(GFD-2024-20325) Cek Fakta: Tidak Benar Wali Kota Medan Bobby Nasution Kehilangan Uang Miliaran Rupiah di Rumah Dinasnya
Sumber:Tanggal publish: 02/06/2024
Berita
Liputan6.com, Jakarta - Kabar tentang Wali Kota Medan Bobby Nasution kehilangan uang miliaran rupiah di rumah dinasnya beredar di media sosial. Kabar tersebut disebarkan salah satu akun TikTok pada 24 Mei 2024.
Akun TikTok tersebut mengunggah gambar Bobby Nasution dan rumah dinas Wali Kota Medan. Dalam gambar tersebut terdapat narasi sebagai berikut.
"VIRAL UANG MILIARAN MILIK WALIKOTA MEDAN HILANG DI RUMAH DINAS"
Akun TikTok tersebut juga menuliskan narasi bahwa uang miliaran tersebut hilang saat Bobby Nasution melaksanakan umroh.
"Uang Milyaran Rupiah dari beberapa mata uang milik walikota medan Diduga telah hilang dirumah dinas. Hilangnya uang tersebut saat walikota Medan Sedang melaksanakan ibadah Umroh ,Bahkan para pekerja yg Bekerja dirumah Dinas tersebut Dipecat," tulis salah satu akun TikTok.
Konten yang disebarkan akun TikTok tersebut telah 173 kali disukai dan mendapat 101 komentar dari warganet.
Benarkah kabar Wali Kota Medan Bobby Nasution kehilangan uang miliaran rupiah di rumah dinasnya? Berikut penelusurannya.
Hasil Cek Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri kabar tentang Wali Kota Medan Bobby Nasution kehilangan uang miliaran rupiah di rumah dinasnya. Penelusuran dilakukan dengan memasukkan kata kunci "bobby nasution kehilangan uang miliaran rupiah" di kolom pencarian Google Search.
Hasilnya terdapat beberapa artikel yang memuat klarifikasi Bobby Nasution terkait kabar kehilangan uang miliaran rupiah di rumah dinasnya. Satu di antaranya artikel berjudul "Wali Kota Medan bantah kehilangan uang miliaran di rumah dinasnya" yang dimuat antaranews.com pada 27 Mei 2024.
Medan (ANTARA) - Wali Kota Medan, Sumatera Utara Bobby Nasution membantah telah kehilangan uang hingga miliaran rupiah dengan berbagai mata uang di rumah dinasnya.
"Apalagi ada yang bilang miliaran ya. Kalau miliaran, saya langsung sendiri yang laporkan kalau kehilangan miliaran," ujar Bobby di Medan, Senin.
Pihaknya memastikan tidak ada barang yang hilang, baik atas nama pribadi atau keluarga yang tinggal di rumah dinas Wali Kota Medan, Jalan Jenderal Sudirman Medan.
Kabar kehilangan di rumah dinas ini diketahui setelah pihaknya mengemas barang-barang, terutama memilah barang kepunyaan sendiri maupun Pemkot Medan.
"Rupanya ada barang pemkot tidak terlihat atau hilang. Untuk itu, saya serahkan ke pemerintah kota. Kalau dibilang ada barang pribadi Bobby Nasution atau barang pribadi wali kota yang hilang, saya nyatakan tidak ada," tegas dia.
Wali kota menyebutkan sudah sering barang milik Pemkot Medan hilang di rumah dinas Wali Kota Medan, dan barang tersebut merupakan aset pemerintah kota.
"Karena kalau barang punya pemerintah hilang harus ada dasarnya. Tidak bisa kita serta merta menghilang aset milik pemerintah," katanya.
Dia juga mengaku telah mengecek apa saja barang yang hilang, termasuk jumlah bahan pokok bertujuan untuk masyarakat Kota Medan.
"Contoh, kita sudah tetapkan 100 orang akan menerima bantuan. Tiba-tiba hilang 10 atau 20, kan jumlah penerimanya berkurang. Nah, ini diperlukan administrasi dan tidak bisa asal-asalan," ungkap Bobby.
Wali kota juga menyebutkan pelaku pencurian bahan pokok dan alat kebutuhan rumah tangga rumah dinas Wali Kota Medan kini sudah tidak ditahan lagi.
