(GFD-2022-9279) [SALAH] Akun Twitter Permata Bank ‘@permataBank05’

Sumber: twitter.com
Tanggal publish: 24/02/2022

Berita

Beredar akun Bank Permata di Twitter yakni @permataBank05 yang mengaku sebagai akun resmi. Akun tersebut mengirimkan berbagai balasan yang sama kepada beberapa pengguna Twitter yang mengirim keluhan dan mencantumkan link nomor Whatsapp (WA) untuk layanan customer service.

Hasil Cek Fakta

Setelah dilakukan penelusuran, diketahui akun Twitter @permataBank05, adalah akun palsu. Akun Twitter resmi Bank Permata mengklarifikasi bahwa @PermataBank dan @PermataCare tidak memiliki nomor Whatsapp (WA) untuk layanan customer service. Lebih lanjut @PermataCare menjelaskan akun aslinya yang bercentang biru dan mengimbau masyarakat untuk mengabaikan dan mereport akun palsu yang beredar.

Berdasarkan penjelasan dapat disimpulkan bahwa akun @permataBank05 adalah akun palsu dan termasuk kategori Konten Tiruan.

Kesimpulan

hasil periksa fakta Rahmah a n (UIN Sunan Ampel Surabaya).

Akun Palsu. Akun resmi Bank Permata yaitu @PermataBank dan @PermataCare, memiliki logo centang biru sebagai akun terverifikasi.

Rujukan