(GFD-2022-11259) Cek Fakta: Tidak Benar Foto Barisan Motor Listrik Mangkrak karena Mahalnya Baterai

Sumber: liputan6.com
Tanggal publish: 27/12/2022

Berita


Liputan6.com, Jakarta- Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim foto barisan motor listrik mangkrak karena mahalnya baterai, klaim tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 1 Desember 2022.
Klaim foto barisan motor listrik mangkrak karena mahalnya baterai, berupa menampilkan barisan benda berwarna kuning terdapat dua roda, tempat duduk dan kemudi.
Foto tersebut diberi keterangan sebagai berikut.
"Saat di negara lain sudah acuh, di sini baru mau memulai."
Dalam foto tersebut terdapat cuitan akun Twitter sebagai berikut.
"Electric "green" scooters that have reached end of battery life 🪫
It's too expensive to replace the battery, and too dangerous to dispose them, so they abandon them 🤡"
Diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia sebagai berikut.
"Skuter listrik "hijau" yang telah mencapai akhir masa pakai baterai 🪫
Terlalu mahal untuk mengganti baterai, dan terlalu berbahaya untuk membuangnya, sehingga mereka mengabaikannya 🤡"
Benarkah klaim foto barisan motor listrik mangkrak karena mahalnya baterai? Simak hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.

Hasil Cek Fakta


Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim foto motor listrik mangkrak karena mahalnya baterai dengan menggunakan Google Image.
 
Penelusuran mengarah pada artikel berjudul "Video Does Not Show Electric Scooter Bikes Abandoned in a 'Graveyard' Due to High Cost of Batteries" yang dimuat situs snopes.com, pada 30 November 2022. Dalam artikel tersebut terdapat foto yang identik dengan klaim.
 
Artikel situs snopes.com menyebutkan dalam foto tersebut adalah sepeda skuter listrik yang tidak digunakan karena jumlah sepeda dan sepeda skuter listrik jauh melebihi jumlah permintaan orang yang menggunakannya, sehingga mengakibatkan perampingan oleh beberapa perusahaan atau penutupan usaha. Klip tersebut tampaknya diambil di China, meskipun lokasi persisnya tidak jelas.
 

Kesimpulan


Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, klaim foto motor listrik mangkrak karena mahalnya baterai tidak benar.
Sepeda skuter listrik yang tidak digunakan karena jumlah sepeda dan sepeda skuter listrik jauh melebihi jumlah permintaan orang yang menggunakannya sehingga perusahaan penyedia jasa harus melakukan efisiensi bahkan penutupan.
 

Rujukan