(GFD-2020-3703) [SALAH] “Corona sudah masuk ke TB telaga Bestari , pramugari lion air sdh terinfeksi dan saat ini di rawat di RS Annisa”

Sumber: Media Online
Tanggal publish: 19/03/2020

Berita

Pihak Lion Air dan RS AN-NISA Tangerang sudah membantah kabar tersebut. Tidak ada Pramugari Lion Air terinfeksi virus corona atau Covid-19 sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Annisa.

Akun Bella Sikin (fb.com/bella.sopiah.1) mengunggah sebuah gambar tangkapan layar percakapan Whatsapp dengan narasi :

“Dapet info dari suami,trus nga jadi ke tangerang nya karna ada virus corona semoga cepet mereda wabah virus corona nya”

Di gambar itu terdapat narasi:
“Info terbaru…Corona sudah masuk ke TB telaga Bestari , pramugari lion air sdh terinfeksi dan saat ini di rawat di RS Annisa Di himbau untuk tdk jln2 ke TB dan juga Citra raya Udh masuk tangerang”

Hasil Cek Fakta

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Cek Fakta Liputan6, klaim bahwa ada Pramugari Lion Air terinfeksi virus corona atau Covid-19 yang sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Annisa adalah salah.

Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro menyatakan, tidak ada Pramugari Lion Air yang terkonfirmasi positif Covid-19. Dia pun membantah kabar seorang Pramugari Lion Air terkonfirmasi positif Covid-19 sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Annisa.

“Lion Air menyatakan tidak benar adanya info yang menyatakan pramugari terkena virus,” kata Danang, saat berbincang dengan Liputan6.com, Selasa (17/3/2020).

Menurut Danang, Lion Air sudah mengimbau seluruh pegawainya untuk tetap menjaga kesehatan, lingkungan, makan teratur dan memberikan rekomendasi lainnya. Tujuannya, agar terhindar dari Covid-19.

“Dalam upaya menjaga kesehatan, yang bertujuan untuk keselamatan dan keamanan penerbangan,” tuturnya.

Manajemen Rumah Sakit AN-Nisa Tangerang pun telah membantah kabar sedang merawat pasien terkonfirmasi positif Covid-19. Informasi bantahan tersebut melalui akun resmi Instagram rsannisatangerang.

Berikut isinya:
“Manajemen RS AN-NISA TANGERANG menghimbau bahwa sampai saat ini kami tidak merawat pasien positif COVID-19. Dan tidak ada tenaga kesehatan kami yang diduga maupun positif COVID-19. Saat ini kami juga memiliki tim COVID RS AN-NISA yang merupakan tim kesiapsiagaan mencegah penularan COVID-19 yang intens melakukan pemeriksaan terhadap setiap pengunjung dan komunikasi serta koordinasi dengan
Dinkes Tangerang dan Rumah Sakit Rujukan.

Jika ada indikasi pasien dengan gejala mengarah kepada COVID-19, maka akan segera dirujuk ke rumah sakit rujukan yang telah ditentukan Kementrian Kesehatan RI untuk menangani pasien sesuai prosedur yang berlaku.

Segala pemberitaan yang bukan berasal dari Manajemen RS AN-NISA TANGERANG adalah diluar tanggung jawab kami. Demikian himbauan ini disampaikan untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

update : Sabtu, 14 Maret 2020 MANAJEMEN RS AN-NISA TANGERANG”

Rujukan