KOMPAS.com - Sebuah video menampilkan Ketua Eksekutif Forum Ekonomi Dunia atau WEF, Klaus Schwab.
Narasi di media sosial menyebutkan, Schwab berbicara tentang cyber attack pandemic atau pandemi serangan siber.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar atau merupakan hoaks.
Video Klaus Schwab bicara soal pandemi serangan siber disebarkan oleh akun Facebook ini dan ini.
Dalam video, Schwab memang memperingatkan mengenai serangan siber skala besar.
"Bersiaplah untuk cyber attack pandemic," tulis salah satu akun pada Jumat (3/1/2025).
Sementara berikut narasi yang ditulis akun lainnya:
Simak baik - baik apa yang diucapkan oleh ketua WEF
Bersiaplah untuk menghadapi CYBER ATTACK PANDEMICYang akan mengakibatkan terhentinya sumber daya listrik dan juga internetInilah agenda selanjutnya mereka ingin terjadi huru hara di akhir zaman
akun Facebook Tangkapan layar konten dengan konteks keliru di sebuah akun Facebook, menampilkan Klaus Schwab bicara soal pandemi serangan siber.
(GFD-2025-24984) [KLARIFIKASI] WEF Tidak Merencanakan Pandemi Serangan Siber
Sumber:Tanggal publish: 09/01/2025
Berita
Hasil Cek Fakta
Klip Klaus Schwab bersumber dari acara Cyber Polygon pada Juli 2020.
Salah satu video acara tersebut diunggah di kanal YouTube BI.ZON?.
Acara tersebut mempertemukan pejabat senior dari organisasi global dan praktisi keamanan siber.
Dalam pidato versi lengkapnya, Schwab memberi peringatan tentang risiko jika keamanan siber tidak ditanggapi dengan serius dan manfaat keamanan siber dalam skala global.
Namun narasi yang beredar di media sosial menyalahartikan video seolah serangan siber adalah agenda global yang telah direncanakan.
Sebelumnya, pemeriksa fakta Logically Facts telah meluruskan konteks dari video serupa.
Pengguna media sosial keliru menarasikan video tersebut sebagai seruan penerapan ID biometrik digital yang wajib bagi pengguna internet di seluruh dunia.
Padahal, Schwab atau WEF tidak mengemukakan gagasan tersebut.
Salah satu video acara tersebut diunggah di kanal YouTube BI.ZON?.
Acara tersebut mempertemukan pejabat senior dari organisasi global dan praktisi keamanan siber.
Dalam pidato versi lengkapnya, Schwab memberi peringatan tentang risiko jika keamanan siber tidak ditanggapi dengan serius dan manfaat keamanan siber dalam skala global.
Namun narasi yang beredar di media sosial menyalahartikan video seolah serangan siber adalah agenda global yang telah direncanakan.
Sebelumnya, pemeriksa fakta Logically Facts telah meluruskan konteks dari video serupa.
Pengguna media sosial keliru menarasikan video tersebut sebagai seruan penerapan ID biometrik digital yang wajib bagi pengguna internet di seluruh dunia.
Padahal, Schwab atau WEF tidak mengemukakan gagasan tersebut.
Kesimpulan
Video Klaus Schwab memperingatkan mengenai keamanan siber disebarkan dengan konteks keliru.
Ketua eksekutif WEF tersebut bicara mengenai manfaat keamanan siber dan risiko jika mengabaikannya dalam acara Cyber Polygon pada Juli 2020.
Dia tidak menyampaikan rencana mengenai agenda serangan siber.
Ketua eksekutif WEF tersebut bicara mengenai manfaat keamanan siber dan risiko jika mengabaikannya dalam acara Cyber Polygon pada Juli 2020.
Dia tidak menyampaikan rencana mengenai agenda serangan siber.
Rujukan
- https://www.facebook.com/reel/1646367442982162
- https://www.facebook.com/61557718845713/videos/865443735579237/
- https://www.youtube.com/watch?v=msYb8Pk_unk&t=896s
- https://www.logicallyfacts.com/en/fact-check/false-klaus-schwab-warned-of-a-global-cyber-attack-after-which-digital-biometric-ids-would-be-required-to-access-the-internet
- https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D