(GFD-2025-25923) [SALAH] Video “Demo di Makassar, Tuntut Jokowi Diadili”

Sumber: Facebook.com
Tanggal publish: 02/03/2025

Berita

Akun Facebook “Irzal Chan” pada Sabtu (8/2/2025) mengunggah video [arsip] yang memperlihatkan kericuhan antara warga dan polisi.

Unggahan disertai narasi:

“Demo “Adili Jokowi” ….. 🇮🇩”

Narasi pada video:

“KONDISI TERKINI di Jalan AP Pettarani Makassar, Kamis (13/02)”

Hasil Cek Fakta

Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) memanfaatkan Google Image untuk menelusuri asal-usul video. Penelusuran teratas mengarah ke konten YouTube media online Kumparan “Eksekusi Lahan Sengketa Seluas 12.913 Meter Persegi di Makassar Berakhir Ricuh”.

Berdasarkan konten yang tayang Kamis (13/2/2025) tersebut, diketahui kalau konteks asli video adalah momen saat Pengadilan Negeri Makassar mengeksekusi lahan dan bangunan di Jalan AP Pettarani, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Aktivitas tersebut menimbulkan kericuhan antara polisi dan pemilik lahan.

Kesimpulan

Unggahan berisi klaim dokumentasi video “demo di Makassar, tuntut Jokowi diadili” merupakan konten yang menyesatkan (misleading content).

Rujukan