(GFD-2023-11592) [SALAH] Pemanasan Global Adalah Hoax, Data Menunjukkan Suhu Bumi Semakin Mendingin 0,11°C per Dekade

Sumber: twitter
Tanggal publish: 26/01/2023

Berita

“NOAA makes it official. Last 8 years… global cooling… at a rate of 0.11°C/decade…. despite 450+ billion tons of emissions worth 14% of total manmade CO2 in the atmosphere. CO2 warming is a hoax.”

Terjemahan:

“Resmi dari NOAA. 8 tahun terakhir… pendinginan global… dengan laju 0,11°C/dekade…. meskipun 450+ miliar ton emisi bernilai 14% dari total CO2 akibat dari aktivitas manusia di atmosfer. Pemanasan CO2 adalah tipuan.

Hasil Cek Fakta

Beredar sebuah kabar di Twitter yang mengklaim bahwa CO2 warming atau global warming yang diakibatkan dari aktivitas manusia adalah hoax. Dalam cuitan tersebut menunjukkan tren data suhu global dari NOAA (National Oceanic and Atmospheric Administration) pada tahun 2015-2022 atau selama 8 tahun terakhir mengalami penurunan suhu rata-rata sebesar -0,11°C per dekade.

Setelah ditelusuri, klaim tersebut salah. Faktanya, untuk membaca data pemanasan global per dekade tidak bisa diambil kesimpulan dari data berdasarkan 8 tahun terakhir. Menurut Jeffrey Hicke, seorang profesor di Departemen Ilmu Bumi dan Tata Ruang Universitas Idaho melalui APNews mengatakan bahwa data tersebut hanya menunjukkan rata-rata suhu per tahun dari 2015-2022 saja sehingga tidak bisa mewakili data pemanasan global dari dekade ke dekade.

Grafik secara lengkap dari tahun 1880-2022 menunjukkan bahwa pemanasan global terus terjadi dengan kenaikan suhu rata-rata sebesar +0.08°C. Selain itu, Kerry Emanuel, profesor Ilmu Atmosfer di Massachusetts Institute of Technology menyebut aktivitas manusia yang menimbulkan karbon dioksida (CO2) dan gas rumah kaca menjadi penyebab serius dari pemanasan global ini.

Dengan demikian, pemanasan global adalah hoax, data menunjukkan suhu bumi semakin mendingin 0,11°c per dekade merupakan hoax dengan kategori Konten yang Menyesatkan.

Kesimpulan

Hasil periksa fakta Mochamad Marcell

Faktanya data grafik yang ditampilkan hanya menunjukkan suhu Bumi per tahun selama 8 tahun terakhir, tidak mewakilkan data penurunan suhu bumi per dekade. Data suhu per tahun tersebut telah disalahartikan untuk menolak perubahan iklim yang saat ini sedang menjadi masalah. Selengkapnya di bagian penjelasan.

Rujukan