"Hari ini sudah tidak ditahan lagi karena kebutuhannya bukan untuk memenjarakan. Tapi laporan administrasi Pemkot Medan. Kalau tak ada laporan itu, bagaimana kami mencatatkan barang itu tidak ada," papar Bobby lagi.
Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Medan menangguhkan penahanan tiga tersangka diduga melakukan pencurian bahan pokok dan alat kebutuhan rumah tangga di rumah dinas Wali Kota Medan.
"Atas permohonan keluarga dan pelapor, tiga orang itu ditangguhkan penahannya," ujar Kepala Satuan Reskrim Polrestabes Medan Kompol Jama Kita Purba di Medan, Minggu (26/5).
Jama melanjutkan tiga tersangka itu yakni berinisial ES (42), ADD (44) dan AS yang masing-masing merupakan warga Kabupaten Deli Serdang.
"Penangkapan itu berdasarkan LP/1362/V/2024/SPKT Restabes Medan / Polda Sumatera Utara, tanggal 12 Mei 2024 atas nama pelapor Muhammad Sori Muda Pane, " ucap Kasat Reskrim Polrestabes Medan.
Kesimpulan
Kabar tentang Wali Kota Medan Bobby Nasution kehilangan uang miliaran rupiah di rumah dinasnya ternyata tidak benar. Faktanya, rumah dinas Bobby Nasution memang kemalingan pada April 2024 lalu. Namun ia memastikan, tidak ada barang yang hilang, baik atas nama pribadi atau keluarga.
Rujukan
(GFD-2024-20324) Cek fakta, video Ronaldo berikan dukungan untuk anak-anak Palestina
Sumber:Tanggal publish: 02/06/2024
Berita
Jakarta (ANTARA/JACX) – Beredar sebuah video pemain bola asal Portugal, Christiano Ronaldo, dengan terjemahan bahasa Indonesia di dalam videonya yang menyebutkan ikut menyuarakan dan memberikan dukungan terhadap anak-anak di Palestina.
Berikut transkrip dari terjemahan video tersebut:
“Halo. Ini untuk anak-anak di Gaza. Kami tahu kalian telah amat menderita. Saya adalah pemain yang sangat terkenal, tetapi kalianlah pahlawan yang sesungguhnya. Janganlah putus harapan. Sedunia membelamu. Kami semua memperhatikanmu. Saya beserta mu.”
Berikut narasi dalam video tersebut:
“Christiano Ronaldo Berdiri Bersama Palestina”
Namun, benarkah video Ronaldo memberikan dukungan untuk anak-anak di Palestina tersebut?
Berikut transkrip dari terjemahan video tersebut:
“Halo. Ini untuk anak-anak di Gaza. Kami tahu kalian telah amat menderita. Saya adalah pemain yang sangat terkenal, tetapi kalianlah pahlawan yang sesungguhnya. Janganlah putus harapan. Sedunia membelamu. Kami semua memperhatikanmu. Saya beserta mu.”
Berikut narasi dalam video tersebut:
“Christiano Ronaldo Berdiri Bersama Palestina”
Namun, benarkah video Ronaldo memberikan dukungan untuk anak-anak di Palestina tersebut?
Hasil Cek Fakta
Berdasarkan penelusuran, video tersebut serupa dengan unggahan Ronaldo di Facebook pada 2016 yang diberi keterangan “A message of hope to the children affected by the conflict in Syria. @SavetheChildren”.
Berikut transkrip terjemahan bahasa Indonesia yang benar dari video tersebut:
“Ini untuk anak-anak Suriah. Kami tahu bahwa anda telah banyak menderita. Saya adalah pemain yang sangat terkenal – tetapi anda adalah pahlawan sejati. Jangan kehilangan harapanmu. Dunia bersamamu. Kami peduli padamu. Saya bersama anda,”
Dilansir dari laman Save The Children, Ronaldo telah menjadi Duta Global Save the Children sejak 2013. Ronaldo mengatakan kepada anak-anak di Suriah bahwa perang memasuki tahun keenam dan mereka adalah "pahlawan sejati". Ronaldo telah memberikan sumbangan dengan memberikan bantuan pada anak-anak dan keluarga di Suriah.
