• (GFD-2021-7570) [SALAH] Video “Alien Macam Apa Ini”

    Sumber: Facebook.com
    Tanggal publish: 18/09/2021

    Berita

    “Alien macam apa ini.. http://1cak.com/2901388 #1cak #wtf #funny”

    Hasil Cek Fakta

    Beredar sebuah video yang diunggah oleh akun Facebook 1CAK.com For Fun Only yang mengatakan bahwa benda yang ada di dalam video tersebut adalah alien. Dalam video tersebut menyebutkan adanya sejenis tumbuhan yang menguncup ketika disentuh.

    Setelah ditelusuri, hal tersebut tidak benar. Benda yang diklaim merupakan alien dalam video tersebut adalah sejenis anemon laut. Anemon tersebut dikenal sebagai anemon bubble tip yang banyak tumbuh di daerah terumbu karang yang dangkal.

    Video tersebut diambil secara terbalik, sehingga anemon tersebut nampak tumbuh tegak. Anemon, seperti yang disebutkan sebelumnya, hidup di laut. Anemon dalam video tersebut hidup di bagian bawah dermaga dan diambil ketika pantai sedang surut. Sehingga anemon dalam video tersebut terlihat seperti tumbuh di atas daratan.

    Dengan demikian, video yang diunggah oleh akun Facebook 1CAK.com For Fun Only tidak sesuai fakta dan masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.

    Kesimpulan

    Hasil Periksa Fakta Nadine Salsabila (Universitas Diponegoro)

    Benda yang berada dalam video tersebut bukanlah alien. Benda tersebut merupakan anemon bubble tip yang banyak tumbuh di daerah terumbu karang yang dangkal.

    Rujukan

  • (GFD-2021-7569) [SALAH] Video “Kabar Duk4… Ruben Onsu Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Mobil Yang Cukup Parah?”

    Sumber: Youtube.com
    Tanggal publish: 18/09/2021

    Berita

    Kanal YouTube “Kiss Seleb” mengunggah sebuah video berjudul “Kabar Duk4… Ruben Onsu Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Mobil Yang Cukup Parah?” pada 10 September 2021 lalu. Video tersebut kini telah ditonton sebanyak 36.697 kali.
    Ruben meninggal

    Hasil Cek Fakta

    Berdasarkan hasil penelusuran, Ruben Onsu dalam keadaan sehat dan masih aktif mengunggah beberapa foto dan video di akun Instagram resminya, ruben_onsu. Lebih lanjut, narasi serupa juga pernah beredar pada bulan Juli 2021 lalu dan telah dibantah oleh Ruben.

    Dengan demikian, video yang diunggah oleh kanal YouTube “Kiss Seleb” tersebut dapat dikategorikan sebagai Konten yang Menyesatkan/Misleading Content.

    Kesimpulan

    Hasil Periksa Fakta Khairunnisa Andini (Universitas Diponegoro).

    Faktanya, Ruben Onsu dalam keadaan sehat dan masih aktif di akun Instagramnya.

    Rujukan

  • (GFD-2021-7568) [SALAH] Video Kura-Kura Berlarian dengan Cepat

    Sumber: twitter.com
    Tanggal publish: 18/09/2021

    Berita

    Beredar sebuah unggahan di Twitter dengan klaim kura-kura berlarian, diunggah pada 4 September 2021.

    Dalam video tersebut menunjukkan sejumlah kura-kura berlarian dengan cepat.

    Hasil Cek Fakta

    Setelah ditelusuri, klaim tersebut salah. Faktanya video tersebut merupakan hasil suntingan dari CGI/VFX artwork yang terlansir dalam Hoaxeye.com, dalam artikel tersebut dijelaskan bahwa video tersebut diunggah pertama kali oleh akun Instagram VernBestInTheWorld yang aktif membagikan video hasil suntingan CGI/VFX artwork untuk konten hiburan.

    Kemudian penjelasan tambahan, untuk kura-kura cangkang keras yang ditampilkan di video memang tidak ada yang bisa berlari cepat, namun ada spesies kura-kura cangkang lunak yang bisa berlari dengan cepat.

    Video tersebut disematkan dengan narasi yang dapat membuat penonton memaknai bahwa video tersebut menunjukkan kura-kura berlarian.

    Dengan demikian, klaim kura-kura berlarian adalah hoaks dengan kategori Konten yang Menyesatkan.

    Kesimpulan

    Hasil Periksa Fakta Fathia Islamiyatul Syahida (Universitas Pendidikan Indonesia)

    Klaim tersebut salah, faktanya video tersebut merupakan video hasil CGI/VFX artwork bukan video yang menunjukkan kura-kura berlarian.

    Rujukan

  • (GFD-2021-7567) [SALAH] Video Langit Bertemu Laut

    Sumber: twitter.com
    Tanggal publish: 18/09/2021

    Berita

    Beredar sebuah video di Twitter yang memperlihatkan awan yang terjatuh ke lautan.

    Hasil Cek Fakta

    Setelah ditelusuri, video tersebut salah. Peristiwa tersebut bukan merupakan peristiwa nyata.

    Dilansir dari hoaxeye, video tersebut adalah simulasi CGI oleh “orphicframer”. Di keterangan media sosialnya, Orphicframer menuliskan keterangan “CGI/VFX” dan konten yang diunggahnya berisi editan-editan serupa.

    Video tersebut diunggah dikanal Youtube pribadinya dengan judul “Tornado in Jersey, Channel Islands (CGI Simulation) (TikTok)”.

    Dengan demikian, video dengan judul “When the Oceans Meets The Sky” adalah hoaks dengan kategori konten yang salah.

    Kesimpulan

    Hasil Periksa Fakta Fathia Islamiyatul Syahida (Universitas Pendidikan Indonesia)

    Bukan peristiwa nyata. Video tersebut adalah simulasi CGI oleh “orphicframer”.

    Rujukan