(GFD-2024-21801) [SALAH] Pemerintah Hapus BBM Pertalite
Sumber: Facebook.comTanggal publish: 12/08/2024
Berita
BBM Jenis Pertalite Dihapus
Hasil Cek Fakta
Disadur dari Kompas.
Beredar sebuah unggahan di Facebook yang mengklaim jika BBM berjenis pertalite telah resmi diberhentikan peredarannya di Indonesia.
Namun, dilansir dari Kompas.com klaim yang beredar tersebut adalah klaim yang tidak benar karena berdasarkan penjelasan dari Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, menjelaskan jika sampai saat ini Pertalite masih tersedia di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU).
Jika berdasarkan dari Fadjar Djoko Santoso, hingga saat ini ia masih ditugaskan untuk memasok persediaan bahan bakar pertalite. Sehingga dapat dipastikan jika klaim yang beredar mengenai bahan bakar pertalite yang sudah dihapuskan pemerintah adalah klaim yang tidak benar.
Beredar sebuah unggahan di Facebook yang mengklaim jika BBM berjenis pertalite telah resmi diberhentikan peredarannya di Indonesia.
Namun, dilansir dari Kompas.com klaim yang beredar tersebut adalah klaim yang tidak benar karena berdasarkan penjelasan dari Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, menjelaskan jika sampai saat ini Pertalite masih tersedia di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU).
Jika berdasarkan dari Fadjar Djoko Santoso, hingga saat ini ia masih ditugaskan untuk memasok persediaan bahan bakar pertalite. Sehingga dapat dipastikan jika klaim yang beredar mengenai bahan bakar pertalite yang sudah dihapuskan pemerintah adalah klaim yang tidak benar.
Kesimpulan
Berdasarkan penjelasan yang diberikan oleh Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, menyebutkan jika sampai saat ini Pertalite masih tersedia di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU).