(GFD-2024-22232) [KLARIFIKASI] Rumah Mewah di Muara Enim Digeledah Bukan Milik Bobby Nasution

Sumber:
Tanggal publish: 27/08/2024

Berita

KOMPAS.com - Beredar video yang mengeklaim, rumah milik bakal calon Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution digeledah tim satgas gabungan pada 14 Agustus 2024.

Namun, setelah ditelurusui, klaim tersebut keliru.

Video yang menyebut rumah Bobby digeledah tim satgas gabungan muncul di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun Facebook ini.

Akun tersebut membagikan video sejumlah aparat mendatangi sebuah rumah mewah. Video itu diberikan keterangan demikian:

Rumah menantu jokowi (bobby nasution) Calon Gubernur Sumut yg diusung PKS di geledah tim gabungan.

Hasil Cek Fakta

Setelah ditelusuri, video tersebut identik dengan unggahan di akun TikTok Sumsel_24detik.

Dalam keterangan video disebutkan, tim satgas gabungan menggeledah dua rumah milik bos PT BJP bernama Bobby, di Muara Enim, Sumatera Selatan, pada 14 Agustus 2024. 

Penggeledahan dilakukan untuk menindaklanjuti hasil penyelidikan terkait kasus tambang illegal yang meresahkan masyarakat dan merugikan negara.

Dikutip dari Tribun Sumsel, saat digeledah dua rumah tersebut kosong karena sudah ditinggal pemiliknya.

Selain menggeledah rumah milik Bobby, aparat juga mengamankan tiga unit alat berat yang disembunyikan di hutan.

Menurut warga setempat, Bobby membeli dua rumah tersebut sekitar 2 atau 3 tahun yang lalu.

Dengan demikian, video yang beredar tidak terkait dengan Bobby Nasution, menantu Presiden Joko Widodo. 

Kesimpulan

Narasi bahwa rumah Bobby Nasution digeledah tim satgas gabungan merupakan klaim yang keliru.

Fakta dalam video tersebut, tim satgas gabungan menggeledah rumah milik bos tambang batu bara ilegal di Muara Enim, Sumatera Selatan, pada 14 Agustus 2024.

Rujukan