(GFD-2022-10934) [SALAH] Muak Dengan Kelicikan Barat, Puluhan Kepala Negara Minta Jokowi Bentuk Sekaligus Pimpin PBB Baru!!
Sumber: YoutubeTanggal publish: 11/11/2022
Berita
“Muak Dengan Kelicikan Barat, Puluhan Kepala Negara Minta Jokowi Bentuk Sekaligus Pimpin PBB Baru!! “
Hasil Cek Fakta
Akun Youtube KajianOnline mengunggah video yang telah ditonton 129 ribu kali mengenai usulan Kepala Negara agar Jokowi membetuk Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) baru sekaligus menjadi pemimpinnya. Setelah ditelusuri, narasi dalam video tersebut adalah ringkasan tiga berita dari tempo.co dan detik.com yang digabung menjadi narasi berbentuk audio.
Berdasarkan hasil penelusuran di tiga artikel yang dibacakan di video itu, tidak ada satupun artikel yang menyebutkan bahwa puluhan Kepala Negara minta Jokowi bentuk sekaligus pimpin PBB baru.
Ketiga artikel tersebut berisi pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan yang menyatakan Presiden Joko Widodo atau Jokowi sebagai sosok yang dihormati banyak kepala negara, tak terkecuali dari banyak negara maju.
Berdasarkan hasil penelusuran di tiga artikel yang dibacakan di video itu, tidak ada satupun artikel yang menyebutkan bahwa puluhan Kepala Negara minta Jokowi bentuk sekaligus pimpin PBB baru.
Ketiga artikel tersebut berisi pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan yang menyatakan Presiden Joko Widodo atau Jokowi sebagai sosok yang dihormati banyak kepala negara, tak terkecuali dari banyak negara maju.
Kesimpulan
Video tersebut menyesatkan. Tidak ada bukti yang menyebutkan bahwa puluhan kepala negara meminta Jokowi bentuk PBB baru di video itu.
Rujukan
- https://bisnis.tempo.co/read/1650904/sebut-jokowi-dihormati-banyak-kepala-negara-luhut-gini-gini-tukang-kayu-dari-solo-jangan-remehkan-orang
- https://news.detik.com/berita/d-6376540/luhut-ceritakan-kisah-jokowi-soal-jangan-ajari-saya-soal-kemiskinan
- https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-6377055/puja-puji-luhut-untuk-jokowi-yang-berhasil-jaga-ekonomi
(GFD-2022-10933) [SALAH] “Video Pilot Merekam Cahaya Merah Yang Menyala Secara Misterius Dari Atas Samudra Atlantik”
Sumber: TiktokTanggal publish: 11/11/2022
Berita
Beredar Video Pilot Merekam Cahaya Merah Yang Menyala Secara Misterius Dari Atas Samudra Altantik.
Hasil Cek Fakta
Beredar video penampakan yang memancarkan cahaya berwarna merah yang menyala secara misterius diatas Samudra Atlantik.
Faktanya adalah cahaya tersebut berasal dari lampu kapal penangkap ikan sauri dan cumi-cumi di Samudra Atlantik, dikutip dari laman Delta, salah satu produsen lampu nelayan pemburu ikan sauri, kapal besar untuk menangkap ikan sauri dan cumi-cumi biasanya dilengkapi lampu untuk menarik ikan dan cumi-cumi agar mendekat ke kapal.
Biasanya satu kapal dapat dipasangi ratusan lampu LED dengan daya masing-masing 1000 hingga 4000w yang dipasang di body. Kadang kapal mengganti dengan lampu HID yang kuat namun boros daya. Ikan sauri yang biasanya dapat ditemukan dari lepas pantai Kanada sampai Bermuda.
Faktanya adalah cahaya tersebut berasal dari lampu kapal penangkap ikan sauri dan cumi-cumi di Samudra Atlantik, dikutip dari laman Delta, salah satu produsen lampu nelayan pemburu ikan sauri, kapal besar untuk menangkap ikan sauri dan cumi-cumi biasanya dilengkapi lampu untuk menarik ikan dan cumi-cumi agar mendekat ke kapal.
Biasanya satu kapal dapat dipasangi ratusan lampu LED dengan daya masing-masing 1000 hingga 4000w yang dipasang di body. Kadang kapal mengganti dengan lampu HID yang kuat namun boros daya. Ikan sauri yang biasanya dapat ditemukan dari lepas pantai Kanada sampai Bermuda.
Kesimpulan
Hasil periksa fakta Yudho Ardi
Informasi yang salah, Video tersebut adalah konten yang menyesatkan. Faktanya cahaya merah yang menyala tersebut berasal dari lampu kapal penangkap ikan sauri dan cumi-cumi biasanya kapal itu dilengkapi lampu untuk menarik ikan sauri dan cumi-cumi agar mendekat ke kapal.
Informasi yang salah, Video tersebut adalah konten yang menyesatkan. Faktanya cahaya merah yang menyala tersebut berasal dari lampu kapal penangkap ikan sauri dan cumi-cumi biasanya kapal itu dilengkapi lampu untuk menarik ikan sauri dan cumi-cumi agar mendekat ke kapal.
Rujukan
(GFD-2022-10932) [SALAH] Video “Warga Jateng sedang berjuang keluar dari musibah dan bencana.”
Sumber: twitter.comTanggal publish: 11/11/2022
Berita
Akun Twitter dengan nama pengguna “caul_tanjung” mengunggah sebuah video yang menunjukkan beberapa orang tengah melakukan evakuasi pada saat bencana banjir. Unggahan tersebut juga disertai narasi yang menyatakan bahwa video tersebut diambil pada saat bencana banjir di Jawa Tengah.