Bintang sepak bola itu mendorong penggemarnya dan lebih dari 250 juta pengikut media sosial untuk bergabung dengannya dengan membagikan pesan harapan pada anak-anak Suriah di media sosial dengan menggunakan tagar #Syria.
Sehingga, video yang diklaim sebagai Ronaldo memberikan dukungan untuk anak-anak di Palestina merupakan keliru, suara tersebut merupakan hasil AI.
Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024
Berikut transkrip terjemahan bahasa Indonesia yang benar dari video tersebut:
“Ini untuk anak-anak Suriah. Kami tahu bahwa anda telah banyak menderita. Saya adalah pemain yang sangat terkenal – tetapi anda adalah pahlawan sejati. Jangan kehilangan harapanmu. Dunia bersamamu. Kami peduli padamu. Saya bersama anda,”
Dilansir dari laman Save The Children, Ronaldo telah menjadi Duta Global Save the Children sejak 2013. Ronaldo mengatakan kepada anak-anak di Suriah bahwa perang memasuki tahun keenam dan mereka adalah "pahlawan sejati". Ronaldo telah memberikan sumbangan dengan memberikan bantuan pada anak-anak dan keluarga di Suriah.
Bintang sepak bola itu mendorong penggemarnya dan lebih dari 250 juta pengikut media sosial untuk bergabung dengannya dengan membagikan pesan harapan pada anak-anak Suriah di media sosial dengan menggunakan tagar #Syria.
Sehingga, video yang diklaim sebagai Ronaldo memberikan dukungan untuk anak-anak di Palestina merupakan keliru, suara tersebut merupakan hasil AI.
Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024
Rujukan
(GFD-2024-20323) Berita unggulan Ahad, Prabowo soal pasukan ke Gaza hingga Real Madrid juara Liga Champions
Sumber:Tanggal publish: 02/06/2024
Berita
Jakarta (ANTARA/JACX) - Sejumlah berita unggulan akhir pekan yang menarik untuk disimak, kesiapan Indonesia kirim pasukan perdamaian ke Gaza hingga Real Madrid juara Liga Champions 2023/24. Berikut ini rangkuman beritanya.
1. Prabowo: Indonesia siap mengirimkan pasukan perdamaian ke Gaza
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengatakan bahwa Indonesia siap mengirimkan pasukan penjaga perdamaian ke Gaza untuk menjaga dan memantau gencatan senjata antara Palestina dengan Israel. Selengkapnya di sini.
2. Real Madrid juara Liga Champions 2023/24 usai kalahkan Dortmund 2-0
Real Madrid dipastikan menjadi juara Liga Champions 2023/24 setelah mengalahkan wakil Jerman Borussia Dortmund dengan skor 2-0 dalam partai final di Stadion Wembley, London pada Minggu dini hari WIB. Berita lengkapnya di sini.
3. Bawaslu hormati putusan MA soal batas usia calon kepala daerah
Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI Lolly Suhenty menghormati putusan Mahkamah Agung (MA) yang mengabulkan gugatan batas minimal usia calon kepala daerah. Simak berita lengkapnya.
4. Presiden: Blok Rokan masih jadi ladang minyak yang cukup besar
Presiden Jokowi menyebutkan produksi Blok Rokan tersebut lebih tinggi dibanding saat dikelola Caltex maupun Chevron dan merupakan 25 persen dari seluruh produksi minyak nasional di Indonesia. Berikut informasi lengkapnya.
5. Sandiaga: Gen Z kelompok penting promosi wisata gaet wisatawan
Sandiaga mengatakan bahwa gen Z merupakan generasi yang memiliki peran penting dalam mempromosikan pariwisata karena sebagian besar mereka suka melakukan perjalanan tempat-tempat menarik atau healing bahkan bisa dua bulan sekali. Simak penjelasannya di sini.Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024
1. Prabowo: Indonesia siap mengirimkan pasukan perdamaian ke Gaza
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengatakan bahwa Indonesia siap mengirimkan pasukan penjaga perdamaian ke Gaza untuk menjaga dan memantau gencatan senjata antara Palestina dengan Israel. Selengkapnya di sini.
