“Surat Perintah Penangkapan Bill Gates Dikeluarkan di Filipina Untuk ‘Pembunuhan Terencana’ Terkait Peluncuran Vaksin”
“’Pembunuhan Terencana terkait peluncuran vaksin’? Jadi apa kalian masih menganggap apapun jenis vaksin itu baik terhadap tubuh kalian juga untuk keluarga ? Mikir2 pake AKAL SEHAT Bro… Dikasih makanan aje kita pasti Milih² apalagi VAKSIN kg JELAS.. #menembusbatas”
(GFD-2023-12427) [SALAH] Filipina Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Bill Gates Akibat Pembunuhan Berencana Vaksin
Sumber: FacebookTanggal publish: 27/04/2023
Berita
Hasil Cek Fakta
Unggahan di Facebook membagikan tangkapan layar sebuah artikel dengan judul bahwa Filipina mengeluarkan surat perintah penangkapan Bill Gates akibat pembunuhan berencananya melalui vaksinasi.
Setelah ditelusuri melalui mesin pencarian Google, tidak ditemukan sumber kredibel yang membenarkan klaim tersebut, justru banyak media berita yang membantah klaim tersebut. Dilansir dari Reuters, juru bicara Bill Gates menyebut tidak ada surat penangkapan yang dilayangkan kepada Bill Gates.
Dilansir dari AntaraNews.com, Regional Trial Courts (RTC) Filipina membantah adanya surat perintah tersebut. Selain itu, Biro Imigrasi Filipuna menyebut bahwa Bill Gates juga tidak dilarang memasuki Filipina.
Dengan demikian, Filipina keluarkan surat perintah penangkapan Bill Gates akibat pembunuhan berencana vaksin adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan.
Setelah ditelusuri melalui mesin pencarian Google, tidak ditemukan sumber kredibel yang membenarkan klaim tersebut, justru banyak media berita yang membantah klaim tersebut. Dilansir dari Reuters, juru bicara Bill Gates menyebut tidak ada surat penangkapan yang dilayangkan kepada Bill Gates.
Dilansir dari AntaraNews.com, Regional Trial Courts (RTC) Filipina membantah adanya surat perintah tersebut. Selain itu, Biro Imigrasi Filipuna menyebut bahwa Bill Gates juga tidak dilarang memasuki Filipina.
Dengan demikian, Filipina keluarkan surat perintah penangkapan Bill Gates akibat pembunuhan berencana vaksin adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan.
Kesimpulan
Hasil periksa fakta Mochamad Marcell
Faktanya juru bicara Bill Gates membantah adanya surat penangkapan yang dikeluarkan oleh Filipina, tidak ada pemberitaan yang kredibel terkait adanya surat perintah tersebut. Selengkapnya pada bagian penjelasan.
Faktanya juru bicara Bill Gates membantah adanya surat penangkapan yang dikeluarkan oleh Filipina, tidak ada pemberitaan yang kredibel terkait adanya surat perintah tersebut. Selengkapnya pada bagian penjelasan.
Rujukan
- https://www.reuters.com/article/factcheck-bill-gates-arrest-philippines-idUSL1N35F21L
- https://babel.antaranews.com/berita/346137/disinformasi-filipina-keluarkan-surat-penangkapan-bill-gates-terkait-vaksin-covid-19
- https://www.merdeka.com/cek-fakta/filipina-terbitkan-surat-penangkapan-bill-gates-cek-faktanya.html
- https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/5228674/cek-fakta-tidak-benar-filipina-keluarkan-surat-penangkapan-bill-gates-atas-rencana-pembunuhan-dengan-vaksin
- https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/04/15/191900182/-hoaks-surat-perintah-penangkapan-bill-gates-dari-filipina