Hari ini Tim Dokter China sudah tiba Indonesia πππ
Infonya Tempat dan lokasi Treatment juga sdh disiapkan di seluruh daerah. Alat test dan obat nya juga sdg di distribusikan.
Lokasi untuk rawat pasien positive covid-19 sedang di renovasi ada di Wisma atlit yg dibangun a hok dekat R.S Mitra kemayoran.
(GFD-2020-4620) [SALAH] Tenaga Medis China Didatangkan Untuk Membantu Menangani Covid-19 di Indonesia
Sumber: whatsapp.comTanggal publish: 27/03/2020
Berita
Hasil Cek Fakta
Sebuah akun twitter bernama @ANDINI_MAHARAN1 mengunggah sebuah video yang diklaim merupakan tenaga medis asal China yang didatangkan untuk membantu menangani pasien Virus Covid-19 di Indonesia.
Dalam video tersebut terlihat orang-orang yang berpakaian APD lengkap di terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta.
Setelah ditelusuri, dari pengamatan video itu, mereka mengantre di gate Keberangkatan Internasional Terminal 3, bukan di Kedatangan Internasional.
βBenar, mereka bukan tiba di sini, tapi mereka akan berangkat ke Cina. Jumlahnya sekitar 124 orang,β ungkap Febri Toga Simatupang, Senior Manager Branch Communication and Legal PT Angkasa Pura II Bandara Internasional Soekarno Hatta, saat dihubungi Liputan6.com, Kamis (26/3/2020).
Kepala Sub Bagian Humas Direktorat Jenderal Imigrasi Kementrian hukum dan Ham, Achmad Nur Shaleh juga turut membantah kabar yang beredar terkait kedatangan tim medis dari China ke Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta.
βJadi itu area keberagkatan yang difoto. Bukan area kedatangan dan diambilnya waktu pemulangan WN RRT,β ujar Nur Shaleh dalam keteragan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis, 26/03/20.
Lantaran penerbangan dari dan ke tanah daratan China masih ditutup, ratusan penumpang tersebut mencharter pesawat. Mereka menumpang maskapai asal Kamboja, kemudian akan transit di negara tersebut untuk kemudian melanjutkan perjalanan ke China.
Penerbangan pun terjadi pada sore tadi. Sekitar pukul 17.00 WIB, pesawat take off membawa ratusan penumpang sewaan tersebut menuju negara tujuan.
Lalu, soal mayoritas penumpangnya yang mengenakan baju APD lengkap, ternyata tetap harus dibuka pada saat pemeriksaan X-Ray keberangkatan.
Achmad Nur Saleh menjelaskan bahwa Warga Negara RRT tersebut dievakuasi kembali ke negaranya menggunakan pesawat carteran cambodia airlines (KR3708). βUntuk proses evakuasi WN RRT,β kata dia.
Orang yang terdaftar dalam manifestasi penerbangan pesawat carteran cambodia airlines (KR3708) adalah kru pesawat sebanyak 7 orang terdiri atas 1 WNI dan 6 WNA (1 Korea Selatan, 3 Kamboja, 2 Filipina). Jumlah penumpang sebanyak 126 Warga Negara RRT.
Dalam video tersebut terlihat orang-orang yang berpakaian APD lengkap di terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta.
Setelah ditelusuri, dari pengamatan video itu, mereka mengantre di gate Keberangkatan Internasional Terminal 3, bukan di Kedatangan Internasional.
βBenar, mereka bukan tiba di sini, tapi mereka akan berangkat ke Cina. Jumlahnya sekitar 124 orang,β ungkap Febri Toga Simatupang, Senior Manager Branch Communication and Legal PT Angkasa Pura II Bandara Internasional Soekarno Hatta, saat dihubungi Liputan6.com, Kamis (26/3/2020).
Kepala Sub Bagian Humas Direktorat Jenderal Imigrasi Kementrian hukum dan Ham, Achmad Nur Shaleh juga turut membantah kabar yang beredar terkait kedatangan tim medis dari China ke Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta.
βJadi itu area keberagkatan yang difoto. Bukan area kedatangan dan diambilnya waktu pemulangan WN RRT,β ujar Nur Shaleh dalam keteragan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis, 26/03/20.
Lantaran penerbangan dari dan ke tanah daratan China masih ditutup, ratusan penumpang tersebut mencharter pesawat. Mereka menumpang maskapai asal Kamboja, kemudian akan transit di negara tersebut untuk kemudian melanjutkan perjalanan ke China.
Penerbangan pun terjadi pada sore tadi. Sekitar pukul 17.00 WIB, pesawat take off membawa ratusan penumpang sewaan tersebut menuju negara tujuan.
Lalu, soal mayoritas penumpangnya yang mengenakan baju APD lengkap, ternyata tetap harus dibuka pada saat pemeriksaan X-Ray keberangkatan.
Achmad Nur Saleh menjelaskan bahwa Warga Negara RRT tersebut dievakuasi kembali ke negaranya menggunakan pesawat carteran cambodia airlines (KR3708). βUntuk proses evakuasi WN RRT,β kata dia.
Orang yang terdaftar dalam manifestasi penerbangan pesawat carteran cambodia airlines (KR3708) adalah kru pesawat sebanyak 7 orang terdiri atas 1 WNI dan 6 WNA (1 Korea Selatan, 3 Kamboja, 2 Filipina). Jumlah penumpang sebanyak 126 Warga Negara RRT.
Kesimpulan
Bukan tenaga medis dari China. orang-orang yang memakai APD lengkap itu adalah warga tiongkok yang ingin berangkat ke China mengunakan maskapai Kamboja yang dicharter, lantaran penerbangan dari dan ke tanah daratan China masih ditutup.
Rujukan
- https://m.liputan6.com/amp/4212239/viral-ratusan-wna-china-berpakaian-apd-lengkap-di-bandara-soetta-bagaimana-faktanya
- https://nasional.kompas.com/read/2020/03/27/10011521/beredar-video-tim-medis-china-tiba-di-indonesia-ini-penjelasan-imigrasi
- https://www.antaranews.com/berita/1383918/imigrasi-bantah-kabar-tim-medis-dari-china-telah-datang-ke-indonesia
- https://www.inews.id/news/nasional/viral-tim-medis-china-ke-indonesia-imigrasi-itu-pemulangan-warga