• (GFD-2022-9714) [SALAH] “TRAGEDI 11 APRIL 2022 !! RATUSAN NYAWA MELAYANG RIBUAN MAHASISWA BERLARIAN DITEMBAKI HINGGA MATI”

    Sumber: Youtube.com
    Tanggal publish: 27/04/2022

    Berita

    Beredar postingan di YouTube oleh akun bernama LIDAH RAKYAT, yang memposting sebuah video disertai thumbnail yang menyatakan bahwa ratusan nyawa mahasiswa tergeletak, dan ribuan massa berhamburan ditembaki mati.

    Hasil Cek Fakta

    Setelah dilakukan penelusuran fakta terkait, keseluruhan video sama sekali tidak memberitakan bahwa adanya korban jiwa dari para mahasiswa yang berdemo, pun juga massa yang ditembaki oleh aparat.

    Video yang berdurasi 8 menit 13 detik tersebut membahas mengenai aksi demo mahasiswa pada 11 April lalu didukung oleh para aktivis 98. Menurut para aktivis 98, periode pemerintahan Jokowi tidak andal dalam menangani permasalahan rakyat. Narasi yang sama persis dapat ditemukan di website djawanews.com dengan judul artikel “Jim Lomen: Demo 11 April Mirip Gerakan 98 yang Berangkat dari Penderitaan Rakyat”.

    Lebih lanjut pembahasan dalam video tersebut juga mengenai seorang politisi dari sebuah partai, yang menilai aksi demo untuk memprotes rencana 3 periode tidak tepat sasaran, karena bukan Jokowi yang mengeluarkan wacana tersebut. Narasi yang sama persis dapat ditemukan di website poskota.co.id dengan judul artikel “Jokowi Didemo Mahasiswa, Adian Teriak: Kemana Menteri dan Ketua Partai yang Melempar Wacana Perpanjangan Masa Jabatan Presiden”.

    Dilansir dari liputan6.com, sampai saat ini belum ada laporan adanya korban jiwa dari pihak mahasiswa yang berdemo di tanggal 11 April lalu. Namun dari pihak kepolisian ada yang terluka berat akibat bentrok dengan massa. Kemudian pihak lain yang terluka adalah aktivis sosial, Ade Armando, yang sempat viral beberapa waktu lalu.

    Berdasarkan data yang terkumpul dapat disimpulkan bahwa klaim akun LIDAH RAKYAT tidak benar dan termasuk kategori Konten yang Menyesatkan.

    Kesimpulan

    Hasil Periksa Fakta Ani Nur MR

    Informasi Palsu. Video berdurasi 8 menit 13 detik tersebut sama sekali tidak memberitakan adanya korban jiwa dari para mahasiswa yang berdemo, pun juga massa yang ditembaki oleh aparat. Adapun keseluruhan isi video membahas aksi demo mahasiswa pada 11 April lalu didukung oleh para aktivis 98. Dilansir dari Liputan6, sampai saat ini tidak ada laporan korban jiwa dari pihak mahasiswa yang berdemo.

    Rujukan

  • (GFD-2022-9713) [SALAH] “TERLIBAT KUDETA PRESIDEN, DIJEMPUT PAKSA, ANIES BABAK BELUR BEGINI”

    Sumber: Youtube.com
    Tanggal publish: 27/04/2022

    Berita

    Beredar postingan di YouTube oleh akun bernama POJOK DUNIA. Postingannya berupa video berdurasi 8 menit 5 detik dan disertai thumbnail yang menyatakan bahwa Anies Baswedan, Gubernur Jakarta, terlibat kudeta Presiden Jokowi. Thumbnail tersebut juga disertai gambar Anies yang babak belur.

    Hasil Cek Fakta

    Setelah dilakukan penelusuran fakta terkait, dapat diketahui bahwa, keseluruhan isi video membahas mengenai komentar Helmi Felis, loyalis Anies Baswedan yang dalam cuitan Twitter menyebut bahwa usai demo 11 April 2022 lalu oleh mahasiswa yang tergabung dalam BEM SI, akan ada demo besar lagi di tanggal 21 April 2022.

    Narasi yang sama persis dapat ditemukan di website pojoksatu.id dengan judul artikel “Diungkap Loyalis Anies Baswedan, Bakal Ada Demo Besar 21 April: Rezim Jokowi Nyusahin Rakyat doang”. Dalam keseluruhan artikel, memberitakan mengenai cuitan Twitter Helmi Falis terkait agenda demo mahasiswa 21 April dan juga komentarnya mengenai kinerja Jokowi yang dianggap tidak bisa menyelesaikan permasalahan bangsa.

