(GFD-2023-14822) [SALAH] KPK Grebek Kediaman Cawapres Nomor Urut 2 Tepat Hari Ini

Sumber: Youtube.com
Tanggal publish: 28/12/2023

Berita

gibran prabowo hancur! kpk grebek kediaman cawapres no urut 2 tepat hari ini

Hasil Cek Fakta

Sebuah akun Youtube dengan nama pengguna “SALURAN POLITIK” mengunggah video dengan judul “gibran prabowo hancur! kpk grebek kediaman cawapres no urut 2 tepat hari ini”. Tidak ada bukti kredibael terkait hal tersebut.

Setelah menonton keseluruhan video, unggahan berdurasi 8 menit 5 detik tersebut justru membahas sikap Prabowo dan Gibran yang tampak emosi dan marah-marah pada debat pertama capres beberapa waktu lalu. Hal ini bertolak belakang dengan image yang ditampilkan oleh pasangan Capres dan Cawapres yakni “Gemoy”. Diketahui narasi dalam video diatas identik dengan artikel berita milik seword.com yang berjudul “Gibran Prabowo Hancur, Polesan Badut Gemoy 3 Bulan Hilang Dalam Semalam”.

Lebih lanjut tidak ada bukti yang kredibel mengenai penggerebekan kediaman Gibran oleh KPK. Setelah ditelusuri gambar dalam thumbnail merupakan hasil editan. Dilansir dari tirto.id rumah tersebut merupakan penggerebekan rumah dan kantor Wali Kota Dumai oleh KPK. Sehingga disimpulkan unggahan di atas adalah konten yang dimanipulasi.

Kesimpulan

Unggahan video dengan klaim bahwa KPK grebek kediaman cawapres nomor urut 02 adalah tidak benar. Judul, isi video dan narasi dalam video tidak sesuai. Dalam video tersebut sama sekali tidak ditemukan informasi seperti pada klaim.

Rujukan