(GFD-2020-5435) [SALAH] “Megawati Minta Sri Mulyani Jangan Pelit Soal Dana Wakaf Untuk Melunasi Utang ke Tiongkok”

Sumber: facebook.com
Tanggal publish: 02/11/2020

Berita

“Megawati Minta Sri Mulyani Jangan Pelit Soal Dana Wakaf Untuk Melunasi Utang ke Tiongkok”

Hasil Cek Fakta

Melalui laman media sosial Facebook pemilik akun Mbok Giyem membagikan sebuah kiriman yang menyertakan tangkapan layar portal berita Detikinet dengan judul berita “Megawati Minta Sri Mulyani Jangan Pelit Soal Dana Wakaf Untuk Melunasi Utang ke Tiongkok”. Unggahan tersebut telah di bagikan sebanyak 42 kali, menuai sebanyak 57 komentar dan 85 like dari pengguna Facebook lainnya.

Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut melalui mesin pencarian gambar milik Google, diketahui foto yang digunakan pada postingan portal berita tersebut pernah dimuat di tempo.co dengan judul berita “Mega : Jangan Ada Keinginan Korupsi di Benak Saudara atau Saya”. Selain itu melansir dari index berita inet.detik.com diketahui hal tersebut tidak pernah termuat dalam pemberitaan inet.detik.com. Postingan tersebut juga merupakan hasil suntingan yang mengatasnamakan portal berita detikinet.

Berdasarkan seluruh referensi yang ada klaim Megawati Minta Sri Mulyani Jangan Pelit Soal Dana Wakaf Untuk Melunasi Utang ke Tiongkok termasuk hoaks dengan kategori konten yang dimanipulasi.

Kesimpulan

Hasil periksa fakta Erviana Hasan (Universitas Halu Oleo).

Faktanya, Pemberitaan tersebut sudah melalui tahap penyuntingan dan tidak termuat dalam index media inet.detik.com.

Rujukan