(GFD-2024-21754) [SALAH] Postingan Facebook Video Gibran Makan Katak

Sumber: Facebook.com
Tanggal publish: 10/08/2024

Berita

“Lahap sekali makannya..
inilah Calon Wakil Presiden 2024 kita nanti…yg mncontohkan makan Kodok..dan sangat sangat Doyan sekali makanan Haram…
Apa nti yg akan trjadi bila seorang Yg bukan Muslim ini Memimpin Negeri ini.???
ASTAGHFIRULLAH…!!!!
Selamat Yaaa bagi pndukung Anak Jokodok..😃😃😀😂”

Hasil Cek Fakta

Akun Facebook Aris gemoy pada 27 juli 2024 pukul 08.52 yang posting sebuah video berdurasi 24 detik. Dalam video tersebut nampak Gibran yang sedang memakan katak menggunakan sebuah sumpit.

Setelah ditelusuri menggunakan Google dengan kata kunci “Gibran makan katak” ditemukan informasi bahwa video tersebut merupakan hasil rekayasa kecerdasan buatan AI. Informasi tersebut berdasarkan artikel pada turnbackhoax.id berjudul “[SALAH] Video Gibran Makan Swike” yang diunggah pada 31 Juli 2024. Tim Mafindo melakukan pembuktian melalui alat DeepFake-O-Meter. Video Gibran makan katak tersebut juga tersebar di media sosial X.

Dengan demikian video Gibran makan katak hasil manipulasi. Video tersebut merupakan hasil dari AI. Video tersebut bukan hanya tersebar di Facebook, namun juga tersebar di media sosial X sehingga masuk dalam kategori konten yang dimanipulasi.

Kesimpulan

Video Gibran makan katak hasil manipulasi. Faktanya, video tersebut merupakan hasil dari AI. Video tersebut bukan hanya tersebar di Facebook, namun juga tersebar di media sosial X.

Rujukan