Akun Twitter “opposite6892” pada Rabu (9/10/2024) mengunggah foto [arsip] tangkapan layar pemberitaan Detik.com dengan narasi “Bank Indonesia telah menyita rekening milik Nadiem Makarim”. Berikut narasi lengkapnya:
“Nadiem Makarim tidak menyadari bahwa kamera masih merekam dan mengatakan sesuatu yang tidak boleh didengar oleh penonton… Bank Indonesia telah menyita rekening Nadiem Makarim menyusul sebuah wawancara yang memalukan dimana ia mengungkapkan penghasilannya…”
Sumber: Twitter/X https://archive.md/MxrPL
(GFD-2024-23484) [SALAH] Detikcom Beritakan “Bank Indonesia Telah Menyita Rekening Nadiem Makarim”
Sumber: twitter.comTanggal publish: 19/10/2024
Berita
Hasil Cek Fakta
Disadur dari artikel Cek Fakta Tempo.
Untuk memverifikasi klaim di atas, ditelusuri pemberitaan terkait melalui sejumlah media kredibel. Ditelusuri juga sumber foto yang digunakan dalam unggahan. Hasilnya, tidak ditemukan bahwa Detik.com maupun media kredibel lainnya yang memberitakan Bank Indonesia menyita rekening Nadiem Makarim.
Dari penelusuran di direktori berita Detik.com sepanjang September—Oktober 2024, tidak ada artikel yang dimuat Detik menyebut tentang kasus tersebut.
Foto yang digunakan dalam unggahan telah beredar di internet sejak 2019. Foto yang identik pernah dimuat situs Analytic India Magazine pada 21 Oktober 2019 untuk artikel berjudul, “Gojek Founder & CEO Nadiem Makarim Resigns To Joins Indonesia’s New Cabinet”.
Untuk memverifikasi klaim di atas, ditelusuri pemberitaan terkait melalui sejumlah media kredibel. Ditelusuri juga sumber foto yang digunakan dalam unggahan. Hasilnya, tidak ditemukan bahwa Detik.com maupun media kredibel lainnya yang memberitakan Bank Indonesia menyita rekening Nadiem Makarim.
Dari penelusuran di direktori berita Detik.com sepanjang September—Oktober 2024, tidak ada artikel yang dimuat Detik menyebut tentang kasus tersebut.
Foto yang digunakan dalam unggahan telah beredar di internet sejak 2019. Foto yang identik pernah dimuat situs Analytic India Magazine pada 21 Oktober 2019 untuk artikel berjudul, “Gojek Founder & CEO Nadiem Makarim Resigns To Joins Indonesia’s New Cabinet”.
Kesimpulan
Tangkapan layar berisi pemberitaan Detik.com dengan narasi “Bank Indonesia telah menyita rekening milik Nadiem Makarim” itu merupakan konten yang menyesatkan (misleading content).
Rujukan
(GFD-2024-23483) [SALAH] Lagu Kebyar-Kebyar Dikumandangkan Penyanyi Kenamaan Spanyol
Sumber: facebook.comTanggal publish: 19/10/2024
Berita
Akun Facebook “Alfadha Perwira” pada Selasa (14/10/2024) mengunggah video [arsip] dengan menyertakan klaim “lagu kebyar-kebyar gubahan Gombloh dikumandangkan penyanyi kenamaan Spanyol”.
Berikut narasi lengkapnya:
“Lagu Indonesia KEBYAR KEBYAR gubahan Alm.GOMBLOH (SOEDJARWOTO) dikumandangkan oleh penyanyi kenamaan Spanyol, dan di backing vocal oleh mahasiswa² Indonesia yg sedang kuliah di Spanyol.”
Sumber: Facebook https://archive.md/CegcU
Berikut narasi lengkapnya:
“Lagu Indonesia KEBYAR KEBYAR gubahan Alm.GOMBLOH (SOEDJARWOTO) dikumandangkan oleh penyanyi kenamaan Spanyol, dan di backing vocal oleh mahasiswa² Indonesia yg sedang kuliah di Spanyol.”
Sumber: Facebook https://archive.md/CegcU
Hasil Cek Fakta
Tim pemeriksa fakta Mafindo (TurnBackHoax) pertama-tama menelusuri kebenaran klaim dengan memasukkan kata kunci “Kebyar-kebyar konser internasional” ke mesin pencarian Google.
Hasilnya, ditemukan video berdurasi 4 menit 32 detik dari kanal YouTube RCTI Entertainment yang diunggah Agustus 2015. Faktanya, lagu Kebyar-kebyar dibawakan oleh Arkana—band asal Inggris—dalam konser RCTI yang berlangsung di Studio RCTI Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Hasilnya, ditemukan video berdurasi 4 menit 32 detik dari kanal YouTube RCTI Entertainment yang diunggah Agustus 2015. Faktanya, lagu Kebyar-kebyar dibawakan oleh Arkana—band asal Inggris—dalam konser RCTI yang berlangsung di Studio RCTI Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Kesimpulan
Video berisi klaim “Kebyar-kebyar dikumandangkan oleh penyanyi kenamaan Spanyol dengan backing vocal mahasiswa indonesia yang sedang kuliah di Spanyol” merupakan konten dengan konteks yang salah (false context).
Rujukan
(GFD-2024-23482) CEK FAKTA: Debat Pilgub Jatim 2024, Khofifah Sebut Produksi Padi, Ikan, dan Daging Jawa Timur Tertinggi Nasional, Benarkah? - TIMES Indonesia
Sumber:Tanggal publish: 18/10/2024
Berita
TIMESINDONESIA, MALANG – Debat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Tahun 2024 (Debat Pilgub Jatim 2024) berlangsung di Graha Unesa Surabaya, Jumat (18/10/2024) malam. Calon Gubernur Jawa Timur (Cagub Jatim) nomor urut 2 Khofifah Indar Parawansa menyatakan bahwa produksi padi, ikan, dan daging Jawa Timur tertinggi di Indonesia.
Inilah pernyataan yang disampaikan Khofifah Indar Parawansa dalam Debat Pilgub Jatim 2024:
Bahwa saat ini Jawa Timur menjadi lumbung pangan nasional. Produksi padi kita secara nasional, ikan tangkap kita tertinggi secara nasional, daging kita tertinggi secara nasional.
Inilah pernyataan yang disampaikan Khofifah Indar Parawansa dalam Debat Pilgub Jatim 2024:
Bahwa saat ini Jawa Timur menjadi lumbung pangan nasional. Produksi padi kita secara nasional, ikan tangkap kita tertinggi secara nasional, daging kita tertinggi secara nasional.
Hasil Cek Fakta
Hasil penelusuran tim Cek Fakta TIMES Indonesia bahwa pernyataan yang disampaikan cagub Khofifah Indar Parawansa bahwa produksi padi, ikan, dan daging Jawa Timur tertinggi di Indonesia, sebagian benar.
Data BPS mencatat produksi padi Jatim pada 2021-2023 adalah sebesar 9.710.661,33 ton. Jumlah ini tertinggi dari semua provinsi di Indonesia.
Sumber: Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Padi Menurut Provinsi - BPS
Masih berkaitan dengan produksi padi, mengutip dari Tempo.co, Jawa Timur menempati peringkat pertama pada tahun 2023, diikuti oleh Jawa Barat, kemudian Jawa Tengah.
Sumber: 11 Daerah Penghasil Padi Terbesar di Indonesia | Tempo
Mengenai produksi ikan, berdasarkan data Kementerian Kelautan dan Perikanan RI (KKP RI), produksi ikan tangkap Jatim pada 2023 sebesar 576.991,06 ton. Angka ini bukan yang tertinggi di Indonesia, masih kalah dengan Jateng (735.449,76 ton).
