Bagi TKI/TKW yang ada di Singapura Belum Benerima Bantuan Program Indonesia, KITA PEDULI BERSAMA. Segera Daftarkan Diri Anda Untuk Mendapatkan Dana Bantuan Dari Program Indonesia Peduli Bersama Secara GRATIS
SILAHKAN KOMUNIKASI DENGAN KAMI MELALUI MASSENGER DAN DAFTARKAN DIRI ANDA
KITA PEDULI BERSAMA KBRI Singapura
(GFD-2024-22011) [PENIPUAN] Bantuan Dana dari KBRI Singapura bagi Pekerja Migran
Sumber: Facebook.comTanggal publish: 21/08/2024
Berita
Hasil Cek Fakta
Beredar unggahan di media sosial Facebook mengenai bantuan dana untuk pekerja migran dengan mengatasnamakan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Singapura.
Namun setelah di telusuri, akun tersebut bukan merupakan akun Facebook resmi KBRI Singapura. Akun resmi milik KBRI Singapura (https://www.facebook.com/kbrisingapura) tidak pernah membagikan informasi soal bantuan dana untuk TKI.
Dalam unggahan Facebooknya pada 24 Juli 2024 KBRI Singapura telah menghimbau masyarakat untuk mewaspadai informasi bantuan dana mengatasnamakan KBRI Singapura.
Berdasarkan dari temuan tersebut maka dapat disimpulkan jika akun tersebut merupakan akun palsu yang mencatut KBRI Singapura.
Namun setelah di telusuri, akun tersebut bukan merupakan akun Facebook resmi KBRI Singapura. Akun resmi milik KBRI Singapura (https://www.facebook.com/kbrisingapura) tidak pernah membagikan informasi soal bantuan dana untuk TKI.
Dalam unggahan Facebooknya pada 24 Juli 2024 KBRI Singapura telah menghimbau masyarakat untuk mewaspadai informasi bantuan dana mengatasnamakan KBRI Singapura.
Berdasarkan dari temuan tersebut maka dapat disimpulkan jika akun tersebut merupakan akun palsu yang mencatut KBRI Singapura.
Kesimpulan
Klaim mengenai bantuan dana untuk pekerja migran dengan mengatasnamakan KBRI Singapura adalah tidak benar. Faktanya KBRI Singapura tidak menyelenggarakan pemberian bantuan dana.