• (GFD-2024-21120) [PENIPUAN] Tim RANS Entertainment Bagi Hadiah Rp50 Juta, Syaratnya Tebak Susun Kata

    Sumber: Facebook.com
    Tanggal publish: 16/07/2024

    Berita

    “SPESIAL BULAN JULI 2024 KAMI DARI TIM RANS ENTERTAINMENT MENGADAKAN GIVE AWAY HADIAH TOTAL RP.50JUTA
    CARA UNTUK MEMENANGKAN
    HADIAHNYA:
    SYARATNYA:
    SUSUN KATA DENGAN BENAR DI BAWAH INI
    G – N – A – T – I – A”

    Hasil Cek Fakta

    Beredar sebuah postingan di Facebook dari akun bernama ‘give away 2024’ menyebut bahwa RANS Entertainment mengadakan giveaway dengan hadiah Rp50 Juta dengan syarat menebak kata. Pada kolom komentar akun tersebut menyebut untuk mengirimkan tebak katanya melalui Facebook Messenger dengan link yang sudah disertakan dalam postingan dengan foto Raffi Ahmad dan tanda centang biru agar dapat mengelabuhi korban.

    Setelah ditelusuri tidak ditemukan sumber valid yang membenarkan klaim tersebut, dengan mesin pencarian Google ditemukan artikel dari Merdeka.com bahwa giveaway Rp50 Juta yang mencatut nama RANS Entertainment adalah penipuan.

    Selain itu, Pemeriksa Fakta Mafindo sebelumnya juga telah membantah klaim giveaway Rp50 Juta dari Raffi Ahmad yang dapat dipastikan bahwa klaim semacam ini merupakan modus yang mengarah pada penipuan.

    Dengan demikian, RANS Entertainment mengadakan giveaway Rp50 Juta dengan syarat tebak susun kata adalah tidak benar dengan kategori Konten Tiruan.

    Kesimpulan

    Hasil periksa fakta Moch. Marcellodiansyah

    Tidak ditemukan sumber valid yang membenarkan RANS Entertainment membagikan hadiah Rp50 Juta dengan syarat tebak susun kata. Selengkapnya pada bagian penjelasan.

    Rujukan

  • (GFD-2024-21119) [SALAH] Bersihkan Gigi Kuning dan Karang Gigi dengan Pasta Gigi Dicampur Kopi, Garam, dan Jeruk Nipis

    Sumber: Facebook.com
    Tanggal publish: 16/07/2024

    Berita

    “Gigi kuning dan karang gigi bisa coba dengan cara ini. Pertama masukan odol ke dalam wadah kemudian masukan setengah sendok kopi, masukan sedikit garam, dan yang terakhir jangan lupa perasan jeruk nipis dicampur rata sampai menjadi seperti pasta setelah itu gunakan untuk menggosok gigi. Selamat mencoba.”

    Hasil Cek Fakta

    Artikel disadur dari Kompas.

    Beredar sebuah informasi di Facebook yang menyebut bahwa campuran pasta gigi dengan bubuk kopi, garam, dan perasan jeruk nipis dapat memutihkan gigi kuning dan menghilangkan karak gigi.

    Namun Adianti, dokter gigi spesialis ortodonti di Griya DR Sony Jakarta Selatan, melalui Kompas.com menyebut bahwa klaim tersebut tidak benar. Dalam penjelasannya ia menyebut bahwa pasta gigi yang dicampurkan dengan tiga bahan tersebut justru akan merusak lapisan email pada gigi.

    Ia menjelaskan bahwa kopi dan garam memiliki sifat abrasif, sedangkan jeruk memiliki keasaman yang tinggi yang mana gigi tidak kuat menerima asam tersebut. Sehingga secara logika campuran dari ketiga kandungan tersebut justru akan merusak gigi.

    Adianti juga menyebut bahwa proses pemutihan gigi tidak secara instan dapat dilakukan dalam waktu 5 menit seperti yang dijelaskan dalam video. Sedangkan karang gigi yang biasanya mengeras perlu dilakukan penanganan oleh dokter gigi untuk menghilangkannya karena prosesnya cukup sulit.

    Dengan demikian, bersihkan gigi kuning dan karang gigi dengan pasta gigi yang dicampur kopi, garam, dan jeruk nipis adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan.

    Kesimpulan

    Hasil periksa fakta Moch. Marcellodiansyah

    Faktanya ahli gigi menyebut bahwa klaim tersebut tidak benar, campuran bahan tersebut justru akan menimbulkan kerusakan pada gigi. Selengkapnya pada bagian penjelasan.

