dunia.tempo.co/read/1754379/profil-larry-page-pencipta-google-yang-menjadi-mesin-pencarian-populer-di-dunia
(GFD-2024-20902) [SALAH] PENDIRI ANDROID NYATAKAN SIAP HENTIKAN PRODUKNYA BEROPERASI DI INDONESIA APABILA TERJADI BOIKOT
Sumber: TikTok.comTanggal publish: 30/06/2024
Berita
Beredar melalui TikTok sebuah narasi yang mengklaim jika pendiri Android, Andy Rubin menyatakan bahwa Ia merupakan keturunan Yahudi dan apabila warga Indonesia akan melakukan boikot maka dengan senang hati sistem Android di Indonesia akan dihentikan. Informasi tersebut diunggah oleh sebuah akun TikTok bernama @the.ricky78.
Hasil Cek Fakta
Namun setelah coba melakukan penelusuran melalui berbagai sumber dan referensi, tidak ditemukan adanya informasi resmi yang menyebut jika Andy Rubin memberikan pernyataan terkait pemboikotan di Indonesia.
Berdasar seluruh referensi, informasi seputar pendiri Android, Andy Rubin siap menghentikan produknya beroperasi adalah tidak benar. Unggahan tersebut masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.
Berdasar seluruh referensi, informasi seputar pendiri Android, Andy Rubin siap menghentikan produknya beroperasi adalah tidak benar. Unggahan tersebut masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.
Kesimpulan
Informasi tersebut palsu. Tidak ditemukan adanya pernyataan resmi dari Andy Rubin seperti halnya yang beredar di media sosial.
Rujukan
- https://www.hitekno.com/gadget/2018/04/30/163240/yuk-kenalan-dengan-sosok-inovatif-pendiri-android-andy-rubin
- https://tekno.kompas.com/read/2021/04/26/19290057/profil-andy-rubin-mantan-karyawan-apple-yang-jadi-pendiri-android?page=all
- https://tekno.kompas.com/read/2024/06/18/07010057/sosok-penting-di-balik-android-dan-ponsel-pixel-mundur-setelah-14-tahun?page=all
- https://tekno.kompas.com/read/2013/03/14/19230366/Andy.Rubin..Si.Gila.di.Balik.Android?page=all
(GFD-2024-20901) [PENIPUAN] AKUN WHATSAPP SEKDA MAGETAN “0896-0687-2400”
Sumber: whatsapp.comTanggal publish: 30/06/2024
Berita
Beredar akun WhatsApp yang mencatut nama Sekretaris Daerah Magetan, Hermawan dengan nomor 0896-0687-2400. Akun tersebut diketahui menggunakan nama serta foto Hermawan untuk menghubungi sejumlah pihak.
Hasil Cek Fakta
Setelah ditelusuri lebih lanjut, diketahui jika akun tersebut merupakan akun PALSU. Melansir dari akun Instagram Diskominfo Magetan, didapati klarifikasi yang menyatakan jika akun WhatsApp tersebut bukan milik Hermawan. Pihak Diskominfo turut memberi imbauan agar masyarakat setempat berhati-hati terhadap akun yang mencatut nama pejabat publik setempat.
Berdasar seluruh referensi, akun WhatsApp 0896-0678-2400 bukan milik Sekda Magetan. Akun tersebut masuk ke dalam kategori imposter content atau konten tiruan.
Berdasar seluruh referensi, akun WhatsApp 0896-0678-2400 bukan milik Sekda Magetan. Akun tersebut masuk ke dalam kategori imposter content atau konten tiruan.
Kesimpulan
Akun tersebut bukan milik Sekda Magetan. Pihak Diskominfo Magetan telah melakukan klarifikasi perihal tersebut.
Rujukan
Halaman: 769/5369