Beredar informasi perubahan biaya transaksi dari Bank Aceh ke Bank lain dari Rp 6.500 menjadi Rp 150.000. Flyer tersebut telah ditandatangani oleh PT Bank Aceh Syariah dan terdapat nomor surat, juga logo Bank Aceh. Jika menyetujui tarif baru, nasabah diminta untuk mengisi formulir yang tersedia.
(GFD-2022-11070) [SALAH] Perubahan Tarif Transaksi Bank Aceh Kepada Bank Lain
Sumber: whatsapp.comTanggal publish: 30/11/2022
Berita
Hasil Cek Fakta
Faktanya informasi yang beredar adalah hoaks. Dilansir dari akun Twitter resmi Bank Aceh @bankacehsyariah menegaskan bahwa informasi yang beredar adalah modus penipuan. Bank Aceh mengimbau kepada para nasabah untuk waspada terhadap penipuan bermodus phising atau tindakan memperoleh informasi pribadi seperti identitas diri, user ID, pin, nomor kartu dan nomor rekening bank.
Hoaks mengenai perubahan tarif baik dari Bank Aceh maupun bank lainnya marak terjadi baru-baru ini. Dengan narasi dan modus yang sama, masyarakat harap lebih cermat dan berhati-hati jika mendapatkan pesan WhatsApp terkait perubahan biaya transaksi dari nomor WhatsApp mengatasnamakan bank tidak bercentang biru. Setidaknya di tahun ini dari laman turnbackhoaks, hoaks serupa telah beredar sebanyak 4 kali.
Dengan demikian surat perubahan biaya transfer Bank Aceh merupakan hoaks kategori konten tiruan.
Hoaks mengenai perubahan tarif baik dari Bank Aceh maupun bank lainnya marak terjadi baru-baru ini. Dengan narasi dan modus yang sama, masyarakat harap lebih cermat dan berhati-hati jika mendapatkan pesan WhatsApp terkait perubahan biaya transaksi dari nomor WhatsApp mengatasnamakan bank tidak bercentang biru. Setidaknya di tahun ini dari laman turnbackhoaks, hoaks serupa telah beredar sebanyak 4 kali.
Dengan demikian surat perubahan biaya transfer Bank Aceh merupakan hoaks kategori konten tiruan.
Kesimpulan
hasil periksa fakta Rahmah an.
Informasi yang beredar adalah palsu. Bank Aceh telah mengonfirmasi untuk mewaspadai penipuan bermodus phising.
Informasi yang beredar adalah palsu. Bank Aceh telah mengonfirmasi untuk mewaspadai penipuan bermodus phising.