    Rujukan

  • (GFD-2024-21118) [SALAH] “Fenomena Aphelion Akan Menyebabkan Suhu Bumi Lebih Dingin Hingga Agustus”

    Sumber: Facebook.com
    Tanggal publish: 16/07/2024

    Berita

    “BERSIAP-SIAP MENGHADAPI SUHU BUMI LEBIH DINGIN DARI BIASANYA … Mulai pagi ini jam 05.27 kita akan mengalami FENOMENA APHELION dimana letak Bumi akan sangat jauh dari Matahari. Kita tidak bisa melihat fenomena tsb, tp kita bisa merasakan dampaknya. Ini akan berlangsung sampai bulan Agustus. Kita akan mengalami cuaca yg dingin melebihi cuaca dingin sebelumnya, yang akan berdampak meriang flu, batuk sesak nafas dll.

    Oleh karena itu mari kita semua tingkatkan imun dengan banyak2 meminum Vitamin atau Suplemen agar imun kita kuat. Semoga kita semua selalu ada dalam lindungan_NYA. Amin :palms_up_together::pray: Jarak Bumi ke Matahari perjalanan 5 menit cahaya atau 90.000.000 km. Fenomena aphelion menjadi 152.000.000 km . 66 % lebih jauh. Jadi hawa lebih dingin, semoga tidak terlalu berdampak ke badan bagi yang tak terbiasa dengan suhu ini.”

    Hasil Cek Fakta

    Beredar sebuah informasi di Facebook dengan klaim bahwa suhu bumi akan lebih dingin dari biasanya, hal tersebut disebabkan oleh fenomena Aphelion yang mana orbit bumi berada pada jarak terjauhnya dari matahari.

    Faktanya klaim ini merupakan hoaks lama yang sering beredar setiap tahunnya. Seperti yang telah dibantah oleh Pemeriksa Fakta Mafindo pada laman Turnbackhoax.id, pada 2021 Emanuel Sungging, Kepala Bidang Diseminasi Pusat Sains Antariksa Lapan pada saat itu menyebut bahwa suhu yang terjadi pada bulan Juli disebabkan oleh dinamika atmosfer, bukan disebabkan oleh Aphelion.

    Dilansir dari situs scientificamerican.com, disebutkan bahwa Aphelion tidak mempengaruhi musim cuaca di bumi. Pada 2022 Urip Haryoko selaku Plt Deputi Klimatologi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pada saat itu juga menjelaskan hal senada, bahwa Aphelion merupakan fenomena astronomis yang tidak berpengaruh secara signifikan terhadap suhu bumi.

    Berdasarkan penjelasan NASA pada laman resminya, revolusi bumi mengelilingi matahari membentuk orbit seperti elips atau bulat panjang yang terjadi selama 365 hari atau satu tahun. Bumi mencapai titik terdekatnya dengan matahari terjadi pada bulan Januari, hal ini biasa disebut dengan Perihelion, sedangkan titik terjauhnya yakni terjadi pada enam bulan kemudian, yakni sekitar bulan Juli.

    Dengan demikian, Aphelion akan menyebabkan suhu bumi lebih dingin adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan.

    Kesimpulan

    Hasil periksa fakta Moch. Marcellodiansyah

    Faktanya fenomena Aphelion yang mana orbit bumi berada pada jarak terjauhnya dari matahari tidak memberikan dampak yang signifikan terhadap suhu bumi. Klaim ini merupakan hoaks lama yang sering beredar setiap tahunnya. Selengkapnya pada bagian penjelasan.

    Rujukan

  • (GFD-2024-21117) [BELUM TERBUKTI] Larutan Tepung Sagu Bisa Atasi Penyakit Asam Lambung

    Sumber: Facebook.com
    Tanggal publish: 16/07/2024

    Berita

    Jangan panik jika asam lambung naik simak vidionya ini

    Hasil Cek Fakta

    Sebuah akun di media sosial Facebook bernama “Bunda Kabari” mengklaim tepung sagu dapat mengatasi penyakit asam lambung. Video tersebut memperlihatkan langkah-langkah membuat ramuan tepung sagu untuk lambung.

    Dilansir dari Alodokter, Dokter Tirtawati Wijaya, SE, menyampaikan kalau penggunaan tepung sagu untuk mengatasi penyakit asam lambung belum diteliti secara luas dalam skala besar. Pasalnya, klaim manfaat tepung sagu dalam mengatasi penyakit asam lambung hanya berdasarkan testimoni anekdotal, sehingga belum dapat disarankan sebagai terapi untuk mengatasi GERD.

    Lebih lanjut, dr. Tirta menyarankan beberapa hal yang sudah terbukti efektif mengatasi penyakit asam lambung, dibanding tepung sagu. Di antaranya yakni makan dalam porsi lebih kecil dengan frekuensi lebih sering, menghindari asap rokok baik sebagai perokok aktif dan pasif, dan tidak mengenakan pakaian yang ketat di area lambung dan perut.

    Berdasarkan dari temuan tersebut dapat disimpulkan bahwa klaim tepung sagu dapat mengatasi penyakit asam lambung adalah tidak benar.

    Kesimpulan

    Belum ada penelitian yang membuktikan bahwa tepung sagu dapat mengatasi penyakit asam lambung.

    Rujukan