2. Real Madrid juara Liga Champions 2023/24 usai kalahkan Dortmund 2-0
Real Madrid dipastikan menjadi juara Liga Champions 2023/24 setelah mengalahkan wakil Jerman Borussia Dortmund dengan skor 2-0 dalam partai final di Stadion Wembley, London pada Minggu dini hari WIB. Berita lengkapnya di sini.
3. Bawaslu hormati putusan MA soal batas usia calon kepala daerah
Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI Lolly Suhenty menghormati putusan Mahkamah Agung (MA) yang mengabulkan gugatan batas minimal usia calon kepala daerah. Simak berita lengkapnya.
4. Presiden: Blok Rokan masih jadi ladang minyak yang cukup besar
Presiden Jokowi menyebutkan produksi Blok Rokan tersebut lebih tinggi dibanding saat dikelola Caltex maupun Chevron dan merupakan 25 persen dari seluruh produksi minyak nasional di Indonesia. Berikut informasi lengkapnya.
5. Sandiaga: Gen Z kelompok penting promosi wisata gaet wisatawan
Sandiaga mengatakan bahwa gen Z merupakan generasi yang memiliki peran penting dalam mempromosikan pariwisata karena sebagian besar mereka suka melakukan perjalanan tempat-tempat menarik atau healing bahkan bisa dua bulan sekali. Simak penjelasannya di sini.Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024
Hasil Cek Fakta
(GFD-2024-20322) Yance Sayuri dan Nathan Tjoe-A-On cedera karena kondisi lapangan yang buruk, benarkah?
Sumber:Tanggal publish: 01/06/2024
Berita
Jakarta (ANTARA/JACX) – Sebuah video memperlihatkan pemain Timnas yang sedang berlatih di lapangan untuk persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia menghadapi Irak dan Filipina.
Dalam video itu terdapat pemain Timnas Nathan Tjoe-A-On mengalami cedera usai berlari mengelilingi lapangan. Sementara itu, pemain Timnas lainnya Yance Sayuri terlihat cedera saat menjalani sesi latihan. Warganet menduga cedera tersebut dikarenakan kondisi lapangan yang buruk.
Berikut narasi dalam unggahan tersebut:
“Dilansir dari beberapa sumber, Yance Sayuri dan Nathan Tjoe-A-On dikabarkan mengalami cedera karena kondisi lapangan latihan yang buruk.”
Namun, benarkah Yance Sayuri dan Nathan Tjoe-A-On cedera karena kondisi lapangan yang buruk?
Dalam video itu terdapat pemain Timnas Nathan Tjoe-A-On mengalami cedera usai berlari mengelilingi lapangan. Sementara itu, pemain Timnas lainnya Yance Sayuri terlihat cedera saat menjalani sesi latihan. Warganet menduga cedera tersebut dikarenakan kondisi lapangan yang buruk.
Berikut narasi dalam unggahan tersebut:
“Dilansir dari beberapa sumber, Yance Sayuri dan Nathan Tjoe-A-On dikabarkan mengalami cedera karena kondisi lapangan latihan yang buruk.”
Namun, benarkah Yance Sayuri dan Nathan Tjoe-A-On cedera karena kondisi lapangan yang buruk?
Hasil Cek Fakta
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga membantah isu yang muncul bahwa pemain Timnas Indonesia Nathan Tjoe-A-On dan Yance Sayuri cedera karena kondisi lapangan latihan, Selasa (28/5).
Arya menegaskan tidak ada pemain yang cedera karena kondisi lapangan. Menurutnya apa yang terjadi dengan Yance dan Nathan tak perlu dibesar-besarkan.
Ia juga menerangkan PSSI memilih tempat latihan tersebut karena tidak jauh dari penginapan para pemain, penyewaan lapangan juga sudah dilakukan jauh-jauh hari.
Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024
Arya menegaskan tidak ada pemain yang cedera karena kondisi lapangan. Menurutnya apa yang terjadi dengan Yance dan Nathan tak perlu dibesar-besarkan.
Ia juga menerangkan PSSI memilih tempat latihan tersebut karena tidak jauh dari penginapan para pemain, penyewaan lapangan juga sudah dilakukan jauh-jauh hari.
Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024
Halaman: 1642/6099