Akun X “tekarok007” pada Sabtu (26/4/2025) mengunggah gambar [arsip] dengan narasi Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri adakan sayembara senilai Rp16 M untuk siapa saja yang bisa membuktikan ijazah mantan Presiden RI, Joko Widodo palsu.
Berikut cuitan lengkapnya:
“Terjawab sudah mengapa mereka ngotot bilang ijasah Jokowi itu palsu, biar menang sayembara 16 Milyar.
Ternyata cuma demi duit.Padahal Megawati buat sayembara itu, karena tau ijasah Jokowi Asli. Jadi tidak akan ada pemenang sayembara ini, wkwk”
(GFD-2025-26824) [SALAH] Sayembara Rp16 M dari Megawati untuk Buktikan Ijazah Jokowi Palsu
Sumber: twitter.comTanggal publish: 05/05/2025
Berita
Hasil Cek Fakta
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) menelusuri kebenaran klaim “sayembara Rp16 M dari Megawati untuk buktikan ijazah Jokowi palsu” menggunakan mesin pencarian Google dengan kata kunci “sayembara 16 M Megawati”. Hasilnya ditemukan artikel terkait yang diunggah oleh Monitor Indonesia.
Melansir Monitor Indonesia, Ketua DPP PDIP Deddy Sitorus menegaskan, isu sayembara Rp16 M oleh Megawati Soekarnoputri untuk siapa saja yang dapat membuktikan dugaan ijazah palsu Jokowi adalah hoaks.
Melansir Monitor Indonesia, Ketua DPP PDIP Deddy Sitorus menegaskan, isu sayembara Rp16 M oleh Megawati Soekarnoputri untuk siapa saja yang dapat membuktikan dugaan ijazah palsu Jokowi adalah hoaks.
Kesimpulan
Cuitan dengan klaim “sayembara Rp16 M dari Megawati untuk buktikan ijazah Jokowi palsu” adalah informasi menyesatkan (misleading content).