(GFD-2024-21822) [SALAH] Samsung Menarik Iklan Senilai $1 Miliar Dengan Olimpiade Paris

Sumber: Facebook.com
Tanggal publish: 13/08/2024

Berita

#share
Samsung menarik kampanye iklan senilai $1 miliar dengan Olimpiade paris.:heart:

Hasil Cek Fakta

Artikel disadur dari Pemeriksa Fakta Kompas.
Akun facebook Febri Febri telah memposting sebuah postingan yang mengklaim Samsung telah menarik kampanye iklan senilai $1 miliar kepada Olimpiade Paris. Postingan tersebut telah dibagikan di facebook pada tanggal 31 Juli 2024.
Dilansir dari kompas.com, juru bicara IOC atau Komite Olimpiade Internasional memastikan narasi mengenai pembatalan iklan oleh Samsung tidak benar. IOC juga menjelaskan bahwa Samsung telah memiliki perjanjian kampanye iklan hingga tahun 2028.
Kemudian, dalam situs web news.samsung.com pada tanggal 29 Juli 2024 l, Samsung menerbitkan artikel tentang peraih medali Olimpiade yang berpose dengan ponsel Samsung yang dihadiahkan oleh perusahaan tersebut. Tim Pemeriksa Fakta Kompas juga telah mengecek situs resmi olimpiade, hasilnya, Samsung masih tercatat sebagai sponsor.
Sejauh ini juga tidak ditemukan berita atau laporan kredibel yang membuktikan pembatalan iklan Samsung dalam perhelatan Olimpiade Paris 2024.

Kesimpulan

Faktanya, juru bicara IOC mengatakan bahwa Samsung masih memiliki perjanjian hingga tahun 2028. Dalam situs resmi Olimpiade Paris juga Samsung masih terdaftar sebagai sponsor resmi.

Rujukan