(GFD-2023-12594) Hoaks Harga Tiket Konser Coldplay di Jakarta Beredar, Cek Mana yang Benar

Sumber: Solopos.com
Tanggal publish: 13/05/2023

Berita

"Layout Coldplay di Jakarta," tulis akun Twitter @kulitmekdii diikuti unggahan layout serta harga lengkap tiket Coldplay dengan latar putih yang merupakan konten palsu, Selasa (9/5/2023).

Hasil Cek Fakta

Solopos.com menemukan flyer hoaks soal tata panggung dan tiket konser Coldplay di Jakarta ramai dibicarakan warganet sejak, Selasa (9/5/2023) siang.

Kali pertama diunggah oleh pemilik akun @kulitmekdii dengan kutipan keterangan "Layout Coldplay di Jakarta,". Unggahan layout serta harga lengkap tiket Coldplay dengan latar putih.

Solopos.com menelusuri kebenaran rincian harga tiket tersebut dimulai dengan mengecek situs resmi penjualan tiket yakni di coldplayinjakarta.com serta dua Instagram resmi promotor @temgmt dan @pkentertainment.id, Rabu (10/5/2023).
Akun @temgmt membantah melalui unggah Instagram stories pada Rabu siang.

“HARGA TIKET DAN TATA LETAK TEMPAT DUDUK KONSER COLDPLAY DI JAKARTA BELUM DIRILIS SECARA RESMI. SETIAP INFORMASI YANG BEREDAR SAAT INI DI MASYARAKAT MENGENAI HARGA TIKET DAN TATA LETAK TEMPAT DUDUK BUKANLAH INFORMASI RESMI. INFORMASI TERSEBUT BUKAN BERASAL DARI PROMOTOR RESMI (TEM PRESENTS DAN PK ENTERTAINMENT).
PENGGEMAR COLDPLAY DAN MASYARAKAT UMUM DIHARAPKAN DAPAT MERUJUK HANYA PADA LAMAN RESMI coldplayinjakarta.com UNTUK HARGA TIKET RESMI, TATA LETAK TEMPAT DUDUK, DAN INFORMASI RELEVAN LAINNYA TERKAIT COLDPLAY MUSIC OF THE SPHERES WORLD TOUR JAKARTA.
IKUTI AKUN INSTAGRAM RESMI PROMOTOR DI @TEMGMT DAN @PKENTERTAINMENT.iD UNTUK INFORMASI TERBARU SEPUTAR #MOTSWT,” tulis pihak promotor.

Promotor juga mengimbau semua pihak agar tidak menyebarkan hoaks berkaitan dengan konser yang merugikan pihak TEM dan PK Entertainment.

Selanjutnya, pada Kamis (11/5/2023) siang, @temgmt dan @pkentertainment.id mengunggah informasi mengenai harga resmi tiket dan tata letak konser Coldplay di Jakarta.

Harga tiket resmi dan rincian tata letaknya berbeda jauh dengan rincian palsu sebelumnya.

Flyer palsu dibuat dengan latar putih. Sementara, flyer resmi dibuat dengan latar hitam, dilengkapi logo para sponsor mulai dari DHL, BCA, PK Entertainment, dan TEM.

Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelusuran Solopos.com di situs dan akun Instagram resmi promotor konser Coldplay di Jakarta, maka kesimpulannya rincian harga tiket dengan latar putih yang beredar di Twitter sejak, Selasa (9/5/2023), merupakan False Context. Konten tersebut disajikan dengan narasi konteks yang salah.

Rujukan