(GFD-2021-7135) [SALAH] Vaksinasi Massal Gratis 22 Juni 2021 di Kota Bogor untuk Umum 18 Tahun Ke Atas

Sumber: whatsapp.com
Tanggal publish: 24/06/2021

Berita

Beredar pesan chat di WhatsApp yang menginformasi adanya vaksinasi massal gratis di Kota Bogor pada 22 Juni 2021, bertempat di Mall Roxies lt 1, pada pukul 08.00 – 15.00. Syarat vaksinasi massal gratis tersebut adalah bagi warga umum berusia 18 tahun ke atas, bukan lansia, dan tidak harus memiliki usaha. Peserta juga bisa langsung datang ke tempat yang diinfokan dengan membawa fotocopy KTP dan KK asli, serta tidak perlu melalui list.

Hasil Cek Fakta

Setelah dilakukan pencarian fakta terkait, Dinas Kesehatan Kota Bogor melalui akun Twitter resmi @PemkotaBogor, menginformasikan bahwa pesan berantai di WhatsApp tersebut adalah HOAX.

Dilansir dari akun Instagram resmi Dinas Kesehatan Kota Bogor @dinkeskotabogor, vaksinasi massal 22 Juni 2021 untuk umum ber-KTP Bogor dan berusia 18 tahun ke atas, hanya diperuntukkan bagi warga yang sudah mendaftar ke link bit.ly/DAFTARVAKSINMASSAL_BATCH1

Adapun daftar peserta, tempat, dan jam kedatangan akan diinfokan melalui website resmi Dinas Kesehatan Kota Bogor (dinkes.kotabogor.co.id).

Masyarakat Kota Bogor yang ingin mendapatkan Informasi resmi mengenai program vaksinasi dapat mengunjungi akun Instagram resmi Dinkes Kota Bogor, yakni @dinkeskotabogor.

Berdasarkan data yang terkumpul dapat disimpulkan bahwa pesan WhatsApp mengenai vaksinasi massal gratis 22 Juni 2021 bagi seluruh masyarakat umum berusia 18 tahun ke atas adalah HOAX dan termasuk kategori Konten Palsu.

Kesimpulan

Hasil Periksa Fakta Ani Nur MR (Universitas Airlangga).
Informasi Palsu. Dinas Kesehatan Kota Bogor mengonfirmasi bahwa, meski untuk warga umum berusia 18 tahun ke atas dan ber-KTP Kota Bogor, vaksinasi massal gratis 22 Juni 2021 hanya boleh diikuti warga yang sudah mendaftar ke link resmi Dinkes Kota Bogor.

Rujukan