Hasil Cek Fakta
Berdasarkan hasil penelusuran, video tersebut bukan merupakan video banjir di Jawa Tengah. Video tersebut merupakan video evakuasi seorang balita pada saat bencana banjir di Tondano Timur, Minahasa, Sulawesi Utara. Video serupa telah diunggah oleh kanal YouTube “Liputan6” pada 6 November 2022 dengan judul video “Banjir Tondano Timur, Warga Evakuasi Balita yang Rumahnya Hampir Tenggelam | Liputan 6”
Dengan demikian, narasi yang diunggah oleh akun Twitter dengan nama pengguna “caul_tanjung” tersebut dapat dikategorikan sebagai Konteks yang Salah/False Context.
Dengan demikian, narasi yang diunggah oleh akun Twitter dengan nama pengguna “caul_tanjung” tersebut dapat dikategorikan sebagai Konteks yang Salah/False Context.
Kesimpulan
Hasil Periksa Fakta Khairunnisa A.
Bukan video banjir di Jawa Tengah. Video tersebut merupakan video evakuasi seorang balita pada saat bencana banjir di Tondano Timur, Minahasa, Sulawesi Utara.
Bukan video banjir di Jawa Tengah. Video tersebut merupakan video evakuasi seorang balita pada saat bencana banjir di Tondano Timur, Minahasa, Sulawesi Utara.
Rujukan
(GFD-2022-10931) [SALAH] Putri Esmat Al-Dowleh Lambang Kecantikan Persia pada Abad ke-19 dan Menyebabkan Banyak Pemuda Bunuh Diri karena Ditolak Cintanya
Sumber: Instagram.comTanggal publish: 11/11/2022
Berita
Akun Instagram dengan nama pengguna “update.dunia_” mengunggah dua buah foto yang menunjukkan wanita bangsawan. Unggahan tersebut juga disertai narasi yang menyatakan bahwa kedua foto tersebut merupakan foto Putri Esmat Al-Dowleh yang menjadi lambang kecantikan Persia pada abad ke-19 dan menyebabkan banyak pemuda bunuh diri karena cintanya ditolak oleh Putri Esmat.
Hasil Cek Fakta
Berdasarkan hasil penelusuran, narasi tersebut adalah hoaks lama yang kembali beredar. Salah satu foto yang dilampirkan bukan merupakan foto Putri Esmat Al-Dowleh, melainkan Putri Taj al-Saltanah.
Lebih lanjut, meskipun terdapat catatan sejarah yang menyatakan bahwa banyak pemuda yang mengagumi kecantikan Putri Esmat dan banyak lamaran yang ditolak oleh Putri Esmat, tidak ada bukti yang kredibel bahwa para pemuda tersebut bunuh diri karena cintanya ditolak oleh Putri Esmat.
Narasi serupa juga pernah beredar sebelumnya. Salah satu artikel dengan topik tersebut telah dimuat dalam situs turnbackhoax.id pada 6 Januari 2020 dengan judul artikel “[SALAH] Princess Qajar Simbol Kecantikan di Persia Sampai 13 Pria Muda Bunuh Diri Karena Ditolak Cintanya”.
Dengan demikian, narasi yang diunggah oleh akun Instagram dengan nama pengguna “update.dunia_” tersebut dapat dikategorikan sebagai Konten yang Menyesatkan/Misleading Content.
Lebih lanjut, meskipun terdapat catatan sejarah yang menyatakan bahwa banyak pemuda yang mengagumi kecantikan Putri Esmat dan banyak lamaran yang ditolak oleh Putri Esmat, tidak ada bukti yang kredibel bahwa para pemuda tersebut bunuh diri karena cintanya ditolak oleh Putri Esmat.
Narasi serupa juga pernah beredar sebelumnya. Salah satu artikel dengan topik tersebut telah dimuat dalam situs turnbackhoax.id pada 6 Januari 2020 dengan judul artikel “[SALAH] Princess Qajar Simbol Kecantikan di Persia Sampai 13 Pria Muda Bunuh Diri Karena Ditolak Cintanya”.
Dengan demikian, narasi yang diunggah oleh akun Instagram dengan nama pengguna “update.dunia_” tersebut dapat dikategorikan sebagai Konten yang Menyesatkan/Misleading Content.
Kesimpulan
Hasil Periksa Fakta Khairunnisa A.
Hoaks lama yang kembali beredar. Salah satu foto yang dilampirkan bukan merupakan foto Putri Esmat Al-Dowleh, melainkan Putri Taj al-Saltanah. Selain itu, tidak ada bukti yang menyatakan bahwa banyak pemuda bunuh diri karena cintanya ditolak oleh Putri Esmat Al-Dowleh.
Hoaks lama yang kembali beredar. Salah satu foto yang dilampirkan bukan merupakan foto Putri Esmat Al-Dowleh, melainkan Putri Taj al-Saltanah. Selain itu, tidak ada bukti yang menyatakan bahwa banyak pemuda bunuh diri karena cintanya ditolak oleh Putri Esmat Al-Dowleh.
Rujukan
- https://www.dw.com/id/foto-langka-putri-harem-persia/g-19427374
- https://turnbackhoax.id/2020/01/06/salah-princess-qajar-simbol-kecantikan-di-persia-sampai-13-pria-muda-bunuh-diri-karena-ditolak-cintanya/
- https://turnbackhoax.id/2022/01/12/salah-putri-qajar-dengan-kumis-tipis-yang-menjadi-simbol-kecantikan-persia-di-awal-tahun-1900-an/
Halaman: 3869/6013