Sebuah akun Facebook mengunggah gambar yang berasal dari kanal youtube Tribun Timur berjudul “Detik-detik Ledakan di kota Besar Indonesia Serangan ok SubatDungu Hancurkan Gedung Kominfo”. Dalam video tersebut terlihat sebuah gedung yang hancur terkena rudal dan diklaim merupakan gedung Kementerian Kominfo.
(GFD-2022-10207) [SALAH] Ledakan di Kantor Kominfo
Sumber: facebook.comTanggal publish: 12/08/2022
Berita
Hasil Cek Fakta
Berdasarkan penelusuran menggunakan pencarian di Youtube, ditemukan video asli unggahan kanal youtube Tribun Timur berjudul “Detik-detik Ledakan di Kota Besar Ukraina Serangan Rusia Hancurkan Gedung Perkantoran”, pada 2 Maret 2022.
Sementara itu, Di sisi lain, tampilan Gedung Kementerian Komunikasi dan Informatika atau Kominfo berbeda dengan gedung warna putih yang diperlihatkan dalam dua unggahan tersebut.
Gedung Kementerian Kominfo Indonesia memiliki lebih banyak kaca dan tidak seluruh tembok berwarna putih. Hingga saat ini, tidak ada informasi kredibel yang mengabarkan adanya ledakan di Gedung Kominfo.
Sementara itu, Di sisi lain, tampilan Gedung Kementerian Komunikasi dan Informatika atau Kominfo berbeda dengan gedung warna putih yang diperlihatkan dalam dua unggahan tersebut.
Gedung Kementerian Kominfo Indonesia memiliki lebih banyak kaca dan tidak seluruh tembok berwarna putih. Hingga saat ini, tidak ada informasi kredibel yang mengabarkan adanya ledakan di Gedung Kominfo.
Kesimpulan
Cuplikan judul manipulasi dengan mengubah judul asli. Video asli merupakan serangan rudal Rusia yang menghantam gedung administrasi yang terletak di Freedom Square, alun-alun utama Kharkiv, Ukraina.