    Berdasarkan data yang terkumpul dapat disimpulkan bahwa klaim POJOK DUNIA adalah tidak benar dan termasuk kategori Konten yang Menyesatkan.

    Kesimpulan

    Hasil Periksa Fakta Ani Nur MR

    Informasi Palsu. Video yang berdurasi 8 menit 5 detik tersebut membahas mengenai komentar Helmi Felis, loyalis Anies Baswedan yang dalam cuitan Twitter menyebut bahwa usai demo 11 April 2022 lalu oleh mahasiswa yang tergabung dalam BEM SI, akan ada demo besar lagi di tanggal 21 April 2022. Lebih lanjut Helmi juga menyebut bahwa Jokowi sebaiknya turun, karena banyak permasalahan bangsa yang tidak terselesaikan.

    Rujukan

  • (GFD-2022-9712) [SALAH] Partai Islam Belgia Meminta Belgia Mengadopsi Hukum Syariah Jika Menang di Pemilu 2024

    Sumber: twitter.com
    Tanggal publish: 27/04/2022

    Berita

    Akun Twitter @chittukuruvi4 mengunggah video wawancara portal berita Rusia yang menginformasikan permintaan untuk pemerintah Belgia mengikuti Hukum Syariah dan mendeklarasikan diri sebagai Negara Islam. Permintaan tersebut datang dari Partai Islam Belgia setelah pemilu dilaksanakan.

    @chittukuruvi4 menulis cuitan tersebut pada 18 April 2022, sehingga cuitan tersebut merujuk kepada pemilu Belgia 2024 mendatang. Cuitan tersebut telah disukai 1,067 kali dan telah dibagikan ulang serta dikutip sebanyak hampir 800 kali.

    Hasil Cek Fakta

    Berdasarkan hasil penelusuran, video tersebut telah beredar sejak 2012 lalu. AKun YouTube “SuperSheenTV” mengunggah video yang sama pada 31 Oktober 2012.

    Terlebih lagi, tulisan berita berjalan yang terlihat di bagian bawah siaran bertuliskan “Deadly superstorm Sandy forces Obama and Romeny to suspend election campaigns”. Sandy superstorm terjadi di New Jersey pada 27 Oktober 2012 dan kampanye Obama juga tidak mungkin terjadi pada tahun 2022.

    Lebih lanjut, hoaks serupa pernah dibahas sebelumnya oleh India Today dengan judul “Fact Check: This news report on Belgium Islam Party’s plans to form Islamic State is a decade old”.

    Dengan demikian, informasi yang disebarkan oleh @chittukuruvi4 merupakan konteks yang salah.

    Kesimpulan

    Hasil periksa fakta Evarizma Zahra.

    Informasi yang salah. Video yang menjelaskan tentang Partai Islam Belgia meminta Belgia mengadopsi Hukum Syariah sudah beredar sejak 2012, bukan untuk pemilu Belgia 2024 mendatang.

    Rujukan

  • (GFD-2022-9711) [SALAH] Situs Upgrade Sistem Operasi Windows 11

    Sumber: Portal Daring
    Tanggal publish: 27/04/2022

    Berita

    Beredar sebuah situs yang melayani upgrade sistem operasi Windows 11 dengan domain windows11-upgrade11[dot]com. Pada situs tersebut, pengguna diminta untuk mengakses tombol “Download Now” atau “Unduh Sekarang” untuk melakukan upgrade sistem operasi.

    Hasil Cek Fakta

    Berdasarkan hasil penelusuran, situs tersebut adalah situs palsu. Faktanya, situs tersebut mengandung malware bernama Inno Stealer yang mampu mencuri data pengguna. Malware tersebut berada di dalam file yang diunggah dan akan menonaktifkan perangkat keamanan di komputer pengguna, sehingga dapat dengan mudah mencuri data pribadi.

    Situs serupa juga pernah beredar pada Februari 2022 lalu. Artikel dengan topik tersebut telah dimuat dalam situs turnbackhoax.id dengan judul “[SALAH] Situs Microsoft yang Melayani Upgrade Sistem Operasi Windows 11” yang diunggah pada 18 Februari 2022.

    Dengan demikian, situs updgrade sistem operasi Windows 11 tersebut dapat dikategorikan sebagai Konten Tiruan/Imposter Content.

    Kesimpulan

    Hasil Periksa Fakta Khairunnisa A.

    Situs palsu. Faktanya, situs dengan domain windows11-upgrade11[dot]com tersebut mengandung malware bernama Inno Stealer yang mampu mencuri data pengguna.

    Rujukan