(GFD-2021-7632) [SALAH] Gambar Tangkapan Layar Berjudul “Nelayan Natuna Dibayangi Kapal Kuwait Hingga Nelayan Yaman”

Sumber: facebook.com
Tanggal publish: 01/10/2021

Berita

Akun Facebook bernama Mikoyan Bin Sherm memposting sebuah tangkapan layar dari artikel Republika yang berjudul “Nelayan Natuna Dibayangi Kapal Kuwait Hingga Nelayan Yaman”. Dalam gambar terdapat keterangan waktu pengunggahan artikel yaitu Kamis, 23 September 2021, 21:13 WIB.

Hasil Cek Fakta

Setelah ditelusuri pada website resmi Republika tidak ada artikel yang berjudul “Nelayan Natuna Dibayangi Kapal Kuwait Hingga Nelayan Yaman”. Namun ketika ditelusuri melalui indeks berdasarkan tanggal pengunggahan yakni Kamis 23 September 2021 puklul 21.13 WIB terdapat artikel asli yang berjudul “Nelayan Natuna Dibayangi Kapal China Hingga Nelayan Vietnam”. Kesamaan gambar tangkapan layar yang diunggah akun tersebut dengan artikel asli terletak di keterangan foto. Lebih lanjut pada artikel asli tidak ada kalimat “Gubernur ingin pengamanan Laut Natuna bisa lebih ditingkatkan”.

Dengan demikian gambar tangkapan layar yang diunggah di Facebook merupakan hasil suntingan. Letak suntingan berada di judul artikel yang seharusnya “Nelayan Natuna Dibayangi Kapal China Hingga Nelayan Vietnam” disunting menjadi “Nelayan Natuna Dibayangi Kapal Kuwait Hingga Nelayan Yaman” sehingga masuk dalam kategori konten yang dimanipulasi.

Kesimpulan

Hasil Periksa Fakta Luthfiyah Oktari Jasmien (UIN Raden Mas Said Surakarta).

Gambar tersebut merupakan suntingan. Faktanya, judul artikel Republika yang asli adalah “Nelayan Natuna Dibayangi Kapal China Hingga Nelayan Vietnam” disunting menjadi “Nelayan Natuna Dibayangi Kapal Kuwait Hingga Nelayan Yaman”.

Rujukan