(GFD-2020-3719) [SALAH] “Data Tol yang Ditutup Arah DKI Jakarta”
Sumber: facebook.comTanggal publish: 21/03/2020
Berita
Beredar postingan yang berisikan informasi data tol yang ditutup arah DKI Jakarta. Dalam postingan tersebut tertera 22 nama tol yang ditutup. Selain itu, dalam postingan itu tertera lambang Polri.
Hasil Cek Fakta
Berdasarkan hasil penelusuran, diketahui bahwa informasi tersebut tidak benar. Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga, Dwimawan Heru melalui keterangannya kepada para wartawan menyatakan bahwa informasi tersebut hoaks.
“Menanggapi beredarnya informasi mengenai ditutupnya sejumlah ruas jalan tol yang dioperasikan Jasa Marga Group di wilayah Jabotabek, kami tegaskan informasi tersebut tidak benar/hoaks,” kata Heru.
Heru menegaskan, hingga saat ini ruas jalan tol wilayah Jabotabek yang dioperasikan Jasa Marga Group di antaranya Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Jalan Tol Dalam Kota Jakarta, Jalan Tol Sedyatmo (Bandara), Jalan Tol Jagorawi, dan Jalan Tol JORR Non S masih beroperasi dengan normal.
Tanggapan senada disampaikan oleh Corporate Communication Department Head Jasa Marga Irra Susiyanti. Irra menegaskan tidak ada penutupan gerbang tol, kecuali loket pengisian ulang.
"Tidak ada. Yang saat ini ada penutupan sementara adalah lokasi top-up uang elektronik," kata Irra.
Pihak PT Jasa Marga juga sudah mempublikasikan bantahan akan isu penutupan tol ke arah Jakarta melalui kanal-kanal media sosialnya.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo juga menyebutkan bahwa informasi tersebut hoaks. Selain itu, Sambodo juga menegaskan tidak ada pemeriksaan kepada orang yang ingin masuk Jakarta dari pihak Kepolisian. "Dari kepolisian tidak ada melakukan pemeriksaan yang akan ke Jakarta," ujar Sambodo.
“Menanggapi beredarnya informasi mengenai ditutupnya sejumlah ruas jalan tol yang dioperasikan Jasa Marga Group di wilayah Jabotabek, kami tegaskan informasi tersebut tidak benar/hoaks,” kata Heru.
Heru menegaskan, hingga saat ini ruas jalan tol wilayah Jabotabek yang dioperasikan Jasa Marga Group di antaranya Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Jalan Tol Dalam Kota Jakarta, Jalan Tol Sedyatmo (Bandara), Jalan Tol Jagorawi, dan Jalan Tol JORR Non S masih beroperasi dengan normal.
Tanggapan senada disampaikan oleh Corporate Communication Department Head Jasa Marga Irra Susiyanti. Irra menegaskan tidak ada penutupan gerbang tol, kecuali loket pengisian ulang.
"Tidak ada. Yang saat ini ada penutupan sementara adalah lokasi top-up uang elektronik," kata Irra.
Pihak PT Jasa Marga juga sudah mempublikasikan bantahan akan isu penutupan tol ke arah Jakarta melalui kanal-kanal media sosialnya.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo juga menyebutkan bahwa informasi tersebut hoaks. Selain itu, Sambodo juga menegaskan tidak ada pemeriksaan kepada orang yang ingin masuk Jakarta dari pihak Kepolisian. "Dari kepolisian tidak ada melakukan pemeriksaan yang akan ke Jakarta," ujar Sambodo.
Kesimpulan
Bedasarkan penjelasan tersebut, maka konten mengenai gerbang tol arah Jakarta ditutup tidak benar. Oleh sebab itu, konten tersebut masuk ke dalam kategori Fabricated Content atau Konten Palsu.