Sementara untuk produksi ikan budidaya, Jatim mencatat produksi 1.347.519,45 ton pada 2023. Angka tertinggi nasional dicatat provinsi Sulawesi Selatan (4.116.722,98 ton).
Sumber: Tabel Statistik - KKP
Berikutnya, data produksi daging di Jawa Timur. Data BPS mencatat produksi daging sapi Jatim pada 2023 memang tertinggi di Indonesia dengan total produksi 102.711.716,18 ton. Angka tersebut menyumbang 20,3 persen dari 503.506.761,96 jumlah total produksi nasional.
Sumber: Produksi Daging Ternak Menurut Provinsi dan Jenis Ternak - BPS
Data BPS mencatat produksi padi Jatim pada 2021-2023 adalah sebesar 9.710.661,33 ton. Jumlah ini tertinggi dari semua provinsi di Indonesia.
Sumber: Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Padi Menurut Provinsi - BPS
Masih berkaitan dengan produksi padi, mengutip dari Tempo.co, Jawa Timur menempati peringkat pertama pada tahun 2023, diikuti oleh Jawa Barat, kemudian Jawa Tengah.
Sumber: 11 Daerah Penghasil Padi Terbesar di Indonesia | Tempo
Mengenai produksi ikan, berdasarkan data Kementerian Kelautan dan Perikanan RI (KKP RI), produksi ikan tangkap Jatim pada 2023 sebesar 576.991,06 ton. Angka ini bukan yang tertinggi di Indonesia, masih kalah dengan Jateng (735.449,76 ton).
Sementara untuk produksi ikan budidaya, Jatim mencatat produksi 1.347.519,45 ton pada 2023. Angka tertinggi nasional dicatat provinsi Sulawesi Selatan (4.116.722,98 ton).
Sumber: Tabel Statistik - KKP
Berikutnya, data produksi daging di Jawa Timur. Data BPS mencatat produksi daging sapi Jatim pada 2023 memang tertinggi di Indonesia dengan total produksi 102.711.716,18 ton. Angka tersebut menyumbang 20,3 persen dari 503.506.761,96 jumlah total produksi nasional.
Sumber: Produksi Daging Ternak Menurut Provinsi dan Jenis Ternak - BPS
Kesimpulan
Pernyataan cagub Khofifah Indar Parawansa dalam debat Pilgub Jatim 2024 yang menyebut produksi padi, ikan, dan daging Jawa Timur tertinggi nasional, sebagian benar.
Produksi padi dan daging Jawa Timur tertinggi di Indonesia. Sedangkan produksi ikan, bukan yang tertinggi di Indonesia. Untuk ikan tangkap masih kalah dengan Jateng. Untuk produksi ikan budidaya, angka tertinggi nasional dicatat provinsi Sulawesi Selatan.
Sebagai informasi dalam Debat Pilgub Jatim 2024 sesi pertama ini mengusung tema Transformasi Sosial dan Peningkatan Produktivitas Sumber Daya Lokal Untuk Kesejahteraan Masyarakat Jawa Timur.
Cek Fakta TIMES Indonesia mengimbau masyarakat untuk lebih selektif menerima informasi atau menyebarkan informasi yang benar.
Produksi padi dan daging Jawa Timur tertinggi di Indonesia. Sedangkan produksi ikan, bukan yang tertinggi di Indonesia. Untuk ikan tangkap masih kalah dengan Jateng. Untuk produksi ikan budidaya, angka tertinggi nasional dicatat provinsi Sulawesi Selatan.
Sebagai informasi dalam Debat Pilgub Jatim 2024 sesi pertama ini mengusung tema Transformasi Sosial dan Peningkatan Produktivitas Sumber Daya Lokal Untuk Kesejahteraan Masyarakat Jawa Timur.
Cek Fakta TIMES Indonesia mengimbau masyarakat untuk lebih selektif menerima informasi atau menyebarkan informasi yang benar.
(GFD-2024-23481) CEK FAKTA: Debat Pilgub Jatim 2024, Luluk Sebut Jumlah Penduduk Miskin di Jatim Tertinggi di Indonesia, Benarkah? - TIMES Indonesia
Sumber:Tanggal publish: 18/10/2024
Berita
TIMESINDONESIA, MALANG – Debat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Tahun 2024 (Debat Pilgub Jatim 2024) berlangsung di Graha Unesa Surabaya, Jumat (18/10/2024) malam. Cagub Jatim nomor urut 1 Luluk Nur Hamidah menyebut jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia.
Inilah pernyataan lengkap yang disampaikan Luluk Nur Hamidah dalam Debat Pilgub Jatim 2024:
Rekan kami ibu Khofifah dan juga Ibu Risma telah mendapatkan kepercayaan dari rakyat Jawa Timur, mereka berdua pernah menjadi Menteri Sosial Bersama. Namun demikian, kondisi Jawa Timur sebagaimana yang kita rasakan dan kita ketahui bahwa jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia.
Inilah pernyataan lengkap yang disampaikan Luluk Nur Hamidah dalam Debat Pilgub Jatim 2024:
Rekan kami ibu Khofifah dan juga Ibu Risma telah mendapatkan kepercayaan dari rakyat Jawa Timur, mereka berdua pernah menjadi Menteri Sosial Bersama. Namun demikian, kondisi Jawa Timur sebagaimana yang kita rasakan dan kita ketahui bahwa jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia.
Hasil Cek Fakta
Hasil penelusuran tim Cek Fakta TIMES Indonesia bahwa pernyataan yang disampaikan cagub Luluk Nur Hamidah tentang jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia, benar.
Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2023, jumlah penduduk miskin di Jatim sebesar 4,198 juta jiwa. Jumlah ini tertinggi di Indonesia.
Sumber: Tabel Statistik Jumlah Penduduk Miskin menurut Provinsi - BPS
Masih berdasarkan data BPS, jumlah penduduk miskin di Jatim pada 2023 adalah 10,35 persen. Angka ini lebih tinggi dari angka kemiskinan nasional yang sebesar 9,36 persen.
Sumber: Tabel Statistik Persentase Penduduk Miskin (P0) Menurut Provinsi dan Daerah - BPS
Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2023, jumlah penduduk miskin di Jatim sebesar 4,198 juta jiwa. Jumlah ini tertinggi di Indonesia.
Sumber: Tabel Statistik Jumlah Penduduk Miskin menurut Provinsi - BPS
Masih berdasarkan data BPS, jumlah penduduk miskin di Jatim pada 2023 adalah 10,35 persen. Angka ini lebih tinggi dari angka kemiskinan nasional yang sebesar 9,36 persen.
Sumber: Tabel Statistik Persentase Penduduk Miskin (P0) Menurut Provinsi dan Daerah - BPS
Kesimpulan
Pernyataan Cagub Luluk Nur Hamidah dalam debat Pilgub Jatim 2024 yang menyebut jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia, benar. Berdasarkan data BPS tahun 2023, jumlah penduduk miskin di Jatim sebesar 4,198 juta jiwa, menjadi yang tertinggi di Indonesia.
Sebagai informasi dalam Debat Pilgub Jatim 2024 sesi pertama ini mengusung tema Transformasi Sosial dan Peningkatan Produktivitas Sumber Daya Lokal Untuk Kesejahteraan Masyarakat Jawa Timur
Cek Fakta TIMES Indonesia mengimbau masyarakat untuk lebih selektif menerima informasi atau menyebarkan informasi yang benar.
Sebagai informasi dalam Debat Pilgub Jatim 2024 sesi pertama ini mengusung tema Transformasi Sosial dan Peningkatan Produktivitas Sumber Daya Lokal Untuk Kesejahteraan Masyarakat Jawa Timur
Cek Fakta TIMES Indonesia mengimbau masyarakat untuk lebih selektif menerima informasi atau menyebarkan informasi yang benar.
Halaman